GadgetSquad.ID – Samsung Neo QLED 8K TV, menjadi punggawa anyar perangkat TV berkualitas dari Samsung yang rilis di Indonesia. Neo QLED 8K TV menjadi salah satu cara Samsung, untuk membawa sensasi bioskop ke rumah.

Teknologi layar 8K yang memanjakan mata, jadi salah satu keunggulan TV Samsung ini untuk membawa suasa bioskop kehadapan konsumen. Namun yak sebatas layar yang jadi daya tarik utama Samsung Neo QLED 8K TV.

Apa saja daya tarik lain yang jadi keunggulan Samsung Neo QLED 8K?

Pertama dari segi prosesor. Samsung Neo QLED 8K diklaim punya performa mumpuni dari generasi sebelumnya. Ini berkat prosesor baru Neural Quantum Processor 8K.

Prosesor ini memiliki 64 neural network, jumlah tersebut meningkat dari 22 neural network yang dibawa generasi tahun lalu. Peningkatan tersebut berimbas pada kemampuan upscalling konten.

“Kualitas hasil upscalling jauh lebih bagus dari tahun sebelumnya,” klaim Ubay Bayanudin, Head of Product – AV Business, Samsung Electronics Indonesia.

Daya tarik selanjutnya dari sektor “fitur” yang sangat lengkap. Layar TV baru ini disusun dari total 33 juta piksel, empat kali jumlah piksel yang ditanamkan di layar 4K.

Samsung menyematkan dukungan 14-bit HDR contrast, akan menciptakan kontras yang tinggi dan gambar realistik. TV ini juga disematkan algoritma AI dari Real Depth Enhancer Pro akan meningkatkan kedalamannya, sebagaimana mata manusia.

Fitur baru Auto HDR Remastering menambah keunggulan TV ini. Samsung Neo QLED 8K juga memiliki fitur Eye-Comfort Mode.

Kenyamanan mata juga makin terjaga dengan fitur Anti Reflection yang akan mengurangi pantulan cahaya dari berbagai sudut manapun di ruangan.

Tak hanya itu, layarnya yang luas dan hadirnya fitur Multi View, layar Neo QLED 8K bisa di-split menjadi empat splitscreen untuk menampilkan empat konten yang berbeda secara bersamaan.

“Pengguna bisa nonton dua konten dengan suara masing-masing menggunakan Galaxy Buds,” kata Ubay.

Menyoal Audio, Neo QLED 8K sudah diperkuat speaker multi-direction berteknologi Dolby Atmos dan fitur Object Tracking Sound Pro (OTS Pro) untuk menciptakan 3D surround sound yang dinamis.

Agar semakin imersif, Neo QLED 8K juga sudah dibekali fitur Q-Symphony 3.0 yang akan mengharmoniskan suara yang dikeluarkan speaker TV dengan Samsung Soundbar HW-Q990C.