GadgetSquad.ID – Samsung Galaxy A Series cukup sukses bersaing di kelas menengah. Karenanya Samsung tak ragu terus merilis line up baru Galaxy A Series. Terkini Samsung Galaxy A15 5G, kabarnya segera memulai debutnya.

Dikutip dari Android Authority, kehadiran Galaxy A15 5G terungkap dari listing di website peritel Amerika Serikat Walmart.

Walaupun belum diumumkan secara resmi oleh Samsung, hape ini sepertinya akan dirilis di AS lewat operator Boost Mobile dan Cricket Wireless.

Sumber yang sama juga menginfokan spesifikasi Samsung Galaxy A15 5G, dimana salah satu daya tarik hape tersebut ada di sektor layar.

Diinfokan dalam kemasan Galaxy A15 5G untuk Boost Mobile, tertulis hape ini dibekali layar AMOLED. Jika benar adanya, Galaxy A15 5G akan menjadi Galaxy A1x pertama menggunakan layar Amoled.

Sejauh ini, ponsel di lini Galaxy A1x masih menggunakan panel LCD, termasuk Galaxy A14 5G yang dirilis pertengahan tahun lalu.

Selain panel AMOLED, Galaxy A15 5G akan hadir dengan layar 6,5 inch, resolusi FHD+, dan refresh rate 90Hz. Ponsel ini juga dilengkapi baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 25W.

Sementara spesifikasi lainnya, dapur pacunya menggunakan MediaTek MT6835 Dimensity 6100+, dipadukan RAM 4GB dan memori internal 128GB, plus slot microSD hingga 1TB.

Soal fotografi, Galaxy A15 5G akan hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, dan kamera makro 2 MP. Di bagian depan terdapat kamera selfie 13 MP.

Galaxy A15 5G akan menjalankan sistem operasi Android 13. Soal harga, di website Walmart, Galaxy A15 5G dijual dengan harga USD 139 atau sekitar Rp 2,1 jutaan.

Spesifikasinya cukup menjanjikan, apakah Samsung Galaxy A15 5G bakal rilis juga di Indonesia?