Asus Zenfone 4 Selfie Pro
Asus Zenfone 4 Selfie Pro

GadgetSquad.id – Sebelumnya Asus sudah merilis smartphone yang menjagokan fitur foto selfie, yaitu Asus Zenfone Live. Kehadiran smartphone itu seolah menjadi penantang serius bagi seri smartpone selfie keluaran Oppo dan Vivo yang tengah jor-joran di pasar. Bahkan bisa dikatakan Asus sukses mengambil celah yang belum dilirik vendor lain melalui fitur khas yang ada di Asus Zenfone Live.

Kini, ketika tren foto selfie masih menghangat, Asus seolah tidak mau lagi tertinggal dari pesaingnya. Tidak tanggung-tanggung, vendor asal Taiwan ini langsung merilis dua smartphone selfie sekaligus, yaitu Asus Zenfone 4 Selfie dan Asus Zenfone Selfie Pro, tepatnya pada 25/10/2017. Keduanya masih menjadi bagian dari smartphone generasi keempat Asus (Zenfone 4) yang mengusung slogan “We Love Photo”. Setelah sebelumnya Asus sempat merilis Asus Zenfone 4 Max Pro.

Asus Zenfone 4 Selfie Pro

GadgetSquad sudah memegang Asus Zenfone 4 Selfie dan juga Asus Zenfone Selfie Pro. Tapi kali ini kita review Asus Zenfone 4 Selfie Pro duluan ya. Sudah bisa ditebak, adanya penambahan kata ‘Pro’ menjadi tanda jika Asus Zenfone 4 Selfie Pro membawa fitur dengan kekuatan lebih tinggi dibandinkan Asus Zenfone 4 Selfie.

Lihat Juga: Bedanya Antara ASUS Zenfone 4 Selfie dan ASUS Zenfone 4 Selfie Pro

Desain

Penampilan pertama begitu menggoda. Itulah kesan pertama kali melihat dan menggegam smartphone ini. Tampilan Asus Zenfone 4 Selfie Pro terlihat elegan. Dengan bodi tipis berbahan metal yang dihiasi list krom di sekeliling samping.

Dan ketika dipegang, smartphone ini terasa tipis. Tidak hanya itu, bodinya pun terasa begitu ringan. Bahan metal di bodi Asus Zenfone 4 Selfie Pro juga terasa kokoh. Ini karena Asus menggunakan teknologi Nano Molding Technology atau NMT dalam  smartphone ini.

Dimensi bodi Asus Zenfone 4 Selfie Pro secara detil berukuran 154.02 mm x 74.83 mm x 6.85 mm. Lebar dan panjangnya pun masih terasa cukup nyaman saat dipegang atau dimasukan ke kantong celana.

edf

Layaknya smartpone keluaran terbaru,  Asus Zenfone 4 Selfie Pro juga berpenampilan bezel layar yang tipis. Terutama pada sisi kanan dan kiri layar yang hanya menyisakan bezel yang tipis.

Di bagian bawah layar terdapat tombol Home di bagian tengah. Tombol Home di Asus Zenfone 4 Selfie Pro ternyata juga berfungsi sebagai fingerprint sensor.  Kecepatan fingerprint sensor ini dalam membuka layar terkunci pun terbilang cepat, hanya 0.2 detik. Tombol Home ini diapit tombol Back dan Recent Apps (aplikasi-aplikasi  yang terakhir dibuka), yang berjenis touchpad dengan backlight. Beralih ke sisi atas layar, di sana terdapat kamera ganda untuk berfoto selfie. Kamera ganda ini dilengkapi lampu flash dan sensor proximity.

Lihat Juga: Harga Asus Zenfone 4 Selfie dan Paket Penjualannya Disini?

Untuk sisi samping kanan smartphone ini, terdapat tombol volume dan tombol On/Off. Sementara di samping kiri disematkan dua slot untuk SIM Card dan Micro SD yang bersifat hybrid. Jadi pengguna harus memilih ingin memasukan dua Nano-SIM card atau satu Nano-SIM card dengan satu Micro SD. Untuk membuka slot ini harus ditusuk menggunakan penusuk yang sudah disediakan dalam box penjualan smartphone ini.

edf

Sekarang kita ke bagian bodi bawah smartpone, yang terdapat lubang audio 3.5 mm dan port Micro USB untuk masukan charger dan kabel data. Ternyata Asus Zenfone 4 Selfie Pro tidak menggunakan port USB Type C. Masih di bagian bawah bodi, juga terdapat lubang speaker.

Untuk bagiann belakang Asus Zenfone 4 Selfie Pro, disematkan kamera utama yang ditemani lampu LED Flash. Bodi belakang smartphone ini yang menggunakan bahan metal yang terasa agak licin saat dipegang.

Untuk warnanya, Asus Zenfone 4 Selfie Pro tersedia dalam pilihan warna merah (Rouge Red), emas (Sunlight Gold) dan  hitam (Deepsea Black). Asus Zenfone 4 Selfie Pro yang GadgetSquad pegang berwarna (Sunlight Gold) yang terlihat elegan

 

Layar

Asus Zenfone 4 Selfie Pro membawa layar sentuh berukuran 5,5 inchi, yang terlihat cukup luas. Apalagi tampilan gambarnya juga tajam, berkat teknologi layar AMOLED dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels. Tampilan layar tetap terlihat jelas tidak hanya saat di dalam ruangan, tapi juga saat di luar ruang saat kondisi terik. Apalagi layar sentuh ini sudah dilapisi Gorilla Glass, sehingga tahan goresan

 

Seperti biasa, Asus menyuntikan tampilan user interface (UI) buatan sendiri, yaitu ZenUI 4.0, pada sistem operasi Android 7.1.1 Nougat di smartphone ini. Saat dicoba browsing berbagai menu di layar, pergerakan animasi deretan ikon menu terasa smooth dan responsif tanpa tersendat.

Kamera

Mengusung nama ‘Selfie’ tentu sudah terbayang kemampuan Asus Zenfone 4 Selfie Pro yang menjagokan kamera depan. Benar saja..smartphone ini menyertakan kamera depan ganda yang berresolusi 12 MPix dan 5 MPix.

Lihat Juga: Video Hands-on Asus Zenfone 4 Selfie dan Pro, Apa Bedanya?

Kamera depan yang 12 MPix menggunakan sensor Sony IMX362. Dipadukan dengan ‘mesin’ ASUS SuperPixel serta bukaan lensa F1.8 aperture. Tidak heran jika hasil foto selfie terlihat tajam. Termasuk saat berfoto selfie dalam kondisi low light.

edf

Saat berfoto selfie juga dilengkapi dengan Softlight LED flash, yang bisa memberikan penerangan yang tepat, tidak kurang dan tidak berlebihan, saat memotret selfie kondisi kurang cahaya.  Tidak hanya itu pengguna juga bisa menghasilkan foto dengan ketajamannya bisa mencapai resolusi 24 Mpix, dengan menggunakan fitur 24 MP DuoPixel

Nah, kamera satunya lagi yang berresolusi 5 MPix bisa memoret foto selfie dengan jangkauan wide angle 120 derajat. Ini membuat saat foto wefie bisa memotret lebih banyak orang yang ingin ikutan difoto. Bahkan disediakan ikon tombol khusus untuk berpindah dari mode selfie normal ke mode wide angle, jadi lebih mudah.

Hebatnya lagi kamera depan ini bisa ternyata merekam video hingga resolusi 4K. Saat melakukan perekaman video selfie, dibantu dengan adanya electronic image stabilization (EIS) untuk mengurangi efek goyang sehingga hasilnya terihat halus. Kamera depan ganda di Asus Zenfone 4 Selfie Pro  ternyata juga bisa menghasilkan foto bokeh melalui Potrait Mode.

Tidak hanya itu, Asus sudah menambahkan software Asus Master yang bisa memperhalus tampilan kulit hingga 10 level. Dan ini bisa dilakukan secara rea time saat ingin memotret, merekam video atau melakukan live streaming.

Lihat Juga: Review Lengkap Asus Zenfone 4 Selfie

Foto selfie yang sudah dihasilkan terlihat tajam dengan tampilan warna yang natural. Tapi jika masih kurang puas, masih bisa diedit lagi agar terlihat lebih bagus. Disediakan fitur Beuatification untuk mengatur tampilan bentuk wajah, lebar mata dan beberapa efek lainnya.

edf

Kamera belakangnya juga tidak kalah hebat, karena mampu menghasilkan foto yang terlihat tajam. Reproduksi warna pada foto begitu akurat, mendekati gambar aslinya. Ini lantaran kamera sudah dilengkapi kemampuan bukaaan lensa F1.8 aperture,  menggunakan Sony® IMX362 image sensor, serta dipadukan dengan ASUS SuperPixel™ Engine.

Sayangnya Asus Zenfone 4 Selfie Pro ternyata tidak dibekali optical image stabilization. Tapi Asus sudah membenamkan fitur PDAF dan Electronic Image Stabilization (EIS) untuk menjaga kestabilan saat memotret. Untuk perekaman video, kamera bisa merekam hingga resolusi 1920 x 1080 (FHD) 60 FPS atau 3840 x 2160 (4K UHD) di 30 FPS.

Sound

Soal hiburan , smartphone ini dibekali dengan teknologi ASUS SonicMaster 4.0 pada speaker nya. Sehingga suara yang keluar terdengar lebih jernih dan minim distorsi, meski pada volume tinggi.  Saat mendengarkan lewat headset, smartpone ini sudah dilengkapi dengan teknologi DTS Headphone:X™  yang menghasilkan efek suara bagaikan di dalam hall teater dengan efek surround sound.

Baterai

Untuk daya tahan hidupnya, Asus Zenfone 4 Selfie Pro dibekali baterai berkapasitas 3.000 mAh. Kapasitas ini terbilang biasa saja untuk smartpone saat ini. Tapi bukan berarti cepat low bath, karena ketika digunakan untuk berbagai, smartphone ini masih sanggup bertahan selama seharian. Dari keadaaan baterai full, smartphone ini bisa bertahan kurang lebih selama 13 jam. Asus Zenfone 4 Selfie Pro juga telah dibekali kemampuan fast charging yang bisa men-charger lebih cepat. Karena bisa mengalirkan sumber daya sebesar 10W (5V/2A).

Kinerja

Asus Zenfone 4 Selfie Pro diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 625 dengan kecepatan 2 GHz. Selain kinerja smartphone ini juga mendapat dukungan dari RAM 4 GB. Untuk kemampuan grafisnya, didukung GPU Adreno 506.

Untuk ruang penyimpanan, disediakan memori internal sebesar 64 GB. Tapi hanya 50 GB yang bisa digunakan oleh pengguna untuk menyimpan berbagai file, karena sisanya sudah dipakai untuk sistem software smartphone ini. Jika masih terasa kurang, tinggal memasukan kartu Micro SD ke slot yang bisa membaca hingga kapasitas 256 GB. Dengan bekal tersebut, saat browsing internet, memutar video, bermain game dan aktivitas lainnya di Asus Zenfone 4 Selfie Pro terasa lancar tanpa tersendat.

Untuk membuktikan kinerja smartphone ini, kami coba mengukurnya dengan aplikasi Antutu Benchmark. Dan diperoleh skor 65.640.

REVIEW OVERVIEW
Desain
9
Layar
9
Interface
8.5
Kamera
9
Baterai
8
Kinerja
9
Previous articleNokia 2, Baterai 4100mAh Harga Rp1,5 Juta-an
Next articleOPPO F5 Akan Hadir Dalam 3 Varian?
review-lengkap-asus-zenfone-4-selfie-pro-memenuhi-semua-kebutuhan-foto-selfie-bahkan-lebih-dari-ituCoba kesampingkan dulu soal harga Asus Zenfone Selfie Pro. Karena jika melihat berbagai keunggulan fitur yang dibawanya, soal harga bukan lagi masalah. Mulai dari desainnya yang elegan dengan tampilan premium. Ditambah bodinya yang nyaman digenggam atau dimasukan ke dalam saku celana, karena terasa begitu tipis dan ringan sekali. Belum lagi layar sentuhnya yang luas dengan tampilan yang tajam. Ditambah sudah dilapisi dengan Gorilla Glass, sehingga tahan goresan.Soal kemampuan kamera, jangan lagi diragukan. Kamera selfie ganda-nya sudah bisa menghasilkan foto mulai dari foto selfie dengan beautification, foto selfie wide angle hingga foto selfie bokeh. Tampilan fotonya pun terlihat tajam. Apalagi kemampuan merekam videonya yang sanggup merekam hingga resolusi 4K. Begitu juga dengan kamera belakangnya yang tidak kalah hebat dalam menghasilkan foto yang tajam. Karena dilengkapi sederet fasilitas pendukung yang lengkap. Termasuk kemampuan merekam video yang juga bisa hingga resolusi 4K.Soal kinerjanya pun patut diacungin jempol. Berkat disokong prosesor Snapdragon 625 dengan kecepatan 2 GHz, serta RAM 4 GB. Kekuatan ini termasuk mumpuni untuk ukuran smartphone keluaran terbaru. Termasuk baterainya yang berkapasitas cukup besar.Jadi soal harga Rp4,7 juta yang dibanderol untuk Asus Zenfone 4 Selfie Pro, dirasa pantas dan sesuai dengan kemampuan yang diberikan.