Instagram

Fitur Type Mode tersedia di Instagram versi terbaru

GadgetSquad.id – Suka bikin Stories di Instagram ? Nah, Instagram sediain fitur baru yang bisa bikin Stories terlihat makin seru. Fitur baru itu namanya Type Mode.

Fitur ini menyediakan cara baru buat para pengguna Instagram untuk membagikan cerita di Stories dengan teks yang terlihat lebih menarik. Dengan fitur Type Mode ini, pengguna bisa menuangkan ide kreatifnya menjadi Stories yang penuh warna dan lebih ekspresif.

Baca juga : Fitur Baru Instagram Ini Bisa Cek Status Teman, Ini Caranya!

Gimana caranya ? Gampang kok! Jadi ketika kamu membuka fitur ikon kamera di Instagram, maka akan terlihat Type Mode yang terletak di sebelah mode Normal di bawah tombol rekam. Lalu pilih fitur Type Mode tersebut. Selanjutnya ketikkan teks tentang cerita apapun yang muncul dalam pikiran kamu. Misalnya potongan lirik lagu favorit, kata-kata puitis dan lainnya. Jika sudah pilih style yang disediakan untuk mengubah tampilan teks pada fitur Stories. Setelah itu, kamu dapat memilih warna backgroundhighlight kata, atau menambahkan background foto.  Gampang kan ?

Gak cuma itu, kamu juga bisa menggunakan fitur Type Mode terbaru ini ketika ingin menambahkan teks ke dalam foto atau video. Sama halnya dengan Stories kamu yang lain, post kamu ini akan hilang dari Stories setelah 24 jam. Tertarik ? Fitur Type Mode tersedia dalam Instagram versi terbaru di iOS dan Android. Jadi update dulu aplikasi Instagram kamu ke versi terbaru, baru bisa menemukan fitur Type Mode ini.

Fitur Lainnya di Stories

Sebelumnya Instagram juga sudah menyediakan beberapa fitur baru dan menarik pada Stories. Seperti fitur sticker GIF. Dengan fitur ini penggunanya memungkinkan untuk menambahkan stiker berupa gambar animasi GIF pada foto atau video yang diupload pada instagram stories.

Caranya cukup mudah, pengguna yang akan memasangkan foto atau video ke stories tinggal menambahkan stiker GIF yang tersedia pada pilihan stiker, yang biasa digunakan pengguna untuk menambahkan caption dan tulisan.

Baca juga : Begini Cara Pasang Stiker GIF Instagram Stories

Selain itu Instagram juga menambah fitur untuk dapat membagikan story ke orang tertentu saja yang dipilih, yaitu dengan fitur Direct. Untuk membagikan story dengan fitur Direct, kamu dapat berbagi posting dari feed, caranya ketika akan berbagi story, kamu tinggal memilih ikon Direct yang berada di pojok kanan bawah, kemudian pilih teman atau grup yang akan dibagikan, lalu pilih kirim.