GadgetSquad.ID – Tanda tanya kapan Asus bakal memboyong, Zenfone 5 generasi terbaru ke Indonesia sedikit terkuak. Adalah Benjamin Yeh, Asus South East Asia Region Director, yang memberi bocoran soal ketersedian Zenfone 5 di Tanah Air.

Menurut Benjamin, pihaknya akan meluncurkan ZenFone 5 di Indonesia pada akhir Q2 2018. Hanya saja dari tiga tipe Zenfone 5 yang sudah dirilis, belum diketahui seri apa yang bakal Asus ke Indonesia. “Kami masih harus menentukan lini yang akan kami bawa ke Indonesia,” kata Benjamin saat ditemui usai peluncuran Zenfone Max Plus M1, di Jakarta.

Lebih lanjut, saat disinggung perihal keputusan Asus yang tidak menawarkan varian selfie dari ZenFone 5, Benjamin hanya berkata, “Kami akan membicarakan hal ini lebih lanjut di masa depan.”

“Kami mencari tahu apa yang orang-orang inginkan. Jika teknologi itu sudah tersedia di pasar, kami akan menyusulnya. Jika teknologi itu ada tapi belum tersedia di pasar dan memang ada tuntutan akan teknologi itu, maka kami akan meluncurkannya,” tukas Benjamin.

Sementara itu, di acara yang sama, Galip Fu Marketing Manager ASUS Indonesia, mengatakan kemungkinan varian ZenFone 5 yang dibawa ke Indonesia adalah ZenFone 5 dan 5 Lite.

Benar atau tidak bocoran tersebut, kita tunggu saja hingga akhir Q2 2018