Deretan Hp terbaru ini dibekali dengan fitur yang terbilang mumpuni
GadgetSquad.id – Hingga minggu kedua Maret 2018 sudah banyak hp terbaru yang sudah resmi diluncurkan di Indonesia. Berbagai hp terbaru tersebut dibanderol dengan harga yang bervariasi. Mulai dari yang dijual dengan harga di bawah sejuta, hingga yang harganya di atas Rp10 juta.
Untuk hp terbaru yang dibandrol harga di bawah sejuta, memang tidak terlalu banyak pilihan. Tapi beberapa hp tersebut sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang terbilang lengkap dan memiliki kekuatan spesifikasi yang bagus.
Baca juga : 11 Hp Terbaru Rilis di Februari 2018 Yang Bisa Dipilih
Nah, berikut ini beberapa hp terbaru Android yang dijual di bawah sejuta :
Advan i5C Lite
Advan i5C Lite dijual dengan harga yang relatif murah, yaitu Rp 975.000. Hp ini dilengkapi layarnya IPS berukuran 5 inci dengan resolusi HD 720p. Kinerja Hp ini disokong prosesor MediaTek MT6735 quad-core 1.4 GHz.
Selain itu juga didukung RAM sebesar 1GB dan memory internal sebesar 8GB. Tersedia pula slot kartu microSD untuk menambah kapasitas penyimpanan data hingga 32GB. Advan i5C Lite sudah dibekali sensor fingerprint pada bagian belakang.
Untuk fitur kameranya, disediakan kamera ganda d ibagian belakang yang masing-masing memiliki resolusi 8MP + 0.3 MP (VGA). Dua kamera ini tentu bisa menghasilkan foto dengan efek “bokeh”. Sementara itu, untuk kamera depan memiliki resolusi 5MP.
Evercoss M50 Max
Hp yang dijual seharga Rp 899.000 ini, juga diluncurkan berbarengan dengan Evercoss M50A. Tapi Evercoss M50 Max lebih mengunggulkan peningkatan fitur kameranya. Evercoss M50 Max dilengkapi kamera ganda di bagian belakang, yang masing masing berresolusi 8 megapiksel plus 2 megapiksel. Di bagian depannya tertanam kamera depan beresolusi 5 megapiksel yang dilengkapi flash LED.
Layar pada Hp ini juga sudah dilapisi kaca pelindungg KingKong Glass yang diklaim punya daya tahan yang baik. Hp ini juga sudah dilengkapi sensor pemindai sidik jari dan pemindai wajah. Evercoss M50 Max dibekali RAM sebesar 1GB dan memori internal sebesar 8GB.
Untuk spesifikasi serta fitur lainnya di M50 Max tak berbeda dengan Evercoss M50A mulai dari ukuran layar, prosesor yang ditanamkan hingga kapasitas baterai yang disematkan.
Baca juga : 18 Hp Terbaru Yang Dirilis di Indonesia pada Januari 2018
Haier G51
Haier meluncurkan Hp terbaru yaitu Haier G51. Hp ini membawa layar 5 inci dengan mengadopsi sistem operasi Android 7.0 Nougat. Selain itu juga dibekali RAM 1GB dan memori internal 8GB.
Haier G51 memiliki 3 slot kartu (2 kartu SIM, dan 1 untuk kartu memori SD) yang memudahkan penggunanya untuk menggunakan 2 SIM card dan 1 memori SD card secara bersamaan.Untuk kameranya, Haier G51 dilengkapi kamera beresolusi 5 megapiksel di bagian belakang yang dilengkapi dengan lampu flash. Sedangakn kamera depannya beresolusi 5 megapiksel yang juga dilengkapi lampu flash. Haier G51 dijual dengan harga Rp949.000.