GadgetSquad.ID – Meneruskan generasi sebelumnya, Canon kembali menghadirkan kamera DSLR berukuran kecil dengan performa prima serta desain yang trendi, seri EOS 200D II.
Untuk spesifikasinya, Canon EOS 200D II dilengkapi prosesor gambar DIGIC 8, Dual Pixel AF dan sensor APS-C CMOS 24,1MP. Kamera ini juga memiliki kemampuan merekam video dengan kualitas 4K.
Selain itu, rentang ISO 100-25.600 (yang dapat ditingkatkan hingga 51.200) memberikan rasa tenang ketika pengambilan gambar di kondisi minim cahaya, karena gangguan noise yang dihasilkan sangat rendah.
Tidak hanya itu, Canon EOS 200D II juga dilengkapi fitur-fitur menarik yang membantu dan memudahkan penggunanya, khususnya bagi pengguna pemula.
Fitur Creative Assist memudahkan pengaturan tingkat kecerahan, kontras dan warna gambar, hingga pengaturan efek bokeh pada latar belakang subjek. Selain itu, ada juga fitur Smooth Skin yang membuat foto selfie menjadi lebih menawan.
Canon EOS 200D II memiliki ukuran yang ramping dan ringan dengan berat hanya 654 gram untuk warna hitam dan silver , 656 gram untuk warna putih, serta berdimensi 122,4 x 92,6 x 69,8 mm, sehingga terasa sangat nyaman untuk menjadi teman jalan bagi mereka yang hobi traveling.
Pt. Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia memasarkan Canon EOS 200D II lensa 18-55mm f/4-5,6 IS STM dengan harga Rp 10.758.000.