GadgetSquad.id – Menjelang Lebaran, sudah banyak yang merencanakan untuk mudik ke kampung halaman. Berbagai persiapan dan bekal sudah mulai disiapkan, tak terkecuali smartphone. Nah, ada nih beberapa tipe Hape OPPO yang cocok digunakan saat perjalanan mudik.

hape oppo A55

Hape OPPO Untuk Mudik

Deretan Hape OPPO beirkut ini cocok untuk mudik karena sudah dibekali dengan baterai kapasitas besar, sehingga bisa tahan lama saat digunakan selama perjalan mudik. Tentunya juga karena sudah dilengkapi dengan berbagai fitur lainnya yang berguna saat perjalan mudik. Ini dia :

OPPO A55

OPPO A55 merupakan Hape OPPO yang memiliki layar berukuran 6,51 inci. Layar ini cukup luas sehingga bisa puas menikmati konten selama perjalanan mudik. Resolusi layarnya sebesar HD+ dengan refresh rate mencapai di 60Hz. Untuk keamanan, layar sudah diberi lapisan NEG T2X-1, serupa dengan Gorilla Glass.

Baca juga : Review OPPO A55 : Hanya 2 Jutaan, Fitur Lebih Kekinian, Kamera Makin Mantab!!

Hape OPPO A55 dilengkapi dengan triple kamera. Kamera utamanya beresolusi 50MP dengan bukaan f/1.8.  Juga ada kamera macro 2MP dan kamera 2MP depth of field. Tak ketinggalan, kamera depan untuk selfie berresolusi 16MP dengan bukaan f/2.0. Kamera mampu merekam video hingga 1080p 30fps.

hape oppo A55

Kinerja OPPO A55 mengandalkan chipset Mediatek yakni Helio G35.Juga telah dilengkapi dengan HyperEngine Technology yang mampu memberikan performa yang lancar, smooth like butter, efisiensi daya dengan koneksi yang rendah latensi.

OPPO A55 juga didukung dengan RAM 4GB, penyimpanan internalnya 64GB, plus slot eksternal microSD. OPPO A55 mengadopsi Android 11 dan tampilan antarmuka ColorOS 11.1. OPPO A55 sudah memiliki sertifikasi IPX4 yang berarti tahan air. Untuk daya tahan hidupnya OPPO A55 sudah dibekali baterai berkapasitas besar, yaitu 5000 mAh.  OPPO A55 4GB/64GB dibandrol seharga Rp2.699.000.

 

OPPO A76 

OPPO A76 menampilkan layar HD 6,56 inci serta dilengkapi refresh rate 90Hz. Dilengkapi baterai berdaya besar 5000mAh, OPPO A76 menjadi pilihan Hape OPPO untuk mudik. Karena Hp ini sanggup bertahan seharian penuh. Apalagi OPPO A76 juga sudah mengadopsi teknologi SUPERVOOC utnuk pengisian cepat baterai. Jadi saat singgah di rest area, bisa mencharging Hp dengan waktu lebih singkat.

OPPO melengkapi A76 dengan prosesor baru Snapdragon® 680. Dikombinasikan dengan RAM 6GB dan memori Internal 128GB. OPPO mengizinkan pengguna untuk memperluas ruang penyimpanan dengan tambahan kartu microSD hingga 1TB.

Hp Oppo A76 d

Terdapat juga teknologi RAM Expansion yang dapat mengonversikan ruang penyimpanan menjadi tambahan RAM sementara. Menariknya, OPPO juga memberikan dukungan fitur ROM Expansion. Fitur ini mengizinkan perangkat A76 untuk menyimpan data aplikasi sistem dan media sosial ke kartu microSD.

Baca juga : OPPO A76 Resmi Meluncur, A Series Pertama Yang Dibekali SuperVOOC

OPPO A76 dilengkapi kamera depan 8MP. Sedangkan di bodi belakangnya disematkan kamera ganda yang terdiri dari kamera utama 13MP f2.2 dan kamera sekunder dengan lensa portrait 2MP. Untuk kinerjanya Hape OPPO ini mengandalkan prosesor Qualcomm® Snapdragon™ 680. Sedangkan sistem operasinya mengadopsi ColorOS 11.1 berbasis Android 11. OPPO A75 dijual seharga Rp3.399.000 –

 

OPPO A96

OPPO A96 juga sudah dibekali dengan baterai berkapasitas besar 5.000 mAh, serta sudah dilengkapi dengan teknologi pengisian 33W SUPERVOOC. OPPO A96 memiliki ukuran yang cukup luas dengan bentang  6,59 inci. Layar ini memiliki refresh rate yang tinggi 90Hz dengan touch sampling 180Hz sehingga memberikan pengalaman yang mulus saat scrolling antar, menikmati konten hiburan hingga bermain game terasa lebih nyaman.

Baca juga : Review OPPO A96 : Desain Cantik, Kamera Apik

OPPO A96 dibekali dengan prosesor Snapdragon 680 . Untuk memberikan performa yang lancar,OPPO A96 juga dielngkapi RAM besar 8 GB. Apalagi sudah dihadirkan fitur ekspansi RAM. 8GB + Ekspansi RAM yang bisa menambah lagi kapasitas RAM dengan pilihan : 2GB, 3GB dan 5GB.

review OPPO A96 (9) hape OPPO A96

Untuk mendukung performanya, OPPO A96 menjadi perangkat pertama pada lini seri A yang membawa kapasitas penyimpanan ekstra besar 256GB. Jika dirasa kurang, tersedia ekstra perluasan dengan microSD hingga kapasitas 1TB.

OPPO A96 dilengkapi dengan dual camera di bodi belakang, yang terdiri dari kamera belakang 50MP hadir dengan sensitivitas tinggi dan Kamera Bokeh 2MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 16MP F/2.0. Hape OPPO ini juga sudah mengantongi sertifikasi IPX4 yang berarti sudah tahan air. OPPO A96 dijual dengan harga  Rp4.299.000