GadgetSquad.id – Informasi mengenai Samsung Galaxy M33 5G sudah muncul sejak Oktober 2021 lalu. Satu setengah bulan kemudian, sekarang dapat mempelajari detail spesifik tentang ponsel ini, salah satunya dari segi daya baterainya.
Menurut SamMobile, baterai smartphone Samsung dengan nomor model EB-BM336ABN telah disertifikasi oleh Saftey Korea. Sel baterainya memiliki kapasitas pengenal 5.830 mAh, artinya akan dipasarkandengan daya baterai 6.000 mAh, kapasitas yang cukup besar.
Berdasarkan nomor model, baterai itu akan menjadi milik Galaxy M33 5G (SM-M336) yang akan datang. Jika demikian halnya, maka smartphone merek asal Korea itu akan berbeda dengan Galaxy A33 5G yang diperkirakan akan hadir dengan baterai 5.000 mAh, demikian dilaporkan Gizmochina.
Hingga saat ini, Galaxy M33 5G dianggap sebagai versi rebranding dari Galaxy A33 5G. Itu karena pendahulunya Galaxy A32 5G dan Galaxy M32 5G adalah satu dan sama.
Jika melihat bocoran itu, ada kemungkinan bahwa model Galaxy M33 5G bukan rebranding Galaxy A33 5G. Namun, masih harus menunggu labih banyak informasi lain, termasuk sertifikasi lembaga terkait, daftar benchmark, dan bocoran lainnya lebih lanjut tentang smartphone ini.
Untuk Galaxy A33 5G, diperkirakan akan hadir dengan desain dan warna yang sama dengan Galaxy A53 dan Galaxy A73, tapi dengan poni berdesain tetesan embun, bukan lubang punch-hole. Smartphone ini tidak memiliki jack headphone 3.5mm, tapi akan memiliki sertifikasi IP67 untuk ketahanan terhadap debu dan air.