Tidak lama lagi, OPPO akan segera meluncurkan smartphone flagship teranyar nya di Indonesia yakni, OPPO Find X8 Series. Ya, sebelum ponsel ini benar-benar resmi meluncur, tim Gadget Squad berkesempatan untuk menghadiri acara OPPO Find X8 Series Photo Walk Event (08/11/24) yang di gelar di Habitat Park, sebuah tempat dengan konsep yang menggabungkan keindahan alam di padukan dengan flora dan fauna yang berada di kawasan SCBD Jakarta.

Dalam gelaran acara tersebut, kami berkesempatan langsung untuk pertama kalinya menjajal berbagai fitur kamera inovatif yang ditawarkan dari perangkat ini. OPPO kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan pengalaman fotografi berkualitas tinggi dengan teknologi terbaru. 

Berikut adalah hasil foto yang menunjukkan keunggulan dari kamera Find X8 Pro :

Mengungkap Detail yang Tersembunyi

Oppo kembali mencuri perhatian dunia fotografi dengan seri Find X8 terbarunya. Salah satu fitur unggulan yang paling menonjol adalah kemampuan AI generatif dalam meningkatkan kualitas foto untuk menangkap objek gambar dari jarak jauh.

Seperti yang terlihat pada gambar di atas, OPPO Find X8 Pro berhasil menunjukan kemampuannya dalam mempertahankan detail yang tajam sambil menjaga kejernihan objek utama. Teknologi ini sangat penting, terutama saat Anda ingin menangkap momen-momen berharga dengan kualitas terbaik.

Efek Bokeh Ala Studio Fotografi

Oppo Find X8 Series tidak hanya sekadar smartphone, tetapi juga sebuah studio foto yang Anda bawa kemana saja. Salah satu fitur menonjol yang ditawarkan adalah mode potret yang mampu menghasilkan foto berkualitas profesional dengan efek bokeh yang memukau dan warna yang natural.

Teknologi pewarnaan pada Find X8 Series juga patut diacungi jempol. Kamera mampu menangkap warna dengan sangat akurat dan menghasilkan gradasi warna yang halus. Detail pada wajah subjek, seperti tekstur kulit dan sorot mata, juga tertangkap dengan sangat tajam. Hasilnya, setiap foto potret yang Anda ambil akan terlihat begitu hidup dan penuh emosi.

Selain itu, algoritma yang canggih pada ponsel ini memungkinkan kamera untuk secara akurat mengidentifikasi subjek dan memisahkannya dari latar belakang, sehingga efek bokeh yang dihasilkan terlihat begitu natural dan tajam.

Estetika yang menawan

Kemudian kami juga sempat menjajal pada mode portrait dengan fitur efek dreamy. Alhasil, foto portrait yang dihasilkan akan memberikan kesan lembut, romantis, dan hampir seperti mimpi pada potret seseorang. Kemudian, pada bagian latar belakang atau tepi foto juga dibuat sedikit blur atau kabur untuk menciptakan kesan depth of field yang dangkal. 

Sensor Kamera Cepat

Dalam dunia fotografi, menangkap momen yang bergerak cepat seringkali menjadi tantangan tersendiri. Namun, Oppo Find X8 Series hadir dengan solusi yang inovatif. Dengan perpaduan hardware dan software yang canggih, smartphone ini mampu mengabadikan setiap momen dengan ketajaman yang luar biasa, bahkan pada objek yang bergerak sangat cepat.

Warna yang Hidup dan Detail yang Tajam

Salah satu keunggulan lain dari kamera utama Find X8 Series adalah kemampuannya untuk beradaptasi dengan berbagai kondisi cahaya. Baik dalam kondisi cahaya terang saat siang hari, cahaya redup di dalam ruangan, atau bahkan dalam kondisi backlight, kamera ini selalu mampu menghasilkan foto yang berkualitas dengan warna yang natural.

Bagi anda yang sudah menantikan kehadiran ponsel premium teranyar besutan OPPO ini, OPPO Find X8 Series akan hadir dalam dua varian yang terdiri dari OPPO Find X8 dan varian tertinggi OPPO Find X8 Pro. Untuk info lebih lanjutÂ