GadgetSquad.ID -Nasib buruk sepertinya bakal kembali dirasakan pengguna Huawei, terutama bagi mereka yang masih menggunakan smartphone Huawei versi lawas.

Yup, pemerintah Amerika Serikat baru saja memperketat larangan terhadap Huawei. Akibatnya ponsel Huawei akan sulit mendapatkan update Android terbaru dari Google.

Dikutip dari The Verge, hal tersebut bisa terjadi lantaran lisensi umum sementara (TGL) yang diberikan pemerintah AS kepada Huawei telah kedaluwarsa dan tidak diperpanjang. Lisensi ini diberikan kepada raksasa teknologi asal China itu untuk berbisnis dengan perusahaan asal AS.

Disebutkan, lisensi tersebut memungkinkan Huawei untuk berkolaborasi dengan Google dan memberikan update Android terbaru untuk ponsel Huawei yang dirilis sebelum Huawei dimasukkan dalam Entity List oleh pemerintah AS pada 16 Mei 2019.

Beruntung bagi konsumen yang memiliki Huawei versi baru. Pasalnya hanya perangkat yang masih menjalankan Google Mobile Services (GMS) yang terancam kehilangan update Android serta update untuk aplikasi dan layanan Google.

Sementara itu ponsel Huawei yang dirilis setelah mereka dimasukkan dalam daftar hitam perdagangan oleh AS tidak akan terdampak. Ponsel-ponsel tersebut tidak menggunakan GMS dan menggunakan Android versi open-source yang mendapatkan update langsung dari Huawei, bukan Google.

Peraturan baru ini tentu akan membuat Huawei semakin pusing karena sebelumnya mereka telah khawatir akan kehabisan stok chipset karena sanksi AS. Pada bulan September mendatang mereka juga tidak bisa memproduksi chipset Kirin karena tekanan ekonomi.