GadgetSquad.ID – “Monster” baru dari iQOO resmi dirilis. Ini dia iQOO 12, diklaim sebagai hape dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, pertama yang rilis di Indonesia.
Praditya A Putra, Head of Product iQOO Indonesia, menuturkan pihaknya terus menghadirkan performa hape flagship.
“Seri iQOO 12 adalah hape flagship terbaru. “iQOO 12 pun menjadi HP Snapdragon 8 Gen 3 pertama di Indonesia,” tegas Putra.
Pertanyaannya seberapa monster hape baru kebanggan iQOO ini?
iQOO 12 membawa ukuran dimensi 163.2 x 75.9 x 8.1 atau 8.4 mm dengan berat sekitar 198,5 atau 203,7 gram. Dari segi desain, iQOO masih melanjutkan kerja sama dengan BMW M Motorsport.
Area layar, iQOO 12 mengusung AMOLED 6,78 inci, resolusi 1260 x 2800 piksel, refresh rate 144Hz, kecerahan maksimum 3.000 nits, menampung 1 miliar warna, kerapatan piksel 453 ppi, dan HDR10+.
Kemewahan hape ini berlanjut ke wilayah kamera. iQOO 12 memiliki kamera utama 50MP dengan fitur PDAF dan OIS, periskop telefoto 64MP, ultrawide 50MP dengan fitur Auto Focus (AF), plus kamera depan 16MP.
Soal dapur pacu, hape ini diperkuat prosesor Snapdragon 8 Gen 3 dengan tandem RAM 16GB dan ROM 512GB. Sistem operasibFuntouch OS 14 berbasis Android 14.
Daya tahan dibekali baterai 5.000mAh, mendukung fast charging 120W. Harga yang ditawarkan, user cukup merogoh kocek Rp 10.999.000
Tersedia dalam varian warna hitam dan putih. Ponsel ini bisa didapatkan lewat sesi pre order mulai hari ini, 7-11 Desember 2023