honor power 2 (1)

GadgetSquad.idHonor secara resmi merilis hp terbaru di 2025, yaitu Honor Power 2, mengunggulkan kapasitas baterai yang terbesar untuk saat ini. Hp Honor terbaru ini dibekali baterai silikon-karbon (Si/C) berkapasitas 10.080mAh yang diklaim mampu bertahan lebih dari 20 jam penggunaan terus-menerus. Menurut Honor, baterainya sanggup memutar video hingga 26 jam, navigasi nonstop 17 jam, dan bermain game hingga 14 jam.

Meski membawa baterai jumbo, Honor Power 2 tetap tampil ramping dengan ketebalan hanya 7,98 mm dan bobot 216 gram. Pengisian dayanya mendukung fast charging 80W, bahkan bisa digunakan sebagai power bank untuk mengisi perangkat lain dengan daya hingga 27W.

honor power 2 b (1)

Dari sisi layar, Power2 mengusung panel AMOLED 6,79 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan puncak hingga 1.800 nits. Layar ini juga dilengkapi kamera depan 16MP dan pemindai sidik jari. Untuk ketahanan, ponsel ini sudah mengantongi sertifikasi IP68, IP69, dan IP69K.

honor power 2 c (1)

Honor Power 2 menjadi smartphone pertama yang menggunakan MediaTek Dimensity 8500 Elite. Chipset ini dipadukan dengan RAM LPDDR5X 12GB serta penyimpanan UFS 4.1 berkapasitas 256GB atau 512GB. Prosesornya memiliki delapan inti dengan kecepatan hingga 3,4GHz, serta GPU Mali-G720 MC8 yang mencatat skor lebih dari 2,4 juta poin di AnTuTu.

honor power 2 d (1)

Untuk kamera belakang, Honor menyematkan kamera utama 50MP (f/1.9) dengan OIS, ditemani kamera ultrawide 5MP. Dari sisi software, Power2 menjalankan MagicOS 10 berbasis Android 16.

Baca juga : 2026 HONOR Komitmen Terus Beri Inovasi Terbaik Bagi Pasar Indonesia

Harga

Honor Power 2 resmi diluncurkan di Tiongkok, dan tersedia dalam tiga pilihan warna: Midnight Black, Sunrise Orange, dan Snowfield White. Harga di Tiongkok dibanderol CNY 2.699 (sekitar Rp6,5 Juta) untuk varian 12/256GB, dan CNY 2.999 (sekitar Rp7,2 Juta) untuk varian 12/512GB. Penjualan perdana dijadwalkan pada 9 Januari, sementara ketersediaan globalnya masih belum diumumkan.