GadgetSquad.ID – Untuk lokasi utama berburu hp di Jakarta dan sekitarnya, Roxy Mas bisa dikatakan masih menjadi primadona. Nah, jika di Jakarta punya Roxy Mas, di Bandung ada Bandung Elektronik Center (BEC).
BEC layak disebut sebagai Roxy Mas-nya Bandung, pasalnya lebih dari 50% pedagang disini, adalah penjual hp. BEC sendiri terbagi dua, yakni gedung lama dan baru. Kedua gedung itu saling terintregrasi.
Dibanding Roxy Mas, kondisi BEC sedikit tertata lebih rapi, tidak semeraut. Lalu bagaimana dengan tren hp di BEC?
Dari hasil penelusuran, ternyata tren belanja hp di BEC tak jauh beda dengan di Roxy. Bahkan harga produk yang dijual, tidak ada perbedaan mencolok.
Menurut deden, pegawai IT Cell, pasar hp di tak jauh berbeda dengan Jakarta. “Kalau dari pengamatan, yang laris sama seperti Jakarta. Samsung, Oppo masih pilihan utama. Selanjutnya ada Asus dan Xiaomi,” tuturnya.
“Diluar list yang tadi (Samsung, Oppo, Asus, Xiaomi), paling ada Vivo dan Advan. Sedangkan untuk bran lain, belum ada yang terlalu menonjol,” terang Deden.
Ditempat yang sama, Hehen menilai sejauh ini masih sulit mengalahkan dominasi brand-brand besar seperti Samsung dan Oppo. Lantaran brand besar, brandingnya sangat masif.
“Untuk pengenalan dan kelangsungan bisnis, branding itu penting banget. Liat saja di BEC, Oppo dan Samsung logonya ada dimana-mana,” tuturnya.
“Sementara Asus serta Xiaomi memang tidak sebanyak Oppo dan Samsung brandingnya, tapi mereka (Asus dan Xiaomi), konsisten merilis produk, jadi tetap dikenal, timpal Henhen.
“Intinya kalau dari saya, brans yang ralis adalah mereka yang konsisten. Tidak sekedar hit and run,” tukas pria paruh baya ini.