GadgetSquad.id – Tidak salah pillih jika mengandalkan kamera Samsung Galaxy S25 Edge untuk membuat konten video berkualitas tinggi. Ini karena kemampuannya dalam merekam video hingga resolusi 8K yang membawa banyak keuntungan bagi para content creator. 

Kamera Samsung Galaxy S25 Edge Bisa Rekam Video 8K

Di balik bodi  Samsung Galaxy S25 Edge yang tipis dan ringan, sudah tertanam kamera yang kemampuan merekamnya bisa hingga kualitas 8K. Ini tentu membawa keuntungan tersendiri ketika digunakan untuk menghasilka konten video.

  • Jaminan Video Kualitas Tinggi

Video dengan resolusi 8K tentu saja menjadi jaminan berkualitas tinggi. Semakin besar resolusi video yang dihasilkan, semakin tajam tampilan videonya. Ini pastinya menjadi hal yang penting para pembuat konten video, di mana dengan resolusi tinggi maka video yang dibuat terlihat semakin keren. Di sisi lain, yang menonton video dengan tampilan tajam tentunya akan merasa lebih puas. Alhasil video tidak hanya banyak yang menonton, tapi juga durasi menontonya bisa lebih lama. 

  

  • Lebih Leluasa Berkreasi

Dengan kualitas gambar yang tinggi, video footage 8K yang dihasilkan kamera Galaxy S25 Edge memberikan ruang lebih leluasa saat proses editing. Editor video bisa leluasa melakukan proses editing seperti cropping, zoom, stabilisasi, atau reframing tanpa kehilangan kualitas pada video hasil editing. 

Kemampuan ini tentu sangat berguna terutama bagi yang mengerjakan video dari klien, di mana biasanya akan ada revisi. Dengan video resolusi 8K membuat video hasil editing tetap terlihat tajam tanpa kehilangan kualitas. Samsung Galaxy S25 Edge (4) (1)

  • Tidak Bikin Overheating

Nah, ini keunggulan lain dari kamera Samsung Galaxy S25 Edge, yaitu sudah didukung prosesor AI Image Signal Processor (ISP) generasi terbaru. Prosesor ini memungkinkan pemrosesan gambar (foto/video)  beresolusi besar secara real-time bisa berjalan mulus dan stabil sekaligus tidak membuat overheating. Jadi membuat kamu lebih nyaman selama membuat konten video dengan kamera Galaxy S25 Edge. 

 

  • Lebih Praktis dan Nyaman

Untuk para content creator, vlogger, mobile filmmaker atau kamu yang gemar bikin konten video, tidak perlu lagi direpotkan menggunakan kamera pro berukuran besar, untuk membuat konten video yang keren. Cukup andalkan Samsung Galaxy S25 Edge yang tipis dan ringan tapi sudah bisa menghasilkan konten video yang kualitasnya tidak kalah dengan kamera pro. 

 

Harga dan Ketersediaan

Rasakan kecanggihan  Galaxy S Series paling tipis dengan beli Samsung S25 Edge sekarang di gerai fisik terdekat! Jangan lewatkan kesempatan terbaik untuk dapat gratis memory upgrade senilai Rp 2.000.000 dan akses gratis ke Google Gemini Advanced selama 6 bulan, pada periode 6 Juni sampai 16 Juli. Terdapat opsi 12GB/256GB (Rp19.499.000) dan 12GB/512GB (21.499.000) yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.