GadgetSquad.id – Huawei sebentar lagi akan meluncurkan Hp terbaru menjelang akhir 2018, yaitu Huawei Mate 20 Series. Hp terbaru yang dilengkapi tiga kamera belakang ini salah satunya menjagokan kinerjanya yang otaknya menggunakan prosesor Kirin 980
Prosesor Kirin 980 merupakan prosesor terbaru buatan Huawei sendiri. Salah satu fitur jagoan pada prosesor Kirin 980 yaitu keberadaan teknologi artificial intelligence (AI) di dalamnya. Dengan adanya teknologi core-core dalam prosesor Kirin 980 sanggup menghasilkan kekuatan dan kecerdasan untuk menghasilkan pengalaman pengguna yang maksimal.
“Smartphone Huawei Mate 20 Series menyajikan kecerdasan yang lebih lagi.” kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Device Indonesia. Huawei Mate 20 Series adalah smartphone premium pertama yang dipasangkan dengan prosesor Kirin 980. Prosesor ini membuat Huawei Mate 20 Series dapat menyajikan performa paling bertenaga tapi dengan daya baterai yang lebih efisien.
Baca juga : Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro Resmi Rilis, Apa Bedanya?
Ditambah dengan dual Neural Processing Unit (NPU) untuk menjalankan fungsi AI, performa AI di smartphone ini pun layak diperhitungkan. NPU pada Huawei Mate 20 Series telah menghasilkan peningkatan yang signifikan dalam hal aplikasi pembelajaran mesin.
Teknologi AI di Huawei Mate 20 Series lebih cerdas dalam hal memberikan performa bagi para pengguna. Salah satunya untuk fitur kameranya. Pengguna cukup mengarahkan kamera ke sebuah obyek dan Dual NPU akan cepat mengidentifikasi apa yang sedang dibidik.
Teknologi AI di Huawei Mate 20 Series membuat smartphone ini bisa mengenali 4,500 foto per permenit, atau 120 persen lebih cepat dari versi sebelumnya. Mate 20 Series juga bisa mengenali 5.000 obyek berbeda, dan 1.500 skenario berbeda.
Teknologi AI juga dibenamkan ke dalam fitur video untuk membuat pengguna bisa merekam klip-klip sinematik dengan smartphone Hauwei Mate 20 Series. Dengan AI Director, pengguna bisa mengatur komposisi, framing, dan segala sesuatu dengan cerdas.
Baca juga : Punya 3 Kamera Belakang, Beli Samsung Galaxy A7 (2018) atau Huawei Mate 20 Pro ?
Keberadaan AI Image Stabilization membantu kamu merekam dengan stabil, bebas guncangan, meski merekam dengan tangan. Gunakan AI Cinema Mode untuk memadukan rekaman video dengan filter-filter menarik.
Kecepatan Prosesor Kirim 980
Teknologi AI juga membuat pengguna Mate 20 Series bisa merasakan konektivitas tercepat melalui jaringan Wi-Fi dan tersambung ke GPS dengan lebih akurat dibandingkan yang lain. Kecepatan teoritis Wi-Fi yang bisa dicapai adalah 1733 Mbps. Rasakan transisi dari jaringan data selular (mendukung sampai kecepatan 1,4 Gbps) ke Wi-Fi dan sebaliknya tanpa hambatan, sehingga saat kamu main game online, kesenanganmu takkan terganggu.
Huawei Mate 20 Series juga mencegah kamu tersesat di tempat yang belum dikenal sebab ia mendukung fitur Satellite-Selection GPS dual frekuensi (L1 dan L5) yang ditenagai AI. Pita frekuensi L5 menyajikan akurasi 10 kali lebih besar dalam penentuan lokasimu di smartphone. Lokasi kamu bisa dideteksi meskipun berjalan di bawah lorong atau tunnelsekalipun.
Prosesor Kirin 980 yang didesain dengan teknologi proses 7nm menyajikan kekuatan besar pada ukuran yang lebih kecil. Chipset ini bisa menampung 6,9 miliar transistor dalam ruang 1 cm persegi saja. Ini memberikan peningkatan performa 20 persen dan efisiensi daya 40 persen.
Kombinasi antara empat core berbasis Cortex-A76 dan empat core berbasis Cortex-A55 menghasilkan kinerja tinggi untuk menangani beban kerja yang besar tapi tetap lancar dan efisien dalam hal penggunaan daya.