GadgetSquad.ID – Lagi, Realme mengklaim berhasil membuat rekor. Kali ini seri C11 yang didapuk sebagai penerus C2, diklaim Realme membuat pencapaian manis dalam penjualan perdananya.

Diketahui Realme C11, telah melakukan penjualan perdananya dibeberapa online shop, pada 1 Juli 2020 lalu. Dari penjualan perdana itu, diinfokan jika C11 telah terjual sebanyak 10.000 unit hanya dalam waktu 4 menit di seluruh platform online.

Tidak hanya itu, salah satu varian memori 2GB+32GB dari Realme C11 juga memecahkan rekor dengan berhasil terjual sebanyak 7.000 unit hanya dalam waktu 60 detik di Lazada dan realme.com. Berdasarkan angka penjualan yang mengesankan ini, Realme menasbihkan seri C11 sebagai pilihan terbaik di harga Rp 1.5 jutaan.

Selain itu, Realme juga menginfokan jika produk AIoT smart audio, yang diluncurkan bersamaan oleh seri C11, yaitu Realme Buds Q juga mendapat respon positif. Realme Buds Q diklaim terjual habis sebanyak 2.000 unit pada Hate-to-Wait Sale yang digelar sesaat setelah hari peluncurannya tanggal 30 Juni lalu.

Palson Yi, Marketing Director Realme Indonesia, mengungkap, jika pihaknya bangga dengan pencapaian Realme C11 dan Buds Q.

“Kami menciptakan realme C11 untuk mengulang kesuksesan realme C2 di Indonesia dan TWS realme Buds Q dimana keduanya membawa desain premium yang belum pernah ada sebelumnya. Rekor penjualan yang dipecahkan oleh realme C11 dalam online flash sale pertamanya ini menjadikannya sebagai produk entry-level pilihan terbaik di rentang harga Rp 1.5 jutaan. Tak lupa juga prestasi yang diraih realme Buds Q menjadikan dirinya sebagai TWS berkualitas tinggi di segmen harganya,” cetus Palson dalam keterangan resminya.

Dengan antusiasme yang tinggi dari pasar, Realme C11 secara resmi didapuk melanjutkan tahta dari Realme C Series yang diklaim sebagai The New Entry-Level King. Prestasi ini membuktikan bahwa formula desain premium dari trendsetting design dengan layar besar dan baterai besar di Realme C11 mampu mencuri hati para pecinta gadget di Indonesia.

Untuk membendung antusiasme yang tinggi dari para pecinta gadget di Indonesia, Realme akan mengadakan open sale untuk C11 pada tanggal 4 Juli. Tidak hanya itu, Realme juga mengadakan flash sale kedua untuk Realme C11 yang hadir secara khusus di realme.com dan Mid-Year Super Sale Lazada.

Berbagai produk realme lainnya juga akan meramaikan Mid-Year Super Sale Lazada 7 – 9 Juli, mulai dari realme 5 Pro, realme 6 dan realme C3 akan hadir dengan harga khusus dan berbagai promo produk realme lainnya di Crazy Flash Sale.

Dalam open sale serta flash sale di realme.com & Mid-Year Super Sale Lazada, realme C11 akan hadir dalam dua pilihan warna – Mint Green & Pepper Grey untuk opsi memori internal 3GB+32GB yang bisa didapatkan dengan harga Rp 1.649.000, tetapi jangan khawatir karena Realme C11 menyediakan slot kartu Micro SD untuk ekspansi penyimpanan datanya.