GadgetSquad.ID – Saat kali pertama mendengar kata kecerdasan buatan atau AI (Artificial Intelligence), mungkin kamu akan terbayang robot canggih di film fiksi ilmiah, atau mungkin langsung pusing karena mikir rumus-rumus rumit. Dalam kenyataanya, AI gak serumit seperti yang kamu bayangkan di awal.

Bahkan begitu simpelnya penggunaan AI, termasuk buat kamu yang mungkin awam dengan dunia teknologi. Membuat AI, perlahan tapi pasti semakin jadi salah satu alat bantu paling fungsional. Tak heran AI pun sekarang semakin popular. Makin massive penggunaan AI, direspon cepat oleh banyak pihak, termasuk Telkomsel.

Berbicara AI yang dikembangkan oleh Telkomsel, operator terbesar di Indonesia ini, lagi serius banget nih bro menghadirkan berbagai layanan berbasis kecerdasan buatan demi memanjakan pelanggan setianya. Apa saja layanan AI yang dikembangkan Telkomsel dan terpenting apakah fungsional saat digunakan? Yuk coba kita ulik!!!

Dari literatur yang GadgetSquad kumpulkan, Telkomsel punya visi yang keren dalam mengembangkan AI di Tanah Air. Visi Telkomsel, gak hanya ingin jadi penyedia jaringan tercepat, tapi menjadi “Digital Telco Company” yang memanfaatkan AI secara strategis. Tujuan besarnya sendiri adalah, mendukung akselerasi Indonesia menuju Visi Emas 2045.

Menurut GadgetSquad itu cukup ambisius, tapi bukan sesuatu yang tidak bisa diwujudkan. Apalagi mengingat reputasi Telkomsel sebagai operator terbesar di Indonesia, yang kualitas layanannya sudah sampai ke daerah terpencil Tanah Air.

Bagaimana caranya? Walau gak mudah, tapi Telkomsel sudah punya jurus jitu untuk memuluskan misinya tersebut. Telkomsel melihat AI sebagai “jembatan” yang menghubungkan teknologi canggih dengan kehidupan sehari-hari masyarakat.

Oleh karena itu Telkomsel berkomitmen inovasi ataupun layanan AI yang mudah digunakan dan memberikan kontribusi nyata. Intinya ada tiga unsur yang harus dipenuhi dari layanan AI ala Telkomsel :

– Inklusif : Bisa diakses oleh semua orang, dari kota sampai pelosok.

– Relevan : Memberikan solusi nyata di berbagai sektor (pendidikan, pertanian, manufaktur, sampai layanan pelanggan

– Menciptakan Nilai : Bukan sekadar keren-kerenan, tapi benar-benar bisa bikin bisnis dan layanan jadi lebih baik.

Apa saja layanan AI yang sudah dihasilkan?

AI Telkomsel itu ibarat pemain serba bisa. Mereka nggak cuma bagus buat pengguna individu (B2C – Business to Consumer), tapi juga jago banget membantu perusahaan-perusahaan besar (B2B – Business to Business).

Layanan AI Telkomsel Untuk Segmen B2B (Perusahaan Besar) membantu perusahaan jadi super efisien. Contohnya :

– AI Smart Planning: Mereka menggunakan AI untuk merencanakan pembangunan menara dan infrastruktur jaringan dengan presisi. Jadi, jaringannya bisa optimal, nggak buang-buang biaya, dan kamu pun bisa internetan lancar!

– AI Smart Mining/Manufacturing: AI membantu mengawasi proses produksi di pabrik atau operasional kendaraan otonom di tambang, yang hasilnya adalah peningkatan keselamatan kerja dan efisiensi yang luar biasa.

– Layanan Pelanggan Otomatis: Chatbot canggih yang bisa menjawab ribuan pertanyaan pelanggan secara otomatis dan instan, mengurangi beban kerja customer service manusia.

Fitur AI Telkomsel, untuk segmen B2C juga gak kalah keren. Di segmen ini terlihat jelas bagaimana Telkomsel berusaha fokus membuat hidup kita lebih mudah dan produktif, menggunakan kecanggihan AI.

Cukup banyak layanan AI di segmen B2C yang dihadirkan Telkomsel, bahkan tanpa sadar kamu sudah merasakannya. Tapi ada yang paling baru nih.Fasilitas terbaru berbasis AI bagi segmen B2C yang dihadirkan Telkomsel, adalah kolaborasi gokil dengan OpenAI.

Yup kolaborasi gokil tersebut menghasilkan paket bundling Telkomsel x ChatGPT Go! Paket yang baru rilis ini, memungkinkan kamu mendapatkan asisten pribadi super cerdas yang ditenagai, model AI tercanggih (seperti GPT-5), dengan harga lebih ramah di kantong karena sudah dibundel dengan kuota data khusus.

Kebayangkan bagaimana produktivitas kamu akan lebih gacor, ditemani akses AI premium. Perlu dicatat, paket kece Telkomsel x ChatGPT Go, adalah yang pertama di Asia Tenggara.

Fitur Telkomsel x ChatGPT Go, pengguna bisa menikmati sejumlah keunggulan dari model terbaru GPT-5, termasuk :

– Batas pesan hingga 10× lebih banyak per hari

– Pembuatan gambar hingga 10× lebih banyak

– Unggah file atau gambar 10× lebih banyak

– Memori percakapan 2× lebih panjang, membuat respons jadi lebih personal

Cara Aktivasi :

– Pastikan telah menginstal aplikasi ChatGPT di perangkat iOS atau Android

– Beli paketnya di MyTelkomsel

Klaim vouchervia SMS, login, pilih metode pembayaran default (untuk perpanjangan otomatis). Selama masa promo paket tersebut dilego Rp 50.000. Setelah masa paket promo berakhir (1-2 bulan sesuai paket), harga normal Rp75.000/bulan akan berlaku. Pelanggan dapat membatalkan kapan saja sebelum perpanjangan otomatis.

Baca juga : Pertama di Asia Tenggara Telkomsel Rilis Paket Bundling ChatGPT Go, Dapat Apa Saja?

Tips Maksimal paket Telkomsel x ChatGPT Go

Di atas adalah sederet layanan AI yang sudah dikembangkan oleh Telkomsel, dan bisa langsung kamu rasakan manfaatnya jika sudah berlangganan. Paket Telkomsel x ChatGPT Go bisa jadi game-changer buat bisnis kecilmu. Kunci Suksesnya? Anggap ChatGPT Go sebagai intern super cerdas. Berikan prompt (perintah) yang detail dan spesifik, maka hasilnya akan maksimal.

Contoh jika ingin membuat bisnis kuliner yang mau dirintis gacor, berikut tips langkah prompt ChatGPT Go yang bisa dicoba :

1. Riset & Ide Produk : Tanyakan tren pasar terbaru di segmen kamu. Minta AI menganalisis review negatif dari pelanggan untuk mencari tahu kelemahan produkmu.

2. Pemasaran (Marketing) : Minta AI membuat 10 variasi caption iklan untuk Instagram/TikTok dalam 5 menit. Minta ide campaign musiman (misalnya ide promo Ramadan)

3. Pembuatan Konten & Copywriting : Unggah foto produk (10x lebih banyak) dan minta AI menulis deskripsi produk yang menarik, lengkap dengan call-to-action (CTA) yang menggugah. Minta AI membuat skrip video promosi.

4. Pembuatan Gambar (Desain Dasar) : Minta AI membuat visualisasi logo atau desain mockup produk untuk ide awal sebelum diserahkan ke desainer profesional (fitur image generation 10x lebih banyak).

5. Layanan Pelanggan : Minta AI membuat daftar pertanyaan umum (FAQ) dan jawaban standar yang humanis untuk di-kopi-paste saat ada pelanggan bertanya.

6. Administrasi & Perencanaan : Minta AI membuat kerangka rencana bisnis sederhana, daftar anggaran, atau jadwal kerja tim kecilmu.

Semoga kecerdasan AI yang dikembangkan Telkomsel semakin variatif, serta bisa memberi manfaat bagi banyak pihak. Selamat mencoba !!!!