GadgetSquad.ID – Menyambut bulan Ramadan Telkomsel kembali membuat terobosan. Kali ini, Telkomsel berkolaborasi dengan Erajaya, menghadirkan paket bundling HALO Device Plan. Sesuai dengan namanya, HALO Device Plan, memang untuk membidik pelanggan pasca bayar.
Sukardi Silalahi, Direktur Sales Telkomsel, adanya program bundling ini merupakan jawaban atas permintaan masyarakat akan paket bundling khusus. “Dengan hadirnya layanan data dengan kuota besar pada “HALO Device Plan”, diharapkan lebih banyak lagi masyarakat yang dapat merasakan pengalaman internet berkualitas pada jaringan 4G LTE Telkomsel”, kata Sukardi.
Program spesial “HALO Device Plan” ditawarkan dalam skema paskabayar. Paket ini disertai pembelian smartphone apapun yang tersedia di sebanyak 83 outlet Erafone. Atau bisa juga di 15 GraPARI terpilih yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
Ke depannya, penawaran ini juga akan tersedia di lebih banyak outlet Erafone dan GraPARI lainnya. Agar semakin banyak masyarakat dapat turut menikmati penawaran istimewa ini, pembelian bisa dilakukan baik dengan pembayaran penuh di muka, maupun cicilan menggunakan kartu kredit.
Paket Bundling
Paket bundling paskabayar dalam skema bundling ini tersedia untuk masa berlaku selama 12 bulan. Memiliki extra value, Paket ini terdiri dari layanan voice hingga 200 menit, 400 SMS, 25 GB kuota data, 16 GB kuota VideoMAX, 500 Telkomsel POIN, disertai dengan cashback hingga Rp 2.000.0000.
Opsi lain yang tersedia adalah dalam bentuk paket bundling Flash MiFi (Mobile WiFi) Telkomsel yang juga berlaku selama periode 12 bulan, dengan kuota data hingga 35 GB/bulan.