GadgetSquad.id – OPPO bersama dengan Bank Negara Indonesia (BNI) 46 menyelenggarakan kontes fotografi bertema Heritage Digital Photography.

Ini merupakan sebuah kontes fotografi dalam rangka perlindungan cagar budaya gedung BNI wilayah Jakarta Kota yang termasuk dalam kategori bangunan yang dilindungi pemerintah. Kontes fotografi ini diikiuti oleh peserta baik dari umum maupun pelajar atau mahasiswa.

Selain mengadakan kontes, BNI 46 juga mengadakan workshop fotografi digital yang juga bertujuan untuk memberikan ilmu kepada peserta bagaimana mendokumentasikan cagar budaya baik dari sisi eksterior amupun interior.

Kontes fotografi ini berhadiah total 26 Juta rupiah. Untuk pemenang pertama dari setiap kategori selain mendapatkan apresiasi berupa uang tunai, juga akan mendapatkan perangkat F3 edisi special Reza Rahadian limited Edition. Selain itu OPPO juga menyediakan doorpize untuk sesi workshop pada acara ini.

“Kehadian OPPO untuk menunjukan kepedulian terhadap pelestarian cagar budaya. OPPO menganggap dokumentasi memiliki peran yang sangat penting dalam upaya pelestarian cagar budaya, hasil sebuah dokumentasi fotografi akan lebih mudah dalam memberikan gambaran sejarah, terlebih lagi di era modern sekarang ini fotografi dipermudah dengan kehadiran perangkat smartphone,” ujar Aryo Meidianto, Media Engagement OPPO Indonesia.

OPPO menganggap fotografi smartphone saat ini merupakan langkah awal dalam pelestarian cagar budaya dimana banyak masyarakat yang memanfaatkan perangkat smartphone mereka untuk berfoto di tempat – tempat cagar budaya atau bangunan bersejarah kemudian menyebarkan melalui media sosial mereka.

“Tentunya OPPO tidak hanya handal dalam urusan selfie, tapi juga memiliki keunggulan pada hasil foto pada kamera belakang” tambah Aryo.