GadgetSquad.id – Smartphone Foldable (hp lipat) tengah menjadi tren. Selain Samsung dengan Samsung Galaxy Fold, Huawei yang baru saja perkenalkan Huawei Mate X, Kini giliran Oppo yang siap masuk pasar hp lipat dengan menunjukkan gambar prototype ph tersebut pada Weibo Post.

Oppo siapkan hp lipat 3

Baca juga: OPPO Gak Mau Lagi Disebut ‘Selfie Expert’

Tetapi sayangnya, Oppo mengklaim tidak ingin mengirimkan prototype hp lipat tersebut sebelum permintaan pasar tinggi.

Ini berarti OPPO kemungkinan tidak akan meluncurkan tipe terbarunya baru-baru ini. Alasan lainnya, kemungkinan karena peluncuran Smartphone terbarunya yang memiliki fitur 10x Lossless Optical Zoom yang sudah berjalan dengan baik karena persaingan ketat dengan S10.

Melihat fisiknya Oppo Foldable Phone ini memiliki layar Single OLED yang menutupi hampir dua sisi depan belakang. Dengan terlipat keluar bukan kedalam, maka hp tersebut akan menjadi dua sisi layar bahkan saat kondisi terlipat.

Baca juga: OPPO Perkenalkan Smartphone 5G Pertamanya

Lalu ada pula bagian dalam dimana sisi yang tidak terisi layar untuk peletakkan kamera, logo Oppo, Flashlight dan bagian hardware lainnya.

Banyak yang berasumsi bahwa terobosan anyar Oppo ini di desain mirip dengan Huawei Mate X yang bernama “Falcon Wing”, karena di desain untuk terlipat keluar.

Selain terlihat jelas, Oppo Vice President, Brian Shen juga belum menunjukkan dan menjelaskan secara detail processor, RAM, atau storage yang akan dipakai pada Oppo Foldable Phone ini. Bahkan Oppo belum ada nama resmi untuk Smartphone ini.