Credit: Android Community
Credit: Android Community

gadgetsquad.id – Polaroid memperkenalkan smartphone pertama mereka di ajang CES 2015 lalu. Melihat spesifikasi yang ditebar, sejatinya tak ada yang begitu istimewa dari smatphone bernama Polaroid Selfie ini.

Sebagai smartphone yang nampak ditujukan bagi penyuka selfie, smartphone memiliki fitur kamera yang begitu menonjol. Menyuguhkan fitur kamera yang bisa diputar, smartphone Polaroid ini justru terlihat sangat menyerupai Oppo N1.

Secara lebih detil, Polaroid Selfie sebagaimana dilansir Android Community, datang dengan fitu rkamera 13 MP yang bisa diputar, layar IPS 5.5 inchi beresolusi HD, RAM 2GB, memori internal 16GB (tanpa slot kartu microSD), dan ditenagai oleh prosesor octa-core.

Polaroid Selfie menjalankan Android 5.0 Lollipop sebagai sistem operasinya. Berapa harga dan kapan smartphone ini akan dilempar ke pasar belum diungkap saat ini.

Mengingat fitur kamera pada smartphone ini yang nampaknya menjiplak konsep serupa pada Oppo N1, akankah Polaroid berhadapan dengan Oppo di ranah hukum? [Joe]