GadgetSquad – LG Wing 5G diresmikan pada bulan September untuk pasar global. Ponsel layar ganda itu merupakan salah satu produk paling ambisius dari merek karena layar utamanya dapat diputar 90 derajat searah jarum jam. Dan kali ini, perusahaan asal Korea Selatan itu akhirnya mengumumkan LG Wing 5G di India.

LG Wing 5G di India dihargai 69.990 Rupee India (Rp 14 juta), hadir dalam dua pilihan warna illusion sky dan aurora grey, dan bisa dibeli mulai 9 November. Memiliki bentuk T ketika layar diputar, LG Wing 5G menawarkan level multi-tasking baru di mana layar utama dapat menampilkan aplikasi dan fitur lainnya dapat diakses di layar kedua.

Misalnya, pengguna bisa menonton film di layar utama dan menyesuaikan pengaturan pemutarannya di layar kedua. Selain itu, dapat digunakan sebagai kamera gerak gimbal karena dilengkapi dengan fitur-fitur seperti Mode Gimbal dan perekaman layar ganda, seperti dilaporkan Gizmochina, 28 Oktober 2020.

Soal spesifikasi, LG Wing 5G memiliki layar P-OLED berukuran 6,8 inci yang menawarkan resolusi Full HD + dan rasio aspek 20,5: 9. Dan dilengkapi dengan layar sekunder G-OLED berukuran 3,9 inci yang menawarkan resolusi FHD +, dan rasio aspek 1: 1,15. Layar utamanya sudah terintegrasi dengan sensor sidik jari.

Perangkat ini juga dilengkapi dengan kamera pop-up 32 MP untuk mengambil foto selfie. Sisi belakang LG Wing 5G memiliki sistem tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 64 MP yang dibantu OIS, lensa ultra-wide 13 MP dengan bidang pandang 117 derajat, dan kamera gimbal 12 MP dengan FOV 120 derajat.

Ponsel pintar merek asal Negeri Gingseng ini dibekali chip Snapdragon 765G, chip mid-range yang didampingi RAM 8 GB LPDDR4x. Ponsel ini menawarkan 128 GB penyimpanan internal dan memiliki slot SIM card dan kartu microSD.

Didukung baterai 4.000 mAh, LG Wing 5G dilengkapi dengan dukungan pengisian cepat 25 W dan pengisian nirkabel 10 W. Fitur lainnya ada SIM ganda, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.1, GPS, NFC, dan USB-C. Ponsel ini berjalan pada OS Android 10. Terakhir, perangkat ini dilengkapi dengan sasis berperingkat IP54 dan peringkat MIL-STD-810G.