GadgetSquad – Menurut laporan yang beredar di Korea Selatan, Samsung akan merilis smartphone seri Galaxy S21 tanpa pengisi daya (charger) dan earphone dalam kemasannya, mengikuti langkah Apple dengan iPhone 12-nya. Kabar tersebut pertama mucul dari orang dalam industi yang tidak disebutkan namanya, dan menyatakan bahwa Samsung masih mempertimbangkannya.
Dikutip ChosunBiz, Selasa, 27 Oktober 2020, biasanya Samsung menyediakan sepasang earbud kabel, kabel USB, dan charger pada ponsel seri S-nya, dari Galaxy S pertama hingga seri Galaxy S20 terbaru. Namun, Samsung dikabarkan hanya akan menyediakan kabel USB Type C dalam kotak kemasan.
Membuang aksesoris akan membuat kotak kemasan lebih kecil dan berpotensi menguntungkan bagi lingkungan. Namun, mungkin juga diperdebatkan, karena bisa saja akan menguntungkan Samsung yang telah mengalami penghematan biaya pengiriman dan pendapatan dari penjualan pengisi daya secara terpisah.
Namun, masih harus dilihat apakah menghilangkan charger dan earphone dalam kotak juga akan memengaruhi perangkat Samsung non-andalan. Produsen smartphone asal Negeri Gingseng itu juga belum memberikan informasi resmi mengenai kabar tersebut.
Sebelumnya, Samsung di melalui saluran media sosialnya mengejek Apple karena menghapuscharge sebagai perangkat pendukung dalam kemasan iPhone. “Disertakan dengan Galaxy Anda,” tulis Samsung disertai gambar adaptor daya, di laman Facebook-nya.
Apple tidak lagi menyediakan charger atau earpod dalam satu kemasan pembelian iPhone, perubahan ini berlaku untuk model iPhone 12 baru dan pembelian baru model iPhone 11, iPhone SE, dan iPhone XR. Apple mengatakan bahwa perubahan itu akan membiarkannya mengurangi emisi karbon, baik melalui penghapusan aksesori dan melalui ukuran kotak yang lebih kecil yang sekarang digunakan iPhone, demikian dilaporkan MacRumors, 13 Oktober 2020.