GadgetSquad.ID – Sepertinya susah bagi Nokia untuk kembali menjadi pilihan dalam persaingan smartphone. Tapi di sisi lain, mantan jawara hape ini sepertinya masih punya “nafas” dalam persaingan feature phone. Hal ini bisa dilihat dari hadirnya Nokia 105 (2023).

Yup, HMD Global sebagai pemilik lisensi merek Nokia memboyong Nokia 105 (2023) ke Tanah Air. Ponsel ini sudah muncul di situs resmi perusahaan di Indonesia.

Nokia 105 (2023) didesain sebagai ponsel feature alias ponsel yang punya fitur yang lebih sederhana dibanding smartphone. Begitu sederhananya, Nokia 105 (2023) tidak dibekali kamera sama sekali, baik kamera depan maupun kamera belakang.

Soal spesifikasi, Nokia 105 (2023) hadir dengan layar berpanel LCD TFT seluas 1,8 inci dengan resolusi QQVGA (120 x 160 piksel). Bodi perangkat dirancang berbahan polikarbonat dan sudah mengantongi sertifikasi IP52 (tahan air).

Sesuai dengan kelasnya, jangan berharap hape ini dibekali menu canggih layaknya semua smartphone. Pada aspek hardware, Nokia 105 (2023) ditenagai oleh System on Chip (SoC) MediaTek 6261D dipadukan RAM 4MB dan penyimpanan 4MB.

Ponsel ini juga ditopang baterai berkapasitas 1.000 mAh dan menjalankan sistem operasi (OS) S30 Plus. Fitur pendukung yang dimiliki Nokia 105 (2023) antara lain micro-USB untuk pengisian daya, jack audio 3,5 mm, mikrofon, radio FM, dan mini SIM.

Nokia 105 (2023) hanya mendukung jaringan GSM alias 2G. Nokia 105 (2023) hadir di Indonesia dalam warna yang ditawarkan adalah Red (Merah), Cyan (Tosca), dan Charcoal (Hitam).

Ponsel ini punya dimensi 115.07 x 49.40 x 14.45 mm dengan bobot 78,7 gram. Harga Nokia 105 (2023) di Indonesia adalah Rp 275.000.

Buat kamu yang sudah jenuh dengan smartphone, lantaran terkadang gak punya privasi. Nokia 105 (2023), mungkin bisa dijadikan hape alternatif. Minimal kamu bisa bernostalgia!!!