GadgetSquad.ID – Tahun baru hape baru!! Yup, buat kamu yang ingin pergantian tahun nanti, bergaya dengan hape anyar. Akhir tahun ini, cukup banyak vendor yang merilis hape baru, salah satunya Oppo dengan seri A95-nya.
Bagi kami yang kepincut dengan hape racikan Oppo, seri Oppo A95 layak jadi target utama. Oppo A95 sendiri, menjadi salah satu hape andalan Oppo untuk memanjakan konsumen di akhir tahun 2011 ini.
Membidik segmen kelas menengah, teknologi maupun teknologi yang diusung Oppo A95 ternyata tak kalah kelas dengan hape level premium. Mulai dari desain tahan air, layar Amoled, kamera utama 48MP dan masih banyak lagi.
Hal menarik lain yang membuat Oppo A95 semakin kece, yakni dari segi platfrom. Bekerja dengan platfrom ColorOS 11.1 berbasis Android 11, membuat hape kaya akan fitur tambahan yang dapat membantu meningkatkan produktivitas sehari-hari.
Menu apa saja itu?
1. FlexDrop
Untuk memudahkan produktivitas Oppo A95 hadir dengan berbagai amunisi kece, salah satunyamenu FlexDrop. Fitur FlexDrop memastikan kelancaran multitasking di antara berbagai aplikasi aktif melalui jendela yang dapat diubah ukurannya.
2. Private Safe
Memcegah tangan-tangan jail, ColorOS 11.1 memberi menu Private Safe. Adanya fasilitas Private Safe, akan membantu mencegah orang lain selain pengguna mengakses gambar pribadi, video, audio, dokumen, dan file lainnya pada Oppo A95.
3. Teknologi Hyper Boost
Tak hanya soal kerjaan, platfrom yang dimiliki Oppo A95 juga bakal membuat aktivitas gaming semakin nyaman. Pasalnya hape ini sudah dilengkapi Teknologi Hyper Boost, yang mampu memastikan pengalaman gaming yang lebih stabil dengan konsumsi daya yang lebih sedikit dan kontrol suhu yang lebih baik.