Program televisi terkenal dari Korea Selatan, “Running Man” akan mengadakan acara jumpa penggemar secara daring melalui platform TikTok pada tanggal 5 September 2021 mendatang. Para runners pun bisa mulai membeli tiket untuk mengamankan kesempatan berinteraksi dengan enam dari tujuh pemain tetap “Running Man”.
Tayang di stasiun SBS, “Running Man” meraih popularitasnya di seluruh dunia sejak pertama kali disiarkan pada tahun 2010. Sejak tahun 2013, para pemain “Running Man” pun berkeliling ke berbagai negara untuk mengunjungi langsung para penggemarnya, atau disebut runners, dan menampilkan sejumlah permainan seru khas program tersebut.
Para pemain “Running Man” sempat berkunjung dan menemui runners di Indonesia di tahun 2019 dengan menggelar berbagai permainan dan menyuguhkan penampilan yang menghibur di Istora Senayan, Jakarta. Ribuan penggemar memenuhi lokasi tersebut dan tiket pun terjual habis dalam hitungan jam.
Pada awal tahun 2020, jadwal jumpa penggemar di beberapa Negara Asia Tenggara seperti Thailand yang sudah dijawadwalkan terpaksa ditunda akibat pandemi COVID-19. Namun di tahun 2021 ini, akhirnya runners di seluruh dunia dapat kembali bertemu pemain Running Man dengan beragam penampilan menghibur yang akan disiarkan langsung secara global melalui platform TikTok.
Acara jumpa penggemar yang bertajuk “Running Man 2021 Online Fan Meeting” ini akan dihadiri oleh enam pemain Running Man, diantaranya Haha, Ji Sukjin, Kim Jongkook, Song Jihyo, Jeon Somin dan Yang Sechan. Acara ini sendiri akan diselenggarakan dan diproduksi oleh NP C&C, anak perusahaan NPInc., sebuah perusahaan berbasis solusi konten brand experience dan akan dilaksanakan di NP XR STAGE.
Jay Bae, Head of Global Business Development, TikTok Korea menyatakan “Fitur Live TikTok berbayar ini telah hadir sejak diperkenalkan pertama kali pada bulan Mei lalu, fitur ini telah mendapatkan tanggapan positif dari para pengguna serta menghasilkan acara yang bermakna bagi penggunanya. Acara sebelumnya yang hadir dengan format yang sama ini diantaranya Lotte Duty Free Online Family Concert, Beautiful Mint Life 2021, and FOREST 21 Epik High Concert. TikTok senantiasa akan terus menghadirkan inovasi dan meningkatkan pengalaman pengguna yang lebih baik kedepannya.”
Pembukaan penjualan tiket “Running Man 2021 Online Fan Meeting” dimulai sejak 16 Juli 2021 dan dapat dibeli melalui GOTIX dan Loket.com dengan harga Rp250 ribu rupiah. Acara daring yang dilaksanakan pada 5 September pukul 17.00 WIB ini juga menyediakan subtitle atau terjemahan dalam 6 Bahasa termasuk Bahasa Indonesia bagi runners Indonesia yang mengikuti jumpa penggemar di TikTok.