Moto Z Play

gadgetsquad.id.id – Di ajang IFA 2016 Lenovo telah mengumumkan produk terbarunya Moto Z Play, Lenovo Moto Z Play merupakan generasi ketiga dari keluarga Moto Z series yang sebelumnya telah dirilis pada bulan juni kemarin. Berbeda denga Moto Z dan Moto Z Force, Moto Z Play datang dengan spesifikasi untuk segmen menengah.

Secara desain produk ini sama dengan Moto Z dan Z Force, bedanya pada produk Z Play tidak menggunakan material metal atau besi. Akan tetapi menggunakan lapisan kaca. Untuk itu ini akan mudah meninggalkan sidik jari. Panel lapisan kaca didapan dan belakangini akan terbentuk dengan frame metal.

Moto Z Play datang dengan layar AMOLED 5.5- inci resolusi 1080p, kamera utama 16 MP dengan kemampuan laser autofocus, sedangkan pada kamera depan tersedia kamera 5 MP dengan kemampuan wide-angle serta lampu LED flash.

Untuk jeroannya tersedia chipset prosesor Qualcomm Snapdragon 625, CPU octa-core Cortex-A53 2 GHz. Didukung pula dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB. Untuk kekuatanbaterai tersedia kapasitas 3,510 mAh yang diklaaim mampu bertahan hingga 50 jam pada penggunaan stadart. Sedangkan untuk Osnya Z Play berjalan diaatas Android 6.0.1 Marshmallow.

Secara global smartphone ini akan tersedia dibulan September dengan harga sekitar €499 atau Rp7,3 juta-an