Warisan kamera Leica kembali muncul berkat produk terbaru Huawei Mate 10. Kali ini Huawei menggunakan kamera ganda Leica baru yang membenamkan beberapa peningkatan dari sisi kamera. Bagaimana kemampuan kamera serta peningatan fitur pada smarthone Huawei Mate 10?
Fitur kamera pada Huawei Mate 10 kali ini mengunakan kamera ganda di bagian belakang 12MP untuk sensor warna + 20MP sensor hitam dan putih. Dual kamera pada smartphone ini menawarkan aperture f / 1.6 super bright, yang akan memberi lebih banyak cahaya daripada pendahulnya dnegan aperture f / 2.2. didalamnya masih tersedia fitur seperti OIS, Laser dan Phase detection AF. Kamera ini menawarkan peningkatan AI 2x digital zoom dan dapat merekam video 4K. sedangkan untuk Kamera depan atau selfie, smartphone ini menyediakan 8MP.
Sedangkan untuk layarnya juga sudah menggunakan layer full view dengan aspek rasio 16: 9, layarnya juga lebih tajam berkat resolusi QHD 1,440 x 2,560 piksel. Layar Huawei Mate 10 juga menggunakan kepadatan pixel hingga 499ppi, dengan ukuran diagonal 5,9 inci. Layar Huawei Mate 10 ini juga mendukung HDR10 untuk pengalaman menonton yang superior.
Untuk jeroannya Huawei sudah membenamkan chipset prosesor baru Kirin 970 yang dibangun dengan proses 10nm sehingga lebih yang efisien. NPU-nya juga mampu mempercepat tugas dari prosesor yang dimilikinya. Untuk GPU smartphone ini sudah menggunakan Mali-G72 MP12 yang baru membawa kinerja tambahan untuk memberi dukungan layar dengan resolusi tinggi. Huawei Mate 10 juga masih dilengkapi dengan RAM sebesar 4GB dan storage 64GB, yang dapat Anda tambahkan melalui kartu microSD.
Huawei sudah memberikan kapasitas baterai hingga 4.000 mAh sehingga dapat menangani semua kegiatan penggunanya seharian didalamnya juga sudah menyediakan teknologi TÜV Safety Certified Huawei SuperCharge , yakni fitur pengisian daya cepat dimana hanya dapat dalam 20 menit pengisian, pengguna dapat menggunakannya sepanjang hari.
Untuk pengalaman pengunaan Huawei Mate 10 menggunakan versi terbaru EMUI 8.0, yang berbasis Android Oreo. Software pada interface dapat terhubung ke monitor DisplayPort untuk pengalaman seperti penggunaan pada perangkat desktop.
Ketennya lagi Huawei Mate 10 juga memiliki daya taha bodi yang cukup mumpuni, karena smartphone ini sudah dibekali dengan sertifikasi IP53, jadi penguna bisa mengajak smartphone ini untuk berenang di kolam renang. Huawei Mate 10 direndanakan akan beredar pada akhir bulan ini di beberapa pasar global dengan harga € 700 atau sekitar Rp11 Juta-an, bagaimana pasar Indonesia? Kita tunggu saja apakan akan hadir secara resmi di indonesia.
Spesifikasi Huawei Mate 10
Dimensi | 150.5 x 77.8 x 8.2 mm, 186 g |
Layar | 5.9 inci IPS LCD, 1440 x 2560 pixels, 16:9 ratio (499ppi) |
Chipset | Hisilicon Kirin 970, Octa-core (4×2.4 GHz Cortex-A73 & 4×1.8 GHz Cortex-A53), Mali-G72 MP12 |
Memori | RAM 4GB of, Storage 64GB; |
OS | Android 8.0 (Oreo), EMUI 8.0 |
Kamera Belakang | Dual 20 MP +12 MP, f/1.6, OIS, 2x lossless zoom, Leica optics, phase detection & laser autofocus, dual-LED (dual tone) flash, 2160p@30fps, 1080p@30/60fps |
Kamera Depan | 8 MP, f/2.0 |
Konektivitas | Bluetooth 4.2, A2DP, aptX HD, LE, dual-SIM, LTE, Wi-Fi b/g/n, NFC; microUSB 2.0, Type-C 1.0 reversible connector |
Baterai | 4,000mAh (non-removable); fast charging |
Lain-lain | Front/back glass & aluminum frame, IP53 |