GadgetSquad.ID – Masih segar Samsung dalam ingatan, Samsung baru saja merilis Galaxy M11, kini pabrikan asal Korea Selatan tersebut kembali memperkenalkan smartphone anyar berlabel Galaxy A11.

Hadirnya Galaxy A311, seakan menjadi bukti jika Samsung terus tancap gas merilis produk baru, tanpa peduli saat ini pandemi Covid-19 masih melanda.

Kembali ke Galaxy A11, hape ini diklaim Samsung telah dijejali sederet fitur keren yang bakal diminati Gen Z.

“Bagi Gen Z, ada beberapa fitur esensial yang diinginkan. Pertama kamera, baterai berkapasitas besar, fast charging, serta layar yang luas,” jelas Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia dalam keterangan resminya yang diterima redaksi GadgetSquad.ID.

Pertanyaannya, mampukah spesifikasi yang ditawarkan Samsung Galaxy A11 memikat Gen Z?

Untuk spesifikasinya sendiri, dari data yang didapat teknologi yang diusung Galaxy A11 sepintas mirip dengan M11.

Galaxy A11 dibekali layar diagonal 6,4 inci dengan resolusi HD Plus. Layar panel PLS tersebut memiliki desain infinity-O, yakni layar dengan lubang kamera depan di pojok kiri atas.

Ada tiga Kamera belakang yang dimiliki Galaxy A11. Komposisinya terdiri atas kamera utama 13 MP (f/1.8), ultra wide 5 MP (f/2.2), dan depth sensor 2 MP (f/2.4) untuk membuat efek bokeh. Sementara di bagian depan terdapat kamera 8 MP (f/2.0) untuk swafoto.

Galaxy A11 diotaki chipset Snapdragon 450 yang dipadu dengan RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB. Memori tersebut bisa diperluas dengan kartu microSD hingga 512 GB

Baterai Galaxy A11 berkapasitas 4.000 mAh yang didukung pengisi daya cepat 15 watt. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi antarmuka One UI. Ada dua warna yang tersedia, yakni hitam dan putih.

Berbicara harga, di Indonesia Samsung Galaxy A11 dijual Rp 2.099.000. Samsung mengadakan program flash sale dengan penawaran harga menjadi Rp 1.999.000, yang diadakan mulai 1-7 Juni 2020.

Program flash sale ini digelar di situs resmi Samsung.com/id dan beberapa e-commcerce, yakni Lazada, JD.ID, Shopee, Blibli, Dinomarket, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka, dan Akulaku