Harga Hp Samsung di kelas menengah, paling banyak diluncurkan Samsung di Indonesia sepanjang 2021

harga Hp samsung (1)

Samsung Indonesia masih melakukan strategi dengan menggelontorkan deretan harga Hp Samsung mulai dari sejutaan hingga seri premium berharga hingga 20 jutaan. Ini tentu menjadi pilihan yang variatif bagi pengguna dengan budget yang berbeda-beda.

 

Pilihan Hape Samsung 4-6 jutaan

Dari deretan harga Hp Samsung yang diluncurkan sepanjang 2021, yang cukup banyak dirilis oleh Samsung yaitu seri Hp Samsung dengan harga di kisaran Rp 4 – 6 jutaan.

 

  • Samsung Galaxy M52 5G

Sebagai keluarga Galaxy M Series, hp ini mengedepankan keunggulan baterai. Galaxy M52 5G dibekali dengan baterai 5000 mAh yang dilengkapi fast charging 25W. Untuk performanya, Samsung mempersenjatai Galaxy M52 dengan chipset Snapdragon 778G, plus RAM 8 GB.

Layar Hp Samsung ini berukuran luas yaitu 6,7 inch. Layar ini menggunakan panel Super AMOLED Full HD+ dengan refresh rate yang tinggi yaitu 120Hz. Jadi tidak hanya tajam, tapi juga mulus menampilkan berbagai macam gambar.

Galaxy M52 dibekali triple camera di bagian belakangnya. Komposisinya terdiri dari kamera utama 64MP, lensa Ultra Wide 12MP, lensa Macro 5MP. Kalau untuk selfie diberikan kamera depan 32MP.

Samsung Galaxy M52 tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni light blue, black, dan white. Harga Hp Samsung ini dijual Rp5.399.000

Spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G

Memori  RAM 8GB / Memori 128GB plus slotmicroSD hingga 1TB
Layar  6,7 inci FHD+ Super AMOLED, Infinity-O Display, 120Hz refresh rate
Dimensi  163.9 x 76,3 x 9,5 mm
Kamera  Rear Camera: 64MP (f1.8), ultra-wide 12MP (f2.2), makro 5MP (f2.4)

Front Camera: 32MP (f2.2)

Perekam Video: UHD 4K (3840 x 2160) | @30fps

Kemampuan Jaringan   2G / 3G / 4G LTE / 5G Sub6 FDD, 5G Sub6 TDD
Jumlah Slot  Dual-SIM + Micro SD Slot up to 1TB
Koneksi  Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (2.4G + 5GHz), Bluetooth 5.0, USB Type 2.0-C, Location (GPS, Glonass, BeiDou, Galileo)
Prosesor   Snapdragon 778 G (6nm)
Baterai  5.000 mAh+ 25W Fast Charging
Warna  Light Blue, White, Black
Sistem Operasi  Sistem Operasi : Android 11, One UI 3.1
Dimensi / Berat 164,2 x 76,4 x 7,4 mm / 173 gram
Fitur Lainnya  NFC, Pemindai Sidik Jari Samping, Dolby Atmos
    —————–
  • Samsung Galaxy M62

Keunggulan Samsung Galaxy M62 antara lain yaitu dibekali baterai berkapasitas besar, mencapai 7.000 mAh.  Tidak ketinggalan didukung Super Fast Charging 25W yang membuat pengisian baterai bisa lebih cepat.

Untuk performanya, Samsung Galaxy M62 ditenagai prosesor Octa-Core Exynos 9825, serta didukung memori RAM 8GB dan internal memory 256GB. Samsung Galaxy M62 hadir dengan membawa kamera Quad Camera, yang terdiri dari kamera utama 64MP, kamera Ultrawide 12MP, kamera Depth 5MP, dan kamera Macro 5MP.

harga hp samsung m62 (1)

Samsung Galaxy M62 dilengkapi layar super besar berukuran 6,7 inci FHD+ Super AMOLED Plus Infinity-O. Hp ini hadir dengan pilihan warna Black, Blue, dan Green. Harga Hp Samsung Galaxy M62 ditawarkan sebesar Rp5.999.000

Spesifikasi Samsung Galaxy M62

 
Memori  8GB / 256GB
Layar  6,7 inci FHD+ Super AMOLED Plus, Infinity-O Display
Dimensi  163.9 x 76,3 x 9,5 mm
Kamera  Rear Camera: 64MP (f1.8) + 12UW (f2.2) + 5MP (f2.4) + 5MP (f2.4)

Front Camera: 32MP (f2.2)

Perekam Video: UHD 4K (3840 x 2160) | @30fps

Kemampuan Jaringan   GSM / HSPA / LTE (2G / 3G / 4G LTE)
Jumlah Slot  Dual-SIM + Micro SD Slot up to 1TB
Jaringan Data  3G: HSPA+ 42.2 / 5.76Mbps

4G LTE: 4 | 150Mbps

Bluetooth  Bluetooth v5.0
WiFi Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz
Baterai  7.000 mAh + 25W Super Fast Charging
Warna  Black,  Blue, Green
Sistem Operasi  Android 11.0, One UI Core 3.1
USB  USB Type-C
Fitur Lainnya  Dolby Atmos**

 

——————–

  • Samsung Galaxy A52 

Hp terbaru Samsung ini memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi 1080 x 2400 piksel. Layar ini sudah mendukung refresh rate 90Hz. Ditambah juga sudah dilindungi lapisan Corning Gorilla Glass 5 jadi tahan goreasan. Di dalam area layar bagian bawah Galaxy A52 tersemat pemindai sidik jari (fingerprint)

Samsung Galaxy A52 membawa empat kamera di bagian belakang bodi. Keempat kamera ini terdiri dari kamera utama 64MP dengan OIS + kamera Ultra Wide 12MP + kamera Macro 5MP + kamera Depth 5MP. Sedangkan untuk kamera depannya berupa lensa 32MP.

Untuk performanya didukung prosesor Snapdragon 720G serta RAM 8GB. Sedangkan daya tahan hidupnya, Galaxy A52 dibekali dengan baterai berkapasitas besar 4.500mAh.

Baca juga : Review Samsung Galaxy A52 – Harga Kelas Menengah, Tampil Kelas Atas

Spesifikasi Samsung Galaxy A52

Dimensi & Berat 75.1 x 159.9 x 8.4mm, 189g
Warna Awesome Black, Awesome White, Awesome Violet, Awesome Blue
Layar Super AMOLED 6,5″

1080 x 2400 piksel, refresh rate 90Hz

Sistem Operasi Android 11 (One UI 3.1)
Memori RAM 8GB dengan penyimpanan internal 128GB / 256GB
Chipset Qualcomm Snapdragon 720G

Octa-Core (2×2.2 GHz + 6×1.8 GHz)

Kamera Belakang 64MP wide-angle, F1.8, 0.8µm, OIS

12MP ulra wide, F2.2, 1.12µm

5MP makro, F2.4, 1.12µm

5MP Depth, F2.4, 1.12µm

Kamera Depan 32MP, F2.2, 0.8µm
Baterai 4.500mAh, fast charging 25W
Konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (2.4G+5GHz), Bluetooth v5.0
Konektor USB Type 2.0-C
Sensor Akselerometer, pemindai sidik jari, sensor giro,

sensor geomagnetik, hall sensor, sensor cahaya, Virtual Proximity sensor

GPS GPS, Glonass, BeiDou, Galileo
Speaker Speaker stereo
Fitur IP67
Harga Rp4.999.000 (8/128GB), Rp5.399.000 (8/256GB)

 

——————

  • Samsung Galaxy A52s 5G

Samsung Galaxy A52s sudah mendukung 5G berkat didukung prosesor Snapdragon 778G. Performanya juga disokong RAM 8 GB dan memori 256GB. Untuk daya tahannya, sudah dibekali baterai 4.500 mAh dan teknologi Fast Charging 25W yang mampu mengisi daya dengan cepat.

Samsung Galaxy A52s 5G dilengkapi dengan teknologi Quad Camera yang terdiri dari kamera utama 64MP, lensa Ultra Wide 12MP, lensa Depth 5MP, dan lensa Macro 5MP. Sedangkan kamera kamera depannay berresolusi 32MP.

Keunggulan Hp ini yaitu sudah mendukung IP67, sehingga tahan dalam cipratan air dan juga debu. Layar Galaxy A52s 5G berukuran 6.5-inch FHD+ Super AMOLED denga resolusi 1080 x 2400 dan mendukung 120Hz refresh rate. Juga dilapisi Gorilla Glass 5

Harga Hp Samsung Galaxy A52s 5G dibanderol sebesar retail Rp6.499.000,

Spesifikasi Galaxy A52s 5G

Display ●        6.5-inch FHD+ Super AMOLED ●        Infinity-O Display (1080 x 2400), 407ppi ●        120Hz refresh rate  
  Dimension & Weight 75.1 x 159.9 x 8.4 mm 189 g  
Camera Front : 32MP
Rear ●        Main: 64MP ●        Ultra Wide: 12MP ●        Macro: 5MP ●        Depth: 5MP ●        Digital Zoom up to 10X
AP Octa-Core (2×2.2GHz + 6×1.8GHz)
  Memory RAM: 8GB ROM: 256GB
Expandable Memory & SIM Card 2 slots (SIM 1 + Hybrid) Micro SD: Up to 1TB
Battery 4,500mAh (typical)
Charging 25W Fast Charging
OS Android 11
Payment NFC
Network 5G Sub6 FDD, 5G Sub6 TDD
Connectivity Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac (2.4G + 5GHz) Bluetooth® v 5.0 USB Type 2.0-C Location (GPS, Glonass, BeiDou, Galileo)
Video [Video playback format] MP4, M4V, 3GP, 3G2, AVI, FLV, MKV, WEBM   [TV connection] Wireless: Smart View (screen mirroring 1080p at 30fps)
Water Resistance IP67

 

———————-

  • Samsung Galaxy A72

Samsung Galaxy A72 memiliki layar  berukuran 6.5” dengan resolusi FHD+ Super AMOLED dan resolusi (1080 x 2400 pixels). Layar ini memiliki   90Hz refresh  rates.

Samsung Galaxy A72 dilengkapi dengan kamera belakang Quad Camera yang terdiri dari : : 64MP OIS AF + Ultra Wide: 12MP + Macro: 5MP + Depth: 5MP. Untuk kamera depannya berresolusi 3 2MP FF (F2.2, 0.8µm). Untuk daya tahan hidupnya, Galaxy A72 dibekali baterai dengan kapasitas lebih besar, yaitu 5.000 mAh.

Harga Hp Samsung Galaxy A72  dijual dengan pilihan Rp 5.999.000 (8/128GB) dan Rp 6.399.000 (8/256GB). Samsung Galaxy A72 hadir dengan varian warna menarik yaitu Awesome Violet, Awesome Black, Awesome Blue, dan Awesome White.

harga hp samsung A72 (1)

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A72

Display 6.7” FHD+ Super AMOLED

Infinity-O Display (1080 x 2400),  394 ppi

90 Hz refresh rate

 
 
Dimensi 

& Berat

77.4 x 165.0 x 8.4mm

203g

 
Kamera [Front] 

32MP FF (F2.2, 0.8µm)

 
[Rear] 

Main: 64MP OIS AF (F1.8, 0.8µm) Ultra Wide: 12MP FF (F2.2,  1.12µm)

Macro: 5MP FF (F2.4, 1.12µm) Tele(3x): 8MP AF (F2.4, 1.0µm)

*Zoom 

Digital Zoom up to 30X

Optical Zoom at 3X

 
AP  Octa-Core (2×2.3  ㎓ + 6×1.8  ㎓)  
Memori RAM: 6/8GB

ROM: 128/256GB

 
 
Memori 

& SIM Card

 
 
Baterai 5,000 mAh (typical)