GadgetSquad.id – realme juga menjadi salah satu vendor yang agresif di pasar smartphone Indonesia. Ada sejumlah hp realme terbaru 2024 yang dilepas untuk menarik pengguna, yang dijual mulai dari harga 1 jutaan hingga belasan juta.

Daftar Hp realme Terbaru 2024

Setidaknya ada 12 hp realme terbaru 2024 yang diluncurkan di Indonesia sepanjang tahun ini, antara lain yaitu :

Februari 2024

realme mulai meluncurkan hp realme terbaru 2024 pada bulan Februari 2024, yaitu :

 

  • Realme 12+ 5G

realme 12+ 5G hadir dengan AMOLED 6,67 inch, beresolusi FHD+, refresh rate 120Hz dengan tingkat kecerahan 2.000 nits. Layarnya mendukung HDR10+, dan teknologi Rainwater Smart Touch. realme 12+ 5G juga mengunggulkan kemampuan fotografi.

Salah satu daftar Hp 4 jutaan terbaik 2024 ini memiliki kamera utama 50MP dengan Super OIS dan in-sensor zoom 2x yang menggunakan sensor Sony LYT-600. Selain itu juga ada kamera ultrawide 8MP yang memiliki bidang pandang 112° dan kamera makro 2MP. Di bagian depan tersedia kamera selfie 16MP.

Realme 12+ 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 7050 yang dibuat menggunakan fabrikasi 6nm. Prosesor itu dipadukan dengan RAM 8GB + 8GB Dynamic RAM, dan memori internal 256GB. Kinerja ponsel ini didukung baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat SuperVOOC 67W yang bisa mengisi daya ponsel hingga penuh dalam waktu 48 menit.

Realme 12+ dijual dengan harga Rp 4.199.000 (RAM 8GB/memori 256GB )

—————————————

 

Maret 2024 :

Lanjut di bulan Maret, juga ada hp realme terbaru 2024 yang coba dikeluarkan,  yaitu :

 

  • realme C51s

realme C51s mengusung desain yang disebut Waterfall Design dengan Bodi Ultra Slim 7,49mm. Bodi Hp 1 jutaan ini terasa kokoh berkat material berkualitas dan bezel right-angle. Bodi realme C51s sudah membawa sertifikasi IP54 Dust & Water Resistance

realme C51s memiliki layar berukuran 6,7 inci, denngan refresh rate 90Hz . Kamera jadi salah satu menu unggulan hape ini. Terdapat kamera utama 50MP dengan dukungan AI. Untuk performanya, realme C51s diperkuat prosesor octa-core Unisoc T612.

realme_c51s

Selain itu Hp terbaru realme ini juga disokong Dynamic  RAM Expansion Technology, dimana realme C51s dapat memperluas kapasitas RAM 6GB hingga 6GB lagi. Tidak ketinggalan internal memori 128GB, plus memori eksternal hingga 2TB

Daya tahan hidup realme C51s mengandalkan baterai berkapasitas sebesar 5.000mAh. Serta sudah mendukung pengisian daya cepat 33W SUPERVOOC. realme C51s dibanderol dengan harga khusus Rp1.899.000

Spesifikasi realme C51s

Prosesorocta-core Unisoc T612
Layar6,7 inci dengan refresh rate 90Hz
RAM6 GB + 6 GB
Memori128 GB (memori eksternal hingga 2TB)
Kamera Depan5 MP
Kamera Belakangkamera utama 50 MP + kamera 0.08 Mp
Baterai dan Pengisian5.000mAh + fast charging 33W SUPERVOOC
HargaRp1.899.000

 

————————————–

 

  • realme 12 Pro+ 5G 

realme 12 Pro+ 5G dilengkapi layar AMOLED berukuran 6,7 inch dengan resolusi 1080 x 2412 pixel (FHD+) dan refresh rate 120Hz. Dapur pacunya, disokong chipset Snapdragon 7s Gen 2 yang disandingkan RAam yang bisa diperluas hingga 12GB dan memori internal hingga 512GB.

realme-12-pro-Hp maret 2024

Kamera tentu menjadi fitur utama realme 12 Pro+ 5G. Salah satu pilihan Hp 5 jutaan terbaik 2024 ini memiliki tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50MP dengan OIS yang menggunakan sensor Sony IMX890. Selanjutnya ada kamera telephoto periskop 64MP dengan sensor Omnivision OV64B, mendukung optical zoom 3x dan digital zoom hingga 120x, serta kamera ultrawide 8 MP. Di bagian depan tersedia kamera selfie 32MP yang juga menggunakan sensor Sony.

Kapasitas baterainya 5.000 mAh dengan pengisian cepat SuperVOOC 67W. Realme 12 Pro+ 5G hadir dalam pilihan warna Submarine Blue dan Navigator Beige yang menggunakan material Premium Vegan Leather.

Realme 12 Pro+ 5G dijual dengan harga :
– Rp 5.999.000 (RAM 8GB/ memori 256GB)
– Rp 6.999.000 (RAM 12GB/ memori 512GB)

—————————–

 

Mei 2024 :

realme kembali meluncurkan Hp realme terbaru 2024 pada bulan Mei, yang diluncurkan yaitu :

  • Realme C65

realme C65 diluncurkan pada awal Mei 2024. Hp terbaru ini digadang jadi hape pertama di segmennya yang menghadirkan sertifikasi 48-month Fluency Certification oleh TÜV SÜD dengan rating A. Sertifikasi itu, jadi bukti ketangguhan realme C65 dibanding kompetitor, di segmen yang sama.

hp 2 jutaan terbaik realme-c65

Salah satu Hp 2 jutaan terbaik ini mengusung layar berukuran 6,67 inci dan sudah mendapatkan sertifikasi TUV Low Blue Light. Dapur pacu realme C65 ditanamkan chipset MediaTek Helio G85, dipadukan RAM 8GB dengan dua opsi memori yakni 128GB atau 256GB. Kapasitas RAM juga bisa diitingkatkan hingga 8 GB lagi.

Urusan fotografi, ada dua kamera belakang, terdiri lensa utama 50MP dan kamera makro 2MP. Sementara kebutuhan selfie, terdapat kamera depan 8MP. realme C6 didukung proteksi IP54 Water Resistance sehingga tahan terhadap debu dan cipratan air. Hape ini sudah menjalankan Realme UI 5.0 berbasis Android 14. Daya tahannya bertumpu kepada baterai berkapasitas 4.500mAh, mendukung Fast Charge 45W.

realme C65 dijual dengan pilihan harga RP 2.399.000 (RAM 8GB/ROM 128GB) dan Rp2.799.000 (RAM 8GB/ROM 256GB ).

Spesifikasi Realme C65

Dimensi164.6 x 76.1 x 7.6 mm
Berat185 gram
Layar6,67 inchi IPS, 720 x 1604 pixels, refresh rate 90 Hz, 500 nits
ProsesorMediatek Helio G85 (12 nm)
MemoriRAM : 8 GB / Memori internal : 128/256  GB
KameraBelakang: 50 MP, f/1.8, (wide) + 2 MP, f/2.4 (dept camera)
Kamera Depan8 MP, f/2.0, (wide)
Baterai5.000mAh, fast cahrging 45W
LainnyaFingerprint (side-mounted)

 

———————–———————-

 

Juni 2024 :

Lanjut ke bulan Juni, juga ada beberapa hp realme terbaru 2024 yang dirilis untuk bersaing dengan hp lainnya.

 

  • Realme C63

Realme C63 hadir dengan mengusung layar 6,74 inchi dengan kecerahan maksimal 560 nit dan Refresh rate 90Hz. realme C63 menghadirkan fitur Air Gesutres yang sebelumnya hanya terdapat pada hape kelas flagship. Tanpa harus menggengam hape lantaran tangan basah atau kotor, cukup dengan gerakan yang diarahkan ke kamera depan, kamu bisa mengakses ponsel tanpa harus menyentuhnya.

realme c63 hp 1 jutaan terbaik 2024

Untuk performanya salah satu hp 1 jutaan terbaik 2024 ini diperkuat chipset UNISOC T612 Processor. Ada dua tipe kapasitas RAM yang dimiliki hape ini. Pertama varian RAM 6GB+6GB Dynamic RAM Expansion. Serta RAM 8GB, mendukung Dynamic RAM Expansion 8GB. Soal kapasitas penyimpanan,  realme C63 sudah memiliki internal 256GB, plus slot eksternal memory sebagai tambahan.

realme C63 menghadirkan kamera utama 50MP AI Camera di bodi belakang. Juga tertanam lensa depht 2MP, sebagai tandem. Sedangkan untuk keperluan swafoto terdapat kamera depan 8MP. realme C63 dibekali baterai 5000 mAh. Juga didukung pengisian cepat 45W.

Spesifikasi realme C63

ProsesorUnisoc Tiger T612 (12 nm)
Layar6,75 inci , 720 x 1600 pixels, refresh rate 90 Hz
RAM6 GB + 6 GB
Memori256 GB
Kamera Depan8 MP
Kamera Belakangkamera utama 50MP + kamera 2 Mp Macro
Baterai dan Pengisian5.000mAh + fast charging 45W
Harga1.899.000

 

————————————–

  • realme GT 6

realme GT 6 dibekali daput pacu mentereng. Hape ini sudah dipersenjatai prosesor Snapdragon 8s Gen 3, sebagai “Jantungnya”.

Menyoal kamera, tertanam lensa utama 50MP. Lensanya sendiri menggunakan optik Sony LYT-808 OIS. Selain itu juga ditemani Kamera Telefoto 50MP dan Kamera Ultra-wide Angle 8MP. Sedangkan Kamera depannya berresolusi 32MP.

Tak lupa, kapasitas baterainya pun besar yakni 5500 mAh dengan dukungan pengisian daya ultra cepat SUPERVOOC 120W. realme GT 6 dijual dengan harga Rp 7.999.000.

———————

 

Agustus 2024 :

Di bulan Agustus juga ada beberapa hp realme terbari 2024 yang diluncurkan di Indonesia, yaitu :

realme Note 60 sudah mengantongi sertifikasi IP64 yang membuatnya tahan terhadap debu dan air. realme Note 60 tahan benturan jika terjatuh dari ketinggian 1,5 meter. Saslah satu pilihan Hp 1 jutaan terbaik ini mengusung layar berukuran  6,74 inci dengan refresh rate 90hz.

realme note 60

Dapur pacu realme Note 60 sendiri dikomandoi prosesor octa-core dengan chipset Unisoc T612. Hape ini sendiri terdiri dari 3 pilihan memori yakni tipe, yaitu RAM 4GB + Memori 64GB (plus + dynamic RAM 8GB), lalu ada RAM 6GB + memori 128GB (plus + dynamic RAM 12GB ), dan RAM 8GB + memori 256GB (plus + dynamic RAM 16GB).

realme Note 60 dilenkapi kamera utama 32MP dan kamera depan 5MP. realme Note 60 menghadirkan fitur AI Boost yang mampu memberikan kelancaran lebih pada hape, mengurangi lag, dan meningkatkan kinerja gaming dengan frekuensi gambar yang lebih baik. hape ini sudah dibekali baterai yang besar, tepatnya 5000 mAh.

Spesifikasi realme Note 60

ProsesorUnisoc Tiger T612 (12 nm)
LayarIPS 6.74 inchi, 720 x 1600 pixels, refresh rate 90Hz
RAM4 GB / 6 GB / 8 GB
Memori64 GB / 128 GB / 256 GB
Kamera Depan5 MP
Kamera Belakangkamera utama 32 MP
Baterai dan Pengisian5.000mAh
Harga
  • Rp 1.399.000 (RAM 4GB + Memori 64GB)
  • Rp 1.599.000 (RAM 6GB + memori 128GB)
  • Rp 1.999.000 (RAM 8GB + memori 256GB)

 

————————————————-

 

  • realme 13

realme mengklaim hp realme 13 terbarunya ini menghadirkan pengalaman “Gaming Bintang Lima” dengan harga yang terjangkau. Salah satu pilihan hp baru 2024 ini ditenagai dengan chipset Snapdragon 685 yang mampu menyajikan rendering grafis yang lebih baik, gameplay yang lebih lancar, waktu load yang lebih cepat, dan mendukung game yang lebih berat. realme 13 mengusung layar AMOLED E4 6,67 inci yang telah mendukung tingkat refresh rate tertinggi 120Hz.

realme 13 hp game terbaik 2024

realme 13 juga menghadirkan GT Mode pertama di realme Number Series yang akan meningkatkan kenyamanan saat bermain game. Dengan mengaktifkan fitur GT Mode, pengguna dapat mengoptimalkan frame rate dan respon sentuhan, serta menonaktifkan notifikasi yang masuk. GT Mode juga secara cerdas akan mengatur konsumsi secara cerdas sehingga tetap efisien. Di sisi lain, GT Mode akan membantu menstabilkan konsumsi daya.

realme 13 menghadirkan baterai besar 5000 mAh dan pengisian daya cepat 67W SUPERVOOC Charge. hp baru 2024 ini menghadirkan Sistem Pendingin Vapor Chamber (VC Cooling System) berukuran besar 4392mm²  utnuk memastikan smartphone tetap berada pada suhu optimal dan responsif.

realme 13 tersedia dalam dua pilihan warna yakni Skyline Blue dan Pioneer Green. realme 13 hadir di Indonesia dengan dua pilihan harga, yaitu :

  • Rp2.999.000 ( RAM 8GB+8GB* | Memori 128GB) yang tersedia di Shopee, Akulaku, dan realme.com
  • Rp3.199.000 (RAM 8GB+8GB* | Memori 256GB) yang tersedia eksklusif di Super Brand Day TikTok Shop dan Tokopedia, serta realme.com.

 

Spesifikasi  realme 13

Dimensi & Berat163 x 75.5 x 7.9 mm / 187 gram
WarnaSkyline Blue, Pioneer Green
LayarAMOLED, 6,67 inci, 1080 x 2400 pixels, 120Hz, 2000 nits
Sistem OperasiAndroid 14, Realme UI 5.0
Memori (RAM+ROM)8GB / 128GB/256 GB
Chipset Snapdragon 685
Kamera Belakang50 MP (wide) + 2 MP (depth)
Kamera Depan16 MP(wide)
Baterai5000 mAH, pengisian cepat 67W

 

———————–

 

September 2024 :

Disusul kemudia di bulan September 2024, hp realme terbaru 2024 yang diluncurkan ke pasaran yaitu :

  • Realme 13 pro  

realme 13 Pro mengusung layar dengan tepian melengkung berukuran 6,7 inch berteknologi layar AMOLED. Ketajamannya didukung resolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak hingga 2.000 nit.

realme-13-pro-2 (1)

Untuk performanya realme 13 Pro  disokong oleh Snapdragon 7s Gen 2 SoC dengan RAM hingga 12 GB dengan ekspansi RAM hingga 12 GB. Realme juga memasang sistem pendingin 9 lapis, VC temper 4500mm² dan grafit 9953mm. Untuk baterainya sudah berkapasitas 5.000 mAh

Soal fotografi, Realme 13 Pro dilengkapi dual kamera yang terdiri dari kamera dengan sensor LYT-600 dan berreolusi 50MP dengan OIS. Selain itu juga didukung kamera ultra-wide 8MP. Untuk kamera depannya sudah berreolusi 32MP dan sudah telah lulus TÜV Rheinland High Resolution Camera Certification untuk kualitas gambar dan performa yang makin tajam.

Realme 13 Pro 5G hadir dengan harga spesial Rp5.599.000 eksklusif di Tokopedia, TikTok Shop, dan realme.com.

——————————-

  • Realme 13 pro+  

realme 13 Pro+ juga mengusung layar berdesain melengkung ditepinya dengan ukuran 6,7 inch dan berteknologi AMOLED. Ketajaman lauar ini berresolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak hingga 2.000 nit.

Untuk performanya realme 13 Pro+ juga disokong prosesor Snapdragon 7s Gen 2 SoC. Selain itu juga didukung RAM 12 GB dengan ekspansi RAM hingga 12 GB. Di sini realme turut memasang sistem pendingin 9 lapis, VC temper 4500mm² dan grafit 9953mm. Untuk kapasitas baterainya agak lebih besar yaitu 5.200 mAh

realme-13-pro-plus-2 (1)

Fitur kameranya, Realme 13 Pro+ memiliki kamera belakang triple camera yang terdiri dari kamera 50MP dengan sensor Sony LYT-701 dengan OIS untuk pertama kalinya. Selain itu juga ada kamera telefoto periskop Sony LYT-600 50MP dengan OIS yang menawarkan zoom optik 3x, zoom dalam sensor 6x, dan ponsel ini mendukung hingga 120x SuperZoom. Dan kamera ketiganya berupa kamera ultra-wide 8MP. Sedangkan kamera depannya berresolusi 32MP dan sudah telah lulus TÜV Rheinland High Resolution Camera Certification, yang mencerminkan kualitas gambar dan performa yang superior.

Realme 13 Pro+ tersedia dalam dua pilihan harga yaitu :

  • Rp6.099.000 (RAM 8 GB/ memori 256 GB)
  • Rp6.599.000 (RAM 12 GB/ memori 512 GB)

realme 13 Pro + bisa didapatkan di Shopee, TikTok Shop, Tokopedia, dan realme.com

——————————————–

 

Oktober 2024

Di bulan Oktober 2024, ada pilihan Hp realme 2024 terbaru yang diluncurkan, yaitu :

  • Realme 13 5G 

realme 13 5G adalah hp gaming yang hadir dengan layar LCD 6,67 inch, beresolusi Full HD+ dan refresh rate hingga 120 Hz. Dapur pacunya, mengandalkan prosesor Dimensity 6300. Selain itu juga didukung  RAM hingga 12 GB, dapat ditambah dengan mengaktifkan Dynamic RAM sampai 14GB. Alhasil totalnya mencapai 26 GB.

Promosi smartphone

Untuk kebutuhan bermain game  salah satu hp 3 jutaan terbaik 2924 ini juga dipersenjatai fitur GT Mode yang akan memaksimalkan performa sehingga memungkinkan gameplay lancar pada 60fps.

realme 13 5G dilengkapi dengan kamera utamanya 50 MP yang dilengkapi OIS menggunakan sensor S5KJNS. Sedangkan kamera depan, tertadapat lensa 16MP. Daya tahan hidupnya dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 45W.

Realme 13 5G dijual dengan harga Rp 3.799.000, dan bisa mulai dipesan 25 Oktober 2024

———————————————-

realme 13 Plus 5G diplot jadi Official Gaming Phone’ di 2024 Honor of Kings Championship. hp gaming ini dibekali fitur GT Mode, yang bisa memaksimalkan performa sehingga memungkinkan gameplay lancar pada 90fps.

realme_13_plus_5g_realme_ (1)

realme 13 Plus 5G mendukung mode visual 90fps untuk PUBG, CODM, Free Fire, dan MLBB. Khusus Honor of Kings mencapai 120fps. Kehebatan gaming dari realme 13+ 5G semakin divalidasi oleh TÜV SÜD Lag-free Mobile Gaming Certificate, yang mencapai peringkat S-level untuk kelancaran esports di bawah standar pengujian TÜV SÜD yang ketat.

Untuk performanya realme 13 Plus 5G  didukung chipset Dimensity 7300 dengan fabrikasi 4nm. Juga disokong RAM 12GB, support Dynamic RAM sampai 14GB. Alhasil totalnya mencapai 26 GB. realme 13 Plus 5G mengusung display AMOLED 6,7 inci, beresolusi Full HD+. Layarnya punya refresh rate 120Hz dan touch samping rate 1.200 Hz.

Untuk fitur  kameranya, ada kamera utama berupa lensa Sony LYT-600 50MP dengan OIS.Selain itu, terdapat kamera kedua berukuran 2MP, serta lensa selfie 16MP. Soal saya tahan, tertanam baterai 5.000 mAh dengan pengisian cepat 8W.

Realme 13 Plus 5G dijual dengan harga Rp4.599.000

—————————————

Desember 2024 :

Di penghujung 2024 tepatnya di bulan Desember, realme mengeluarkan seri terakhir hp realme terbaru 2024 di tahun ini, yaitu :

  • Realme C75 

Realme C75 menjadi hp pertama yang menggunakan chipset Mediatek Helio G92 Max, ini adalah versi “upgrade” Helio G91 dengan sedikit modifikasi. Hp realme terbaru 2024 ini sudah mengantongi sertifikat IP69 , bahkan juga memiliki sertifikat standar militer MIL-STD-810H yang memberikan ketangguhan.

Realme-C75

Realme C75 hadir dengan mengusung layar IPS LCD 6,72 inci dengan resolusi FHD dan refresh rate 90 Hz.  Layarnya dilapisi oleh ArmorShell Tempered. Hp realme terbaru ini dilengkapi dengan triple camera di bodi belakang, yang terdiri dari salah satu kameranya berresolusi 50 MP. Sedangkan kamera depannya berresolusi 8 Mpix

Untuk sistem operasinya realme c75 menjalankan sistem operasi Realme UI 5.0 berbasis Android 14. Dan untuk daya tahan hidupnya Hp realme ini dibekali baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan fast charging 45W dan reverse charge yang bisa berfungsi sebagai powerbank .

Realme C75 hadir dalam dua warna, yakni Lightning Gold dan Black Storm Night.