Mediatren – Emang gak gampang pilih smartphone yang benar – benar sesuai keinginan. Pasti yang dimau smartphone harga terjangkau tapi punya fitur yang spek tinggi. Buat yang memang lagi cari smartphone kayak itu, Asus coba tawarkan Asus Zenfone 3. Dan ada 20 alasan yang bisa jadi pertimbangan untuk pilih Asus Zenfone 3. Mau tau ? Nih !
- Smartphone Flagship Harga Boleh Lah !
Asus Zenfone 3 dikategorikan sebagai smartphone smartphone flagship. Maksudnya ini smartphone benar-benar dijagoin. Makanya smartphone ini bawa berbagai fitur dengan kekuatan teratas. Nah, biasanya buat smartphone flagship dibanderol dengan harga mahal.
Nah, Asus ZenFone 3 coba saingi smartphone flagship lainnya dengan dibanderol seharga yang bisa dibilang lebih terjangkau. Tapi Asus Zenfone 3 tetap menawarkan berbagai fitur setaraf smartphone flagship lainnya.
Asus Zenfine 3 dijual dengan Rp4.099.000 untuk layar sentuh 5,2 inchi, memori internal 32 GB, RAM 3 GB dan baterai 3.000 mAh. Versi kedua yaitu berlayar sentuh 5,5 inchi, memori internal 64 GB, RAM 4 GB dan baterai 2.600 mAh , yang dijual Rp5.099.000
- Teknologi Gak Muluk-muluk
Sebagai smartphone flagship, pastinya harus ada fitur berteknologi baru dan handal. Begitu juga dengan Asus Zenfone 3. Namun Asus tetap coba sesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Di Asus Zenfone 3 tidak diumbar teknologi yang malah bikin harga mahal padahal sebenarnya belum tentu dibutuhkan.
Salah satu fitur berteknologi terkini yang dihadirkan di Zenfone 3 yaitu Virtual Reality. Sehingga pengguna bisa dengan bebas memainkan game virtual reality yang bisa di download di Google PlayStore.
- Innovasi di Fitur Kamera
Kamera memang jadi salah satu fitur yang paling dipertimbangkan waktu mau beli smartphone. Makanya Asus menyematkan sensor Sony IMX 298 di ASUS ZenFone 3 (ZE520KL & ZE552KL).
Sensor Sony ini dapat meningkatkan kemampuan kamera waktu ngambil foto dan video. Selain itu Asus juga menyematkan OIS dan EIS untuk membantu yang sering gemetar waktu menggunakan kamera. Gak cuma itu, Asus ZenFone 3 juga mampu melakukan perekaman dengan kualitas 4K.
Ada lagi yang menarik dari bagian kamera lini Asus ZenFone 3 dengan resolusi 16MP ini, yaitu penggunaan aperture f/2.0 dan 6 element largan lens. Penggunaan teknologi ini dipastikan akan menjadikan kamera pada Asus ZenFone 3 menjadi kamera yang superior. Termasuk saat dalam kondisi pencahayan kurang (low light mode).
- TriTech Auto-focus
Laser auto-focus adalah teknologi laser yang digunakan oleh smartphone untuk mendapatkan bidikan yang cepat terhadap suatu objek. Fitur laser auto-focus ini akan sangat membantu para fotografer mobile untuk berkarya dengan Asus ZenFone 3. Khususnya saat mereka perlu mengabadikan momen berharga yang hanya berlangsung cepat.
Laser auto-focus ini bisa membantu untuk mendapatkan fokus secepat 0.03 detik, jadi gak akan melewatkan momen sesingkat apapun. Kelebihan lainnya adalah, pada versi ini, jarak obyek yang bisa didapat dengan cepat mencapai 3x lebih jauh.
Tak hanya laser auto-focus, untuk para fotografer, Asus juga memanjakan dengan fitur phase detection auto-focus dan continuous auto-focus. Ketiga teknologi auto-focus tersebut membentuk teknologi yang disebut sebagai TriTech Auto-focus sehingga membuat ZenFone 3 disebut-sebut sebagai smartphone yang designed for photography.
Pada Phase Detection Auto-focus, kamera menggunakan sensor untuk mendeteksi kontras dari cahaya yang masuk ke lensa. Mendeteksi kontras dilakukan dengan cara membelokkan cahaya dari lensa menggunakan cermin menuju dua buah sensor autofokus (bukan sensor foto).
Adapun Continuous Autofocus menggunakan laser auto-focus untuk tetap secara realtime melakukan focus terhadap objek yang ada di depan. Continuous auto-focus ini akan akan membantu pengguna untuk mengambil gambar obyek yang sedang bergerak.
Sensor pada ZenFone 3 akan mendeteksi perbedaan fase cahaya yang masuk, saat mereka belum berimpit maka lensa akan terus digerakkan. Saat fase cahaya sudah berimpit (yang artinya gambar sudah fokus), maka sensor fokus akan memerintahkan kamera untuk menghentikan gerakan lensa dan mengunci fokus.
- PixelMaster 3.0
PixelMaster 3.0 adalah aplikasi kamera buatan Asus yang Cuma ada di smartphone Asus. Aplikasi PixelMaster ini sangat bermanfaat buat yang memiliki hobi fotografi. Tanpa harus membeli DSLR yang harganya cukup mahal, pengguna bisa menikmati mode-mode pemotretan yang mirip seperti yang ada pada kamera profesional.
Buat yang senang dengan setting khusus, pada Asus PixelMaster Camera 3.0 tersedia fitur manual mode untuk mendapatkan hasil terbaik sesuai keinginan pengguna. Pada Manual mode, ada opsi untuk mengatur white balance, EV, ISO, Speed Shutter.
Adapun dengan manual mode, kita bisa mengambil foto seperti di bawah ini. Gambar di bawah adalah hasil foto bulan purnama yang tertutup awan, diambil padamalam hari.
- Layar Anti Gores
Fitur lain yang juga menjadi pertimbangan waktu pilih smartphone, yaitu layar. Maklumlah bagian yang satu ini juga cukup memakan biaya jika terjadi kerusakan. Untuk itu, Asus menyematkan pelindung di layar Asus ZenFone 3 yaitu lapisan Corning Gorilla Glass.
Gak tanggung-tanggung Asus ZenFone 3 telah memanfaatkan teknologi lapisan pelindung layar terbaru dari Corning yakni Gorilla Glass 4. Kehebatan dari Gorilla Glass 4 ini adalah, ia memiliki ketahanan terhadap gorsan benda tajam, bahkan 80% lebih kuat saat terjatuh ke permukaan kasar dibanding sebelumnya.
- Bodi Berbahan Alluminium Alloy
Sebagai smartphone flagship, bahan dasar dan rangka pembentuk smartphone pasti haruslah kuat. Bukan hanya semata-mata untuk menunjukkan kesan premium, tetapi juga sekaligus benar-benar memberikan ketahanan kepada smartphone. Pada ZenFone 3, Asus menyematkan bahan dasar yang kuat untuk body smartphone.
Bahan dasarnya sudah menggunakan aerospace grade alluminium alloy yang diklaim memiliki tingkat ketahanan yang luar biasa. Jika point sebelumnya, yakni Gorilla Glass bertujuan untuk melindungi layar dari kerusakan, maka point ini menggambarkan bagaimana smartphone Asus diciptakan dengan ketahanan yang luar biasa.
Untuk menambah kesan premium, Asus juga menggunakan diamond edge cutting di bagian bezel, sehingga kesan premium smartphone ini semakin terasa.
- Tampil Mewah Dengan Balutan Kaca
Kesan pertama dari smartphone salah satunya terletak pada desainnya. Nah, Asus begitu memperhatikan desain Zenfone 3 dengan memolesnya dengan kesan mewah. Ini berkat lapisan kaca yang menyelimuti sisi depan ataupun bagian belakang smartphone ini. Tidak hanya itu, lapisan kaca ini bukanlah kaca biasa, melainkan kaca dengan perlindungan Corning Gorilla Glass.
Kelebihan lain adalah layar ini tidak sepenuhnya flat tetapi sudah menggunakan 2.5D baik di bagian layar depan ataupun di bagian belakang. Hadirnya 2.5D Glass ini, selain membuatnya lebih nyaman digenggam, juga semakin memberikan kesan mewah dan modern pada Asus ZenFone 3.
- Layar Full HD
Saat ini banyak yang menggunakan smartphone sebagai perangkat andalan untuk menikmati berbagai entertainment. Itulah mengapa smartphone saat ini membawa layar yang memumpuni agar pengalaman penggunaan multimedia menjadi maksimal. Termasuk Asus Zenfone 3 yang mengusung layar sentuh Full HD.
Gak Cuma itu, Asus ZenFone 3 juga menggunakan teknologi layar IPS Plus yang merupakan teknologi IPS anyar yang mampu meningkatkan kontras hingga 600nits. Teknologi IPS juga membuat pengguna mendapatkan sudut pandang yang sangat luas, hingga 178 derajat yang membuat tampilan layar tetap sama meski dilihat dari sudut pandang yang berbeda.
- Blue Light Filter, Jaga Kesehatan Mata
Asus sadar betul bahwa layar smartphone memproduksi sinar biru yang berpotensi akan mengganggu kesehatan mata, termasuk gangguan tidur jika smartphone digunakan sebelum tidur.
Untuk mengurangi gangguan terhadap mata, pada Asus ZenFone 3 terdapat fitur Blue Light Filter yang akan mereduksi pancaran sinar biru dari layar. Dengan mereduksi pancaran sinar biru hingga 30 persen, maka mata pengguna tidak akan lekas lelah dan kerusakan mata juga dapat diminimalisir.
- Audio dan Speaker Mantab
Asus ZenFone 3 hadir dengan speaker yang unik. Keunikannya yaitu terdapat 5 magnetic chamber yang sejatinya mampu meningkatkan kualitas dan ketajaman suara. Speaker ini juga menghasilkan bass berkat five magnet dan tentu saja akan menjadi sebuah kelebihan yang cukup menonjol di ZenFone 3.
Dengan 5 magnet speaker, tingkat kekuatan suara menjadi 41% lebih kuat dan suara dengan frekuensi rendah 14 persen lebih baik dibanding speaker umumnya. Kualitas audio yang dihasilkan juga sudah berstandar Hi-Res jika kita menggunakan headset yang juga bersertifikasi Hi-Resolution.
Kehebatan lain fitur suara pada ZenFone 3 juga ada di Audio Wizard. Di sini, pengguna bisa mengatur tingkat bass dan treble yang dihasilkan oleh speaker. Sudah ada juga equalizer yang dilengkapi dengan preset yang bisa digunakan untuk hal-hal yang berbeda. Kemampuan pengontrol ini menjadikan ASUS ZenFone 3 sebagai salah satu smartphone multimedia yang bisa diandalkan.
- Ada Fingerprint Dijamin Aman
Saat ini sudah banyak vendor yang menggunakan fingerprint sebagai bagian dari fitur keamanan di smartphone besutannya. Asus juga menyematkan fingerprint dan menjadi stadnar di setiap lini Asus ZenFone 3 Series
Tambahan fitur keamanan lainnya bisa ditemukan di Mobile Manager yang bahkan memberikan kita opsi untuk mengunci setiap aplikasi dengan PIN agar tidak bisa diakses oleh orang lain selain kita. Keamanan sampai level ini membuktikan bahwa ASUS sangat serius dengan privacy penggunanya.
Tak hanya berfungsi sebagai pengamanan, fingerprint ini juga memungkinkan penggunanya mengakses dengan cepat smartphone miliknya. Hanya 0,2 detik setelah disentuh, ZenFone 3 sudah bisa digunakan. Dan tidak hanya satu jari, pengguna bisa mendaftarkan hingga 5 jari untuk diidentifikasi.
- Performa Tinggi
Asus ZenFone 3 diperkuat oleh prosesor quad core Snapdragon 625 berkecepatan 2.0GHz dari Qualcomm. Mendukung prosesor performa tinggi, ASUS menyediakan RAM sebesar 3 sampai 4GB untuk lini produk ZenFone 3. RAM tersebut merupakan chip memori dengan teknologi LPDDR3 yang menawarkan performa tinggi namun dengan konsumsi daya yang lebih rendah dibanding sebelumnya.
Dari sisi grafis, Asus ZenFone 3 mempercayakan chip GPU Qualcomm Adreno 506 yang mampu menproses berbagai jenis grafik hingga 3D graphics. Semua spesifikasi tersebut biasanya hanya bisa ditemukan di smartphone kelas atas, tetapi saat ini bisa Anda temukan di Asus ZenFone 3.
Untuk menyimpan aplikasi dan data, Asus menyediakan storage internal minimal sebesar 32GB. Kapasitas tersebut masih dapat ditingkatkan lewat slot MicroSD yang dapat menampung kartu dengan kapasitas hingga 2TB. Dengan demikian, pengguna tidak akan pernah kehabisan media penyimpanan untuk menampung berbagai video dan foto.
- Mendukung teknologi 4G LTE Cat 7
Untuk teknologi komunikasi mutakhir, Asus ZenFone 3 sudah mendukung jaringan 4G LTE. Dengan konektivitas jaringan ini, pengguna bisa berselancar lebih cepat dan melakukan telekomunikasi suara yang lebih jernih. Adapun untuk komunikasi data, Asus ZenFone 3 sudah mendukung 4G LTE Cat 7 yang menawarkan kecepatan download hingga 300Mbps.
Asus ZenFone 3 tidak hanya kompatibel dengan beberapa operator yang menggelar 4G, tetapi sudah semua operator 4G di Indonesia. Adapun frequency yang didukung oleh ASUS ZenFone 3 adalah FDD-LTE (Band 1, 3, 5 dan 8) serta TD-LTE (Band 40). Dengan semakin lengkapnya frequency yang didukung, maka pengguna bisa menikmati akses internet terbaik yang sudah dihadirkan di Indonesia.
- Dual SIM 4G-3G
Asus ZenFone 3 dilengkapi dengan fitur Dual SIM seperti yang sudah umum digunakan di Indonesia. Dengan kehadiran dual SIM, diharapkan pengguna dapat memaksimalkan fitur ini untuk medapatkan kelebihan terbaik dari dua operator yang berbeda. Misal, operator satu menawarkan layanan voice yang lebih terjangkau, dan operator lainnya menawarkan paket data yang paling cocok untuk pengguna.
Yang menarik, tak seperti smartphone 4G LTE dual SIM lainnya, Asus ZenFone 3 mendukung 4G LTE di kedua slot SIM yang disediakan. Tak cukup sampai di situ, jika pengguna mematok opsi 4G pada salah satu kartu SIM, maka kartu SIM lainnya bisa diset pada layanan 3G. Tak banyak yang menawarkan fitur ini. Umumnya, jika satu kartu SIM sudah diset di jaringan 4G, maka kartu SIM lainnya dipaksa hanya berjalan di 2G. Ini merupakan langkah antisipasi Asus yang melihat bahwa ke depan, teknologi 2G sudah tidak lagi disediakan oleh operator seluler.
- Fitur Radio Tetap Tersedia
Saat ini sudah sangat sedikti produsen smartphone premium yang masih menyertakan fitur radio FM di dalam smartphone besutannya. Padahal, di Indonesia, radio merupakan media yang cukup populer dan masih digemari oleh masyarakat luas. Asus melalui ZenFone 3, memberikan dukungan terhadap siaran radio FM di dalam ZenFone 3. Cukup dengan menghubungkan smartphone dengan headset audio dengan format jack 3,5mm, penggunaita sudah bisa mulai menikmati channel radio favorit.
- Easy Mode Untuk Pengguna Awal
Bagi mereka yang baru saja mulai beranjak menggunakan smartphone, Easy Mode adalah mode terbaik yang bisa digunakan untuk mengenal smartphone. Tidak hanya untuk pemula, orang tua kita yang lebih menyukai icon dengan ukuran besar bisa menggunakan mode ini.
Pada modus Easy Mode, tampilan antarmuka utama menggunakan icon-icon berukuran lebih besar. Untuk komunikasi telepon ataupn SMS, tampilan juga dibuat lebih sederhana. Demikian pula menu pilihan pada bagian settings. Diharapkan, mode ini akan meningkatkan kepuasan dalam menggunakan smartphone untuk kalangan tertentu.
- Kids Mode, Asyik dan Aman
Bagi yang memiliki anak, kadang si kecil juga ingin menggunakan smartphone orangtuanya untuk bermain. Jika si kecil bermain dalam waktu yang lama, itu bisa mengakibatkan kecanduan yang tentu saja berdampak buruk untuk masa depan anak.
Untuk itu orang tua bisa membatasi penggunaan smartphone si kecil dengan mode ini. Bahkan kita bisa memilih apa saja yang bisa diakses oleh si kecil ketika menggunakan smartphone miliknya.
- Pencarian yang lebih mudah
Pada smartphone tertentu, terkadang kita bingung dimana lokasi aplikasi yang kita install jika kita harus mencarinya di app drawer.
Untuk itu, ASUS menyertakan mesin pencari di dalam ZenFone 3 Series agar penggunanya bisa secara instan mencari aplikasi atau dokumen yang diinginkan hanya dengan mengetik namanya di kotak pencarian.
Caranya cukup mudah untuk masuk ke mesin pencari. Tinggal swipe dari atas ke bawah menggunakan jari pada layar smartphone, maka pengguna sudah dapat mengetikkan apa yang sedang ia cari di smartphone-nya, atau bahkan di Internet.
- Kostumisasi Theme
Di dalam smartphone ZenFone 3, pengguna bisa berkreasi untuk melakukan perubahan sesuai dengan keinginan kita. Saat ini pengguna bisa mengubah tema dari smartphone sehingga tidak terlihat sama dengan yang lain. Selain itu, Asus juga menghadirkan toko tema yang memiliki beragam pilihan tema gratis maupun berbayar.
Dengan banyaknya pilihan tema-tema yang bisa digunakan, pengguna bisa men-download tema-tema tambahan dari Internet. Jika bosan dengan desain antarmuka yang sudah ia gunakan dalam beberapa waktu tertentu, ia cukup mengubah tema. Setelah itu, smartphone-nya akan terasa seperti smartphone baru.