OPPO sudah menegaskan kalau ingin move on dari yang sebelumnya dikenal sebagai Selfie Expert, kini lebih mengunggulkan kemampuan fotografi di kondisi low light. “Kini OPPO mengambil langkah berani, selfie expert yang telah menjadi top of mind konsumen kami di Indonesia akan kami tinggalkan mulai awal tahun ini. Kami akan berfokus kepada kemampuan foto portrait, dan terus berupaya untuk menjadi expert seperti layaknya selfie.” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

kamera OPPO F11 Pro

Hal itu dibuktikan dengan meluncurkan beberapa seri Hp terbaru OPPO yang memiliki kemampuan kamera yang andal untuk memotret di kondisi low light atau malam hari. Salah satunya yaitu OPPO F11 Pro. Kamera OPPO F11 Pro terdiri dari dual camera yang disematkan di bodi belakang. Dual camera ini salah satunya memiliki resolusi 48 Mpix (f/1.8, 0.8µm, PDAF). Sedangkan kamera satunya lagi memiliki resolusi 5 Mpix (f/2.4, 1/5″, 1.12µm, depth sensor).

Baca juga : OPPO Gak Mau Lagi Disebut ‘Selfie Expert’

Untuk membuktikan seperti kemampuan kamera OPPO F11 Pro saat menangkap objek gambar di kondisi low light atau malam hari, GadgetSquad mencoba memotret beberapa lokasi di Jakarta pada malam hari. Dan ini dia hasil fotonya :

hasil foto kamera OPPO F11 Pro (1)

Dari hasil foto diatas, kita lihat seberapa tajam hasil foto dari jepretan kamera OPPO F11 Pro. Caranya dengan melakukan zoom in hingga 100% untuk mengetahui seberapa detil foto yang dihasilkan. Dan bisa terlihat ternyata meski di-zoom in, hasil foto terlihat tidak pecah.

hasil foto kamera OPPO F11 Pro (1) b

Teknologi di Balik Kamera OPPO F11 Pro

Kehebatan kamera di OPPO F11 Pro ini tidak lepas dari penggunaan sensor berbasis ISOCELL Bright GM1 dengan resolusi 48 MP. Sensor ini dilengkapi dengan ukuran ukuran photosite 0,8 mikrometer dan berbasis BSI ( backside illuminated ) yang dinamakan ISOCELL Plus.

Dengan memanfaatkan teknologi tetracell, F11 Pro akan menganalisis dan menggabungkan data yang diperoleh dari empat piksel yang berdekatan untuk membuatnya setara dengan ukuran piksel tunggal 1,6μm. Selanjutnya, teknologi ini akan melipatgandakan ukuran piksel foto sensitif, sehingga mampu mengabadikan foto potret yang lebih terang dan minim noise pada malam hari. Dalam kondisi cahaya yang sangat terang, sensor dapat menangkap gambar dengan resolusi tinggi sampai 48MP.