GadgetSquad.id – Â OPPOÂ segera meluncurkan Hp terbarunya lagi, yaitu OPPO Reno 7 Series, setelah sebelumnya OPPO resmi meluncurkan Hp terbaru A-series yaitu OPPO A76, Oppo kembali merilis Hp terbarunya untuk varian Reno Series, yaitu OPPO Reno7 Series.
Ada 3 tipe OPPO Reno7 Series yang diperkenalkan, yaitu OPPO Reno 7, Reno7 5G dan Reno7 Z 5G. Nah kali ini GadgetSquad akan melakukan unboxing dan hands on OPPO Reno7 5G terlebih dahulu.
Unboxing OPPO Reno 7 5G
Seperti biasa warna box kemasan dari OPPO Reno7 5G ini juga berwarna biru muda, sama dengan box dari beberapa seri Hp Oppo lainnya. Di bagian kiri atas box terdapat tulisan angka 7 untuk menandakan seri dari Oppo Reno terbaru ini. Dan di bagian kiri bawah box ada tulisan nama seri Oppo Reno7. Di bagian belakang box ditampilkan ringkasan spesifikasi OPPO Reno7 5G ini.
Sekarang kita mulai buka box-nya! Begitu penutup box dibuka, terlihat tampilan box berwarna hitam. Di dalam box penjualan Oppo Reno 7 5G ini pertama kali terlihat box kecil yang di dalamnya antara lain terdapat buku petunjuk, kartu garansi, Â sim card ejector dan soft casse berwarna bening untuk melindungi bodi Hp Reno Series terbaru ini.
Baca juga : Catat! 2 Maret Reno7 Series 5G dan OPPO Watch Free Rilis di Indonesia
Selanjutnya terdapat unit Hp OPPO Reno7 5G. Kemudian di dalam box penjualan ini juga dilengkapi kepala charger yang sudah mendukung teknologi pengisian cepat atau fast charging Super VOOC 65 Watt. Selain itu juga ada kabel data charger USB Type C yang merangkap juga sebagai kabel data.
Hands On
Sekarang akan kita hands on HP Oppo Reno 7 5G terbaru ini. Saat memegang bodi OPPO Reno7 5G ini, terasa begitu ramping dan cukup ringan. Ini membuat terasa nyaman saat mengoperasikan Hp terbaru OPPO ini.
Bodi belakang Hp Oppo Reno terbaru ini dibuat dengan mengadopsi teknologi OPPO Glow plus Laser Direct Imaging, ini membuat tampilan OPPO Reno7 terlihat lebih menarik karena warna bodinya seolah-olah bisa berubah-rubah saat terkena sinar dan digerak-gerakan.
Pada bagian samping kanan disematkan tombol Power atau On/Off. Sedangkan di sebelah sisi kriinya terdapat dua tombol speaker dan juga lubang ejector untuk mengeluarkan tempat slot simcard dan memori card. Beralih ke bagian bodi bawahnya, masih sama dengan Hp Oppo lainnya, terdapat lubang speaker, port USB Type dan lubang jack audio 3,5 untuk menancapkan earphone.
Baca juga : Kenalan Lebih Dekat dengan Fitur Khas Trio OPPO Reno7 Series
Untuk di bagian belakang OPPO Reno 7 5G ini, disematkan terdapat dua bulatan lensa kamera yang cukup besar didesain dalam kotak persegi yang agak sedikit menonjol dari bodi belakangnya.
Saat pertama kali menghidupkan OPPO Reno 7 5G, tampilan user interfacenya terasa mulus saat digunakan. Ini tidak lepas dari sistem operasi Color OS 12 yang diadopsi Hp ini.
Secara keseluruhan OPPO Reno7 5G ini begitu menggoda sekali karena terdapat banyak peningkatan dari OPPO Reno seri sebelumnya. Beberapa peningkatan tersebut antara lain yaitu  mulai dari desain yang elegan, kecanggihan kamera yang ditingkatkan, hingga performa yang makin kencang.
Seperti pada fitur kameranya, OPPO Reno7 5G ini sudah dilengkapi dengan triple kamera di bagian belakang, yang terdiri dari kamera utama 64 Mpix + Kamera Wide 8 MPix dan kamera Macro 2 Mpix. Sedangkan kamera depannya sudah berresolusi 32 Mpix.
Berikut video unboxing dan hands on OPPO Reno 7 5G, dan juga beberapa tampilan hasil jepretan kameranya :