GadgetSquad.id – Di penghujung 2020 Xiaomi meluncurkan 2 Hp terbaru di Indonesia, yaitu Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro. Kedua Hp Xiaomi terbaru ini diklaim sebagai Hp flagship entertainment terbaik.

Xiaomi Mi 10t (2)

Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro mengusung layar IPS yang punya refresh rate 144Hz yang sudah dilapisi Gorilla Glass 5. Dengan angka fresh rate tinggi berarti layar ini mampu untuk menampilkan gambar beresolusi tinggi dengan halus. Dan sepertinya inilah fitur terpenting untuk mendukung kebutuhan entertainment penggunanya.Bahkan Alvin Tse, Country Director Xiaomi Indonesia, dua Xiaomi Mi 10T memang dibuat sebagai Hp hiburan yang premium untuk penggunanya.

“Xiaomi Mi 10T memiliki layar dengan refresh rate 144Hz demi menghadirkan pengalaman visual yang sempurna bagi pengguna. Kami menghimpun teknologi terbaik untuk menghadirkan entertainment flagship kepada pengguna,” ujar Alvin dalam acara peluncuran kedua Hp Xiaomi terbaru ini, Selasa (8/12/2020).

Baca juga : Hp Xiaomi Terbaru Mi 11 Akan Diluncurkan Januari 2021?

Meski memiliki refresh rate 144Hz yang tinggi, tapi bukan berarti Mi 10T terus-terusan mengaktifkan refresh rate setinggi itu. Ada teknologi Adaptive Sync, yang membuat Hp Xiaomi ini bisa menyesuaikan kebutuhan refresh rate sesuai dengan aplikasi yang sedang dipakai. Ini juga agar lebih hemat baterai. “Misalnya sedang menonton video, maka refresh rate yang aktif hanya 60Hz. Ini dilakukan untuk menjaga daya tahan baterai,” ujar Alvin

Tidak hanya itu, Xiaomi Mi 10T juga dilengkapi sejumlah fitur premium lainnya. Diantaranya dual speaker yang sudaj bersertifikasi Hi-Res Audio, untuk menghasilkan suara yang lebih berkualitas.

Xiaomi Mi 10t (1)

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro

Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro sama-sama mengusung layar LCD 6,67 inch dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate adaptif, dari mulai 30Hz sampai 144Hz. Namun untuk kameranya ada perbedaan,  Xiaomi Mi10T dilengkapi kamera bersensor sensor Sony IMX 8682 64 megapixel, sedangkan Mi10T Pro hadir dengan sensor 108 megapixel buatan Samsung dengan ukuran 1/1,33 inch, dengan fitur 4 in 1 pixel binning dan OiS.

Kedua Hp Xiaomi ini juga dilengkapi dengan kamera ultra wide 13 MP dan lensa makro 5 MP di bagian belakang. Sedangkan untuk kamera depannya disematkan kamera selfie 20 MP yang disematkan pada punch hole di sisi kiri atas layar Selain itu juga ada fitur pendukung kamera seperti night mode dan slow motion video 120fps.

Baca juga : Xiaomi Mi 11 dan Mi11 Pro Siap Rilis? Ini Bocorannya!

Untuk performanya, baik Mi 10T maupun Mi 10T Pro didukung prosesor Snapdragon 865 yang sudah mendukung 5G. Selain itu juga dilengkapi WiFi 6 dan sensor sidik jari yang menyatu dengan tombol power.

Untuk daya tahan hidupnya, kedua Hp Xiaomi ini dibekali dengan baterai 5.000 mAh dan mendukung pengisian daya 33W. Sementara untuk RAM memakai teknologi LPDDR, dan storagenya bertipe UFS 3.1.  Xiaomi Mi 10T hadir dengan RAM/storage 8GB/128GB serta pilihan warna Cosmic Black dan Lunar Silver. Sedangkan Mi 10T Pro hadir dalam warna Cosmic Black, Lunar Silver dan Aurora Blue Blue dengan RAM/storagenya adalah 8GB/256GB,

Xiaomi Mi 10T dijual seharga Rp 5,9 juta, sementara Mi 10T Pro dibanderol dengan harga Rp 6,9 juta.