GadgetSquad.ID – “Di Sayidan di jalanan, Angkat sekali Lagi gelas mu Kawan”. Sepenggal lirik lagu bertajuk “Di Sayidan” yang dipopulerkan Shaggyydog, terlintas saat GagdetSquad menggenggam jagoan terbaru Oppo. Yup, “sekali lagi” Oppo membuat GadgetSquad penasaran dengan karya terbarunya, ini dia Oppo A95.
Jika dirunut ke belakang, sejati Oppo A9 series absen menyambangi Indonesia sudah cukup lama. Aryo Meidianto, PR Manager OPPO Indonesia for OPPO Reno 4G & A Series, menuturkan, banyak pertanyaan dari pengguna kapan A9 series ada lagi di Indonesia.
“Setelah dua tahun kita memilah-milih akhirnya kita memutuskan, sekarang menjadi tepat untuk meluncurkan keluarga terbaru dari A9 Series ke Tanah Air. Ini Oppo A95,” beber Aryo.
Mampukah Oppo A95, “sekali lagi” memanjakan konsumen di Negeri ini seperti generasi sebelumnya? Oke biar kamu gak penasaran lagi, cus saatnya kita review Oppo A95.
Desain
Desain menjadi langkah awal GadgetSquad dalam bersenang-senang dengan Oppo A95. Menurut GadgetSquad, Oppo A95 sekali lagi menjadi bukti nyata, bagaimana kualitas Oppo dalam mendesain hape yang berkelas. Desain Oppo A95 begitu memanjakan mata, saat pertama kali melihatnya.
Kemewahan Oppo A95 semakin terasa saat pandangan beralih ke area belakang. Pihak vendor sendiri, mengembangkan rancang bodi Oppo A95 dengan konsep “Oppo Glow Design”.
Teknologi Oppo Glow Design sendiri, hadir pertama kalinya pada seri A. Dalam review Oppo A95 kali ini, GadgetSquad mengulik varian “Glowing Rainbow Silver”.
Sesuai konsepnya, bodi belakang hape ini begitu elegan dengan desain glowing. Sentuhan gradasi warna, menambah daya magis tampilan desain Oppo A95, membuat mata gak cepat bosan saat menatap bodi hape ini dalam waktu lama.
Tak sekedar glowing, bodi belakang Oppo A95 yang diberi sentuhan tekstur, membuat hape ini gak licin saat digenggam. Asiknya lagi, walau punya desain berkilau, bodi belakang Oppo A95 tidak mudah kotor oleh noda sidik jari.
Masih di area belakang. Selain menjumpai desain bodi yang mewah, kamu juga akan menemukan beberapa lensa kamera tersusun apik dalam frame kotak yang agak menyembul ke luar. Di area yang sama, tepatnya di sisi bawah terdapat logo Oppo terpatri begitu elegan.
Saatnya pandangan beralih ke ke sektor sisi. Kamu akan menyadari jika hape ini, ternyata memiliki bodi yang tipis. List perak menggeliling tepian Oppo A95 dengan sudat hape yang dibuat oval, menambah daya tarik tampilan Oppo A95. Di area sisi tertanam port charger, audio 3,5mm, tombol volume dan power, hingga Slot Sim card.
Hal lain yang patut diketahui, di balik desain mewahnya, bodi Oppo A95 ternyata dirancang tahan debu dan air dengan sertifikasi IPX4. Perangkat ini juga telah diuji daya tahannya dengan menjalani serangkaian tes gosok terhadap berbagai bahan yang dirancang untuk mensimulasikan pemakaian sehari-hari.
Secara keseluruhan Oppo A95 memiliki total dimensi 160.32 mm × 73.76 mm × 7.95 mm, plus berat 175 gram, menurut GadgetSquad rancang bangun terbilang proporsional. Nyaman digenggam, tidak tebal dan yang pasti, mobilitas tidak terganggu saat Oppo A95 diletakan dalam saku celana.
Layar
Masih soal tampilan fisik, kehadiran layar bergaris tengah 6,43 inci, seakan menyempurnakan rancang bangun Oppo A95 di mata konsumen. Namun bagaimana dengan kualitas layanya sendiri? Tentu saja kamu gak perlu ragu dengan kualitas layar yang dimiliki Oppo A95.
Layar Oppo A95 mengusung konsep punch hole yang kekinian. Merujuk komposisi yang tercatum di kotak penjualan, layar 6,43 inci milik Oppo A95 hadir dengan teknologi AMOLED. Resolusinya sendiri menyetuh level resolusi Full HD+ (2.400 x 1.080 pixel).
Saat ditelusuri lebih jauh, bidang pandang di Oppo A95 terbilang luas, hal ini tak lepas dari rasio screen-to-body yang mencapai sebesar 90,8%. Terkait kenyaman mata, layar Oppo A95 sudah dilengkapi fasilitas All-day AI Eye Care.
All-day AI Eye Care merupakan serangkaian fitur yang terdiri dari, AI Smart Backlight dan DC Dimming. Fitur-fitur tersebut membantu memastikan pengalaman visual yang lebih nyaman sepanjang hari dan dapat menjaga kesehatan mata.
Selama pengujian, layar milik Oppo A95 mampu memanjakan GadgetSquad dengan sajian visual yang berkelas. Secara keseluruhan, kombinasi yang ditawarkan terbilang sudah lebih dari cukup untuk menjadikan Oppo A95, sebagai salah satu hape dengan layar terbaik di kelasnya.
Kamera
Salah satu fitur yang membuat GadgetSquad selalu bersemangat mengulik hape buatan Oppo, yakni di sektor kamera. Kenapa? Karena selama ini Oppo tidak pernah pilih kasih di menu imaging. Semua hape buatan Oppo, baik itu kelas pemula hingga flagship selalu dibekali fitur kamera mumpuni.
Bagaimana dengan review Oppo A95 di sektor kamera? Dari segi spesifikasi sudah menjanjikan. Fasilitas imaging Oppo A95 begitu percaya diri dengan bekal 3 kamera yang tertanam di bagian belakang. Komposisinya sendiri, 48MP Kamera Utama + 2MP Kamera Makro + 2MP Kamera Bokeh.
Demi memudahkan, sekaligus memberikan hasil foto terbaik, serangkaian fitur yang didukung teknologi kecerdasan buatan sudah tertanam kamera Oppo A95. AI Scene Enhancement secara cerdas dapat mengenali berbagai skenario pemotretan seperti makanan, bunga, matahari terbenam, dan lainnya.
Tak sekedar mengenali objek, saat membidik target, teknologi AI Scene Enhancement secara bersamaan akan mengoptimalkan warna, saturasi, dan kecerahannya. Hasilnya, dalam kondisi cahaya yang normal, kamera Oppo A95 mampu memberikan foto dengan warna yang tajam serta natural.
Bagaimana saat kondisi cahaya minim, apakah hasil bidikan Oppo A95 tetap Ok? Kualitas foto A95 saat coba digeber mengabadikan momen dalam kondisi cahaya minim, cukup mumpuni. Nah jika kamu ingin hasil foto dalam cahaya minim atau di malam hari, jangan lupa aktifkan mode Night Mode.
Night Mode akan berguna untuk mengambil foto yang lebih cerah dan jernih dengan detail yang kaya di malam hari atau dalam pencahayaan rendah. Beralih ke kamera depan, Oppo A95 sudah membekali dirinya dengan lensa 16MP. Kamera 16MP menurut GadgetSquad sudah lebih dari cukup memuaskan hasrat kamu untuk ber-selfie ria.
Agar foto selfie semakin paripurna diberbagai kondisi, kamera depan Oppo A95 juga sudah dilengkapi fitur AI Beautification dan Front Night Mode. Kedua menu tersebut begitu mudah digunakan, semudah menjentikan jari.
Bagi pengguna yang ingin mengabadikan video, OPPO A95 juga dilengkapi dengan serangkaian fitur seperti Steady Video, SLO-MO dan SoLoop, yang membantu menghasilkan rekaman setiap momen yang berharga dalam hidup pengguna.
Performa
Review Oppo A95 kini menyentuh sektor performa. Saat pertama kali mendapat info Oppo akan merilis seri A95 ke Indonesia, GadgetSquad tak pernah ragu dengan performa hape ini saat digeber dalam berbagai aktivitas.
Ternyata prediksi GadgetSquad tak meleset, Oppo A95 memang mampu diandalkan dalam berbagai kegiatan, baik untuk saraan hiburan hingga membantu mobilitas kerja.
Ketangguhan Oppo A95 untuk menghibur, sangat teruji saat hape ini digunakan main gim online, seperti PUGB mobile. Dengan setingan normal, walau bukan hape gaming kinerja Oppo A95 lancar jaya, tidak ada leg, grafis pun ok. Imbasnya aktivitas gaming jadi semakin menyenangkan.
Situasi tak jauh beda juga GadgetSquad rasakan, saat memaksimalkan Oppo A95 untuk mendukung mobilitas kerja. Hape ini punya kemampuan multitasking yang mumpuni, membuat kamu tetap produktif dimana saja kapan saja.
Performa prima yang dirasakan selama menguji Oppo A95, tentu saja tak lepas dari komposisi dapur pacu yang tertanam di hape teranyar Oppo ini. Hape ini sudah dibekali prosesor Qualcomm® SnapdragonTM 662, alhasil Oppo A95 mamupu menghadirkan pengalaman pengguna yang lancar dan efisien setiap saat.
Apalagi dikombinasikan dengan System Booster, rangkaian optimasi tingkat sistem yang memastikan ponsel dapat berjalan semakin mulus. Oppo A95 hadir dengan konfigurasi RAM 8GB+128GB ROM, dilengkapi teknologi RAM Expansion yang memungkinkan untuk mengubah penyimpanan ROM menjadi virtual RAM jika dibutuhkan.
Menu tambahan
Bekerja dengan platfrom ColorOS 11.1 berbasis Android 11, membuat hape kaya akan fitur tambahan yang dapat membantu meningkatkan produktivitas sehari-hari. Salah satunya adalah hadirnya menu FlexDrop. Fitur FlexDrop memastikan kelancaran multitasking di antara berbagai aplikasi aktif melalui jendela yang dapat diubah ukurannya.
Ada juga fasilitas Private Safe, akan membantu mencegah orang lain selain pengguna mengakses gambar pribadi, video, audio, dokumen, dan file lainnya pada OPPO A95. Nah terkait dengan kenyaman gaming, Oppo A95 menyertakan sejumlah fitur khusus yang dapat membantu kenyamanan pengguna dalam bermain game seluler.
Teknologi Hyper Boost mampu memastikan pengalaman gaming yang lebih stabil dengan konsumsi daya yang lebih sedikit dan kontrol suhu yang lebih baik. Selain itu, fitur seperti Game Space, Game Assistant, Game Focus Mode, dan Bullet Notifications, berkontribusi menciptakan pengalaman gaming yang imersif dan bebas gangguan.
Baterai
Saatnya kita review Oppo A95 dari sisi daya tahan. Kamu tidak perlu berteman akrab dengan colokan listrik, saat menggunakan Oppo A95 dalam kegiatan sehari-hari. Yup, Oppo mengatasi ketergantungan terhadap sumber energi dengan membekali seri A95, baterai besar berkapasitas 5000 mAh.
Menariknya, kamu gak perlu waktu lama untuk mengisi daya baterai Oppo A95, pasalnya hape ini mempersenjatai dirinya dengan teknologi 33W Flash Charge, dimana dapat mengisi penuh perangkat dalam waktu 72 menit.
Baterai Oppo A95 sendiri terbilang awet, hanya dengan pengisian 5 menit, pengguna dapat menikmati 1,8 jam menonton video YouTube dan 5,7 jam panggilan suara. Oppo juga menambahkan serangkaian fitur perlindungan pengisian daya ke OPPO A95, membuat pengisian daya perangkat lebih aman dan nyaman, seperti menu Battery Guard.
Teknologi Battery Guard, membantu melindungi pengisian daya semalaman secara cerdas yang disesuaikan dengan kebiasaan penggunanya. Ada juga teknologi Charging Heat Control, Super Power Saving Mode, hingga Super Nighttime Standby yang akan memaksimalkan masa pakai baterai di saat yang paling dibutuhkan.
Kesimpulan
Dalam peluncurannya sempat disinggung jika Oppo A95, dapat memenuhi kebutuhan pengguna muda yang membutuhkan perangkat dengan performa terbaik, untuk dijadikan andalan dalam menemani kegiatan sehari-hari mereka. Klaim tersebut menurut GadgetSquad tidak berlebih.
Selama pengujian, apa yang diinginkan anak muda dalam sebuah hape, bisa diwujudkan Oppo A95. Mulai dari tampilan nan mewah namun tetap tangguh saat dibawa beraktivitas di luar ruangan, performa yang gesit, kinerja layarnya berkelas, kemampuan fotografi memanjakan mata, hingga daya tahan yang tangguh semuanya dimiliki Oppo A95.
Hal lain yang semakin menyempurnakan Oppo A95, yakni harganya. Oppo A95 dilego Rp 3.999.000, harga yang terbilang bersahabat. Dengan semua kemampuan yang dimiliki, layak Oppo A95 menjadi target utama, bagi anak muda yang ingin bergaya di akhir tahun dengan hape baru.