GadgetSquad.id – Sepanjang kuartal III 2024, Tokopedia dan ShopTokopedia atau TikTok mencatat beberapa kategori yang paling laris dibeli, antara lain yaitu Kecantikan dan Perawatan Tubuh, Makanan dan Minuman, Fesyen, Rumah Tangga dan produk Elektronik.
Khusus untuk produk elektronik, menurut riset Consumer Report Indonesia 2024, masyarakat Indonesia baik dari kalangan muda maupun lanjut usia, cenderung mempertimbangkan untuk membeli produk elektronik, seperti smartphone, laptop, dan smartwatch.
Hal ini dipengaruhi oleh kecenderungan untuk ingin tetap mengikuti perkembangan teknologi yang selaras dengan gaya hidup modern. “Keinginan masyarakat untuk selalu mengikuti perkembangan produk elektronik juga tercermin dalam data internal kami.” ujar Communications Senior Lead Tokopedia and TikTok E-commerce, Rizky Juanita Azuz.
Baca juga : Ini Cara Bayar Pajak Motor atau Mobil Secara Online di Tokopedia
Di Tokopedia, sejumlah produk elektronik menunjukkan peningkatan pencarian yang signifikan selama 2 bulan terakhir (periode 1 September-10 November 2024 dibandingkan 1 September-10 November 2023). Setidaknya ada 3 jenis produk elektronik yang paling banyak dicari di Tokopedia, yaitu :
- Smartwatch, pencariannya meningkat hampir 5 kali lipat
- Lampu meja, yang mencari produk elektronik ini naik lebih dari 11 kali lipat
- Self Ringlight, pencarian produk ini meningkat lebih dari 5 kali lipat.
“Para pelaku usaha, termasuk UMKM lokal, bisa mendapatkan wawasan yang lebih komprehensif terkait jenis-jenis produk yang paling laris atau dicari oleh masyarakat lewat Tokopedia maupun ShopTokopedia. Penjual bisa memanfaatkan fitur Wawasan Pasar di Tokopedia untuk mengetahui produk terlaris serta kata kunci produk yang paling sering dicari oleh para pembeli di Tokopedia. Sementara di ShopTokopedia, penjual bisa menggunakan fitur Peringkat Kata Kunci, yang tersedia pada dashboard Seller Center pada bagian Kompas Data,” tutup Rizky.
Menjelang akhir tahun, Rizky melalui Tokopedia dan ShopTokopedia melihat momen ini sebagai peluang yang berpotensi mendatangkan keuntungan bagi UMKM dari berbagai sektor, seperti kuliner, kecantikan dan perawatan tubuh, fesyen, hingga elektronik. “Hal ini diperkuat dengan data internal Tokopedia yang menunjukkan bahwa menjelang akhir tahun, deretan produk yang paling banyak dicari oleh masyarakat Indonesia adalah sepatu sneakers, parfum, smartphone, dan minyak,” ungkap Rizky.*