Acer mengumumkan empat Chromebook baru dalam beragam dan desain, termasuk di antaranya Chromebook 17 inci pertama di industri, yaitu Acer Chromebook 317. Semuanya hadir dengan teknologi dan fitur terbaru yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen, pelajar, dan pengguna bisnis.

“Sejak diperkenalkannya Chromebook 10 tahun lalu, Acer telah menjadi pemimpin dalam memperluas wujudnya melalui cara inovatif yang mendorong pengguna kami untuk berkreasi, belajar, dan melakukan lebih banyak hal,” ujar James Lin, General Manager, Notebooks, IT Products Business, Acer Inc. “Kali ini, kami mencapai tonggak sejarah lainnya dengan menjadi penyedia Chromebook pertama yang memperkenalkan model 17,3 inci, ukuran ideal untuk pengguna yang bekerja dan belajar dari rumah.”

“Melalui kerja sama erat kami bersama dengan Acer, Acer Chromebook Spin 713 yang baru menandakan langkah penting dalam perjalanan platform Intel Evo. Hadir sebagai Chromebook terverifikasi platform Intel Evo pertama, yang menyajikan port Thunderbolt TM 4, membawa kinerja, daya tanggap, dan masa pakai baterai ke tingkat yang baru – kami membuka kemungkinan baru untuk pengalaman gaming, kreasi, dan hiburan yang lebih baik yang akan disukai para pelanggan,” ujar Josh Newman, Intel Vice President and General Manager of Mobile Innovation, Client Computing Group.

Acer Chromebook 317: Chromebook 17,3 inci Pertama

Acer Chromebook 317 (CB317-1H) terbaru memberi pengguna ruang kerja yang dibutuhkan untuk menikmati konten streaming dan menuntaskan lebih banyak pekerjaan. Layar FHD 17,3 inci yang dimiliki sudah dilengkapi lapisan anti silau dan dikelilingi oleh bezel tipis untuk menghadirkan visual yang hidup di bagian depan dan tengah. Ditambah Layar besar dan webcam (opsional) membuat obrolan grup video dan panggilan konferensi lebih lancar bagi pekerja jarak jauh dan siapa pun yang bekerja atau belajar dari rumah.

Pengguna yang menginginkan ruang kerja yang lebih fleksibel juga dapat memilih model layar sentuh. Keyboard berkualitas tinggi (dengan lampu latar opsional) dan touchpad besar di Acer Chromebook 317 dilengkapi dengan keypad numerik terintegrasi yang menyederhanakan input 10 tombol untuk fungsi akuntansi, pengisian formulir, dan pekerjaan yang berpusat pada angka. Keyboard ini juga diapit oleh dua speaker yang menghadap ke atas yang menghidupkan konten streaming dan memberikan lantunan musik yang lebih mendalam.

Menggunakan prosesor Intel ® Celeron ® terbaru dan Intel ® Wi-Fi 6 (Gig+), Acer Chromebook 317 menghadirkan kinerja dan konektivitas yang dibutuhkan oleh pelajar, pebisnis, dan pengguna rumahan. Selain itu, Chromebook ini memberikan masa pakai baterai hingga 10 jam dan memiliki dua port USB 3.2 Tipe-C, satu di kedua sisi Chromebook, serta port lain untuk memastikan bahwa pengguna dapat menghubungkan perangkat dan periferal lain untuk keperluan streaming, transfer cepat, tampilan layar tambahan, dan banyak lagi.

Acer Chromebook Spin 713 dan Acer Chromebook Enterprise Spin 713

Acer Chromebook Spin 713 (CP713-3W) dan Acer Chromebook Enterprise Spin 713, merupakan Chromebook terverifikasi platform Intel ® Evo™ pertama di dunia, dibuat berdasarkan model pemenang penghargaan tahun lalu dengan pembaruan prosesor Intel Core i7 Generasi ke-11 terbaru guna menghasilkan kinerja Chromebook yang lebih baik. Dipuji karena desain premium yang menggabungkan sasis aluminium dengan daya tahan kelas militer (US MIL-STD 810H) dalam bentuk konvertibel, model yang diperbarui ini memiliki konektivitas terbaik di kelasnya melalui dua port USB Tipe-C dengan Thunderbolt™ 4 untuk transfer data, pengiriman daya, serta berbagi video dan audio. Selain itu, Chromebook baru kini menyediakan opsi untuk membaca sidik jari, yang semakin memudahkan proses login pengguna.

Chromebook ini menampilkan layar VertiView 13,5 inci (resolusi 2256×1504) yang memberi pengguna ruang layar vertikal 18% lebih banyak, berarti pengguna akan lebih sedikit melakukan scrolling. Visual ini dilengkapi dengan DTS ® Audio dan build-in smart amplifier untuk kualitas suara yang lebih tinggi dan bebas distorsi. Dengan bobot ringan 1,37 kg dan setipis 16,9 mm, perangkat portabel ini memiliki desain konvertibel yang memungkinkan pengguna memilih bentuk yang tepat untuk setiap pekerjaan, baik mode laptop, tablet, tenda, atau mode tampilan dalam berbagai sudut. Pekerja hybrid yang bekerja di beberapa lokasi dapat memanfaatkan pengisian baterai yang cepat untuk masa pakai 10 jam penggunaan , atau hingga empat jam dengan pengisian daya 30 menit.

Dua Chromebook 14-inci Terbaru

Acer juga meluncurkan dua Chromebook dengan layar 14 inci, ukuran populer yang menawarkan keseimbangan antara portabilitas dan produktivitas. Acer Chromebook 514 (CB514-1W/CB514-1WT) memberikan tenaga dan kinerja maksimum dengan menggunakan prosesor Intel Core Generasi ke-11. Pelajar serta pengguna rumahan dan bisnis dapat mengandalkan laptop yang tahan sepanjang hari: Perangkat dengan baterai pengisian cepat ini dapat memberikan masa pakai baterai hingga 10 jam.

Chromebook ini juga dilengkapi dengan sekumpulan fitur fungsional termasuk port USB Type-C ganda dengan Thunderbolt™ 4, keyboard dengan lampu latar, dan pembaca sidik jari tertanam opsional. Perangkat ini juga dilapisi logam dan ramping, serta diperkuat dengan desain yang diverifikasi untuk memberikan daya tahan kelas militer MIL-STD 810H.

Touchpad Corning ® Gorilla ® Glass memberikan navigasi yang mulus dan daya tahan tingkat selanjutnya dengan ketahanan terhadap goresan dan korosi. Chromebook ini juga menyertakan konektivitas Intel Wi-Fi 6 (Gig+). Acer Chromebook Enterprise 514 (CB514-1W/CB514-1WT) membawa kemampuan bisnis Chrome OS untuk memberikan para profesional pengalaman modern dan perangkat yang tetap cepat, memiliki keamanan internal, penerapan cepat, dan mengurangi total biaya kepemilikan. Perangkat Chromebook Acer membebaskan departemen TI dari tugas-tugas administratif umum, memfasilitasi kolaborasi, dan mengamankan akses data dan aplikasi untuk tenaga kerja berbasiskan cloud.

Acer Chromebook 314 (CB314-2H/CB314-2HT) yang ultra portable ini dirancang untuk siswa yang mencari Chromebook untuk kebutuhan tugas kelas, proyek, dan aktivitas saat bepergian. Dengan bobot hanya 1,5 kg, perangkat super-portabel ini memberikan kinerja sehari-hari dengan prosesor octa-core MediaTek MT8183 dan baterai yang memberikan waktu kerja hingga 15 jam . Chromebook ini menghadirkan visual yang imersif dengan layar IPS FHD , hingga ukuran 14 inci (1920×1080) yang dikelilingi oleh bezel tipis 7,3 mm, menjadikan visual lebih hidup dan menarik. Opsi layar sentuh memudahkan navigasi lebih jauh, sementara port USB Type-C yang berfungsi penuh meningkatkan sektor konektivitas.

Dukungan Aplikasi

Seluruh Chromebook Acer terbaru mendukung aplikasi-aplikasi dari Google Play dan aplikasi berbasis web, sehingga pengguna akan memiliki akses ke semua aplikasi yang mereka sukai untuk produktivitas, kreativitas, dan banyak lagi.

Harga dan Ketersediaan

Spesifikasi produk, harga dan ketersediaan akan bervariasi di masing-masing kawasan. Kunjungi www.acerid.com untuk mendapatkan informasi ketersediaan produk terbaru di Indonesia.

Pembaruan seri Acer Chromebook ini diluncurkan dalam acara next@acer yang disiarkan secara virtual dari Taipei, Taiwan. Kunjungi laman www.acer.com/nextatacer untuk mendapatkan informasi mengenai rangkaian perangkat dan solusi terbaru dari Acer untuk consumers, gamers, creators, pelajar hingga para profesional.