GadgetSquad.ID – realme dipastikan akan kembali menambah amunisi baru awal bulan Mei 2023. Adalah realme 11 Pro Series 5G yang sudah diumumkan bakal debut, di China pada 10 Mei mendatang.

Ada dua tipe yang akan rilis berbarengan, yaitu Realme 11 Pro+ 5G dan Realme 11 Pro 5G. HP ini merupakan hasil kolaborasi antara Realme Design Studio dan Matteo Menotto, mantan desainer Gucci Prints.

Dalam keterangan yang diterima GadgetSquad, Menotto menyebut inspirasi desain Realme 11 Pro Series 5G berasal dari kota Milan, tempat kelahirannya.

Inspirasi desain pada HP ini diambil dari momen indah di kota tersebut ketika matahari terbit menyinari arsitektur klasik dan menciptakan rona keemasan, seperti varian warna HP baru ini yakni Sunrise Beige. Ada juga varian warna lain yaitu Oasis Green dan Astral Black.

Baca juga : Review realme 10 Pro 5G Coca-Cola Edition : Terbaik!! Gini Dong Kalau Bikin Hape Kolaborasi

Menyoal spesifikasi, sejauh ini belom banyak info yang bisa dibagikan. Sejauh ini baru terungkap kalau varian Pro dan Pro+ akan dilengkapi layar OLED. Keduanya juga dipercaya akan menggunakan layar 6,7 inch, SoC MediaTek, dan kamera 200MP.

Selain itu dari data yang didapat, realme 11 5G series saat ini sudah mendapat sertifikat 3C di China. Dari laman sertifikasi tersebut terlihat kalau HP tersebut mendukung charger VOOC 4.0 dengan output 11V/3A, atau 33W, sama seperti Realme 10.

Seperti apa kejutan lain yang diberikan realme 11 Pro Series 5G? Kita tunggu 10 Mei nanti.