GadgetSquad.ID – Bagi para gamers rasanya sulit untuk tidak menjadikan Asus ROG Phone 7, sebagai salah satu hape idaman. Kini Asus ROG Phone 7 Series dipastikan rilis di Indonesia. Rencananya ROG Phone 7 Series , akan rilis 18 Juli di Indonesia.

Seperti apa spesifikasi Asus ROG Phone 7 Series, yang akan edar di Indonesia 18 Juli nanti?

Pihak Asus mengklaim ROG Phone 7 Series membawa peningkatan signifikan di banding seri sebelumnya, yakni ROG Phone 6 Series.

Adapun peningkatan tersebut mulai dari performa chipset, performa baterai dan sistem pendingin yang lebih canggih.

Baca juga : Asik! 27 Juni Konsul Gaming Asus ROG Ally Bisa Dipesan, Harganya 11 Jutaan

Menyoal sistem pendingin, hape ini didukung dengan aksesori Aeroactive Cooler 7 yang mampu membuat performa saat bermain game lebih stabil dan tidak gampang memanas.

Asus rencananya akan memboyong 2 seri ROG Phone 7 dengan dua warna berbeda. Kedua varian ini akan membawa chipset terbaik Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 2.

“Performa Prime Core dari ROG Phone 7 series ini mampu menjalankan beban yang super berat di smartphone,” ujar Dominikus Susanto, Senior Business Development Qualcomm Indonesia.

ROG Phone 7 series ini hadir dengan varian biasa dan Ultimate serta dua warna, yaitu Phantom Black untuk varian biasa, dan Storm White untuk varian Ultimate.

Asus sudah membuka pemesanan dalam bentuk pre-order semenjak 8 Juli hingga 17 Juli 2023 mendatang.

Pre-order ROG Phone 7 akan mendapat benefit seperti devil case, garansi resmi 2 tahun senilai Rp2 juta dan cicilan dengan bunga 0 persen hingga 2 tahun.

Sayang sejauh ini belum diketahui harga resmi ROG Phone 7 series, yang bakal rilis di Indonesia. Bagaimana tertarik?