GadgetSquad.id – Samsung mengubah jadwal rilisnya sebulan dan sekarang tampaknya ponsel lipat seri Z yang akan datang juga akan diluncurkan lebih awal dari tahun lalu. Outlet berita Korea Selatan The Elec melaporkan bahwa Galaxy Z Fold3 dan Z Flip2 keduanya diharapkan diluncurkan pada bulan Juli.
Laporan baru mengkonfirmasi rumor sebelumnya tentang layar LTPO dengan kamera di bawah layar dan dukungan stylus S-pen. Kapasitas baterai ganda Galaxy Z Fold3 juga dilaporkan datang pada 4.380 mAh yang sedikit kurang dari total 4.500 mAh pada Galaxy Z Fold2, sebagaimana dilaporkan GSM Arena.
Kapasitas baterai yang lebih kecil juga diharapkan tercermin dalam profil yang lebih ramping dan ringan. Selain itu, panel utama Galaxy Z Fold3 diharapkan datang dengan ukuran 7,55 inci bukan 7,6 inci seperti Galaxy Z Fold2.
Merek asal Negeri Gingseng itu dikabarkan akan membuat S-Pen berfungsi pada layar fleksibel di Galaxy Z Fold3 berkat kaca ultra tipis generasi kedua. Kabarnya ini akan cukup keras agar penggunaan S-Pen tidak membekas pada layar.
Galaxy Z Fold3 juga akan menggunakan kamera selfie yang ditanam dalam layar (UDC) untuk pengalaman tampilan yang tidak terganggu. Meskipun dilaporkan juga mengenai penggunaan kamera pop-up, Samsung memutuskan untuk tidak melakukannya karena alasan daya tahan.
Laporan lai dari Korea juga mengungkapkan kemungkinan Galaxy Z Fold 3 akan menggunakan kamera bawah layar. Laporan mengklaim, Samsung Display telah mengembangkan layar khusus untuk kamera tersebut, informasi ini berasal dari orang dalam industri menurut laporan tersebut.