GadgetSquad.ID – Nama Itel bisa dikatakan masih cukup asing di pasar hape Indonesia. Tapi hape racikan Itel ternyata cukup mencuri perhatian dikalangan pencinta gadget.

Kini Itel kembali menambah line hape di Indonesia dengan resmi merilis Itel S23 Plus. Dari nama serinya sih mirip dengan hape flagship, vendor sebelah.

Saat peluncuran, pihak vendor mendapuk seri S23 Plus sebagai hape kelas flagship ala Itel. Seperti apa spesifikasinya? Langsung aja GadgetSquad ulik.

Itel S23 Plus dibekali layar AMOLED lengkung FHD+ 6,78 inci, dengan lengkungan sebesar 59 derajat. Refresh rate-nya 240 Hz dan kecerahan puncaknya di 500 nits.

Rasio screen to body-nya mencapai 93 persen dengan resolusi layar 1080×2400 piksel. Perangkat ini juga telah memakai Corning Gorilla Glass 5, serta punya fitur pemindai sidik jari di layar.

Itel S23 Plus punya bobot 176,5 gram dengan ketebalan hanya 7,5mm. Ada dua varian warna di sini yaitu Lake Cyan dan Elemental Black.

Dapur pacunya disuplai prosesor Unisoc Tiger T616, plus 16GB (RAM 8GB + 8GB Extended), serta internal memori 256GB

Untuk fotografi, di bodi belakang Itel S23 Plus terdapat kamera utama 50MP, dengan aperture f/1.6. Tak ketinggalan kamera selfie 32MP, mendukung fitur AI Beauty Selfie.

Beralih ke sektor daya perangkat, baterainya berkapasitas 5000mAh dengan pengisian daya cepat di 18W, dengan port USB Type-C.

Fitur unggulan yang disematkan Itel di ponsel ini adalah asisten suara Aivana GPT, yang memungkinkan pengguna melakukan berbagai tugas dengan perintah suara.

Soal harga, Itel S23 Plus sejatinya dilego Rp 2.299.000. Namun ada penawaran khusus, dimana Itel S23 Plus dijual Rp 1.899.000 untuk penjualan eksklusif di Tokopedia, mulai 6 – 9 Oktober