GadgetSquad.ID – Lewat gelaran “Unpacked” 2021, yang akan dihelat 11 Agustus mendatang, Samsung akan memamerkan sederet gadget baru yang siap memanjakan pelanggan setianya.

walau belum ada respon resmi, seri Galaxy Z Fold 3, Z Flip 3, Watch 4, Watch 4 Classic, Buds 2, serta Galaxy S21 FE 5G, diyakini akan memulai debutnya pada gelaran “Unpacked” 2021 tersebut.

Nah seperti biasa, jelang peluncuran berbagai bocoran seputar produk baru Samsung tersebut, semakin ramai menghiasi jagad maya.

Teranyar, beredar foto penampakan bentuk smartwatch baru milik perusahaan, yakni Galaxy Watch 4 Classic.

Berdasarkan foto yang diunggah oleh 91mobiles memperlihatkan dua pilihan warna untuk Galaxy Watch 4 Classic, yaitu black dan silver dengan bezel bulat, sesuai dengan bocoran dari Android Headlines dan Evan Blass.

Namun salah satu hal paling krusial, foto tersebut memperlihatkan smartwatch OS baru (sekarang disebut Wear) di seri Galaxy Watch untuk pertama kalinya. Sayang yang ditampilkan hanya tampilan setup dan pengaturan waktu.

Sebagaimana dilansir laman The Verge, beberapa waktu lalu, diinfokan, jika Samsung dan Google telah mengumumkan, mereka akan menggabungkan Wear OS dan Tizen dengan menjanjikan peningkatan daya tahan baterai, loading aplikasi lebih cepat, dan banyak lagi.

Pada Mei 2021, Samsung sempat menungkap seperti apa tampilan OS baru tersebut di perangkat Galaxy Watch 4 dan Watch 4 Classic.

Bagaimana makin penasaran? Jadi gak sabar menunggu tanggal 11 Agustus 2021!!.