GadgetSquad.ID – Agresifitas Asus merilis produk baru, seakan membuktikan jika pabrikan asal Taiwan ini, layak menjadi pemimpin pasar di ranah laptop. Teranyar Asus kembali, memperkenalkan deretan laptop lini ROG baru di Indonesia.
Apa yang membuat Asus ROG yang diboyong ke Indonesia kali ini istimewa? Line Asus ROG baru yang diboyong ke Tanah Air kali ini, sudah dipersenjatai prosesor 13th Gen Intel® Core™.
“Seperti tahun-tahun sebelumnya, ASUS ROG selalu menjadi yang pertama dan terdepan dalam menghadirkan jajaran laptop gaming yang membawa teknologi terkini ke pasar Indonesia,” ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director.
Ada pun lineup keluarga Asus ROG itu, mulai dari laptop gaming paling powerful seperti ROG Strix SCAR Series, hingga yang inovatif dengan desain convertible serta detachable seperti ROG Flow Series.
Prosesor 13th Gen Intel® Core™, merupakan prosesor racikan Intel yang menawarkan teknologi terkini dan dirancang secara spesifik untuk menghadirkan performa terbaik.
Dibandingkan dengan prosesor generasi sebelumnya, yaitu Intel® Core™ i9-12900HX, prosesor terbaru Intel® Core™ i9-13950HX mampu menghasilkan performa single thread hingga 11% lebih tinggi. Sementara peningkatan performa multitask-nya meningkat hingga 49%.
Di tahun 2023, ROG akan menghadirkan layar yang tersertifikasi ROG Nebula™ ke lebih banyak lini laptop gaming. Dari laptop gaming ringkas 13-inci hingga laptop kelas performance dengan layar 18-inci, gamers akan memiliki lebih banyak opsi laptop yang menggunakan layar ROG Nebula™.
Selain layar, ROG juga meningkatkan performa sistem pendingin eksklusifnya yaitu ROG Intelligent Cooling™ Technology. Sistem pendingin tersebut merupakan solusi yang menggabungkan performa pendinginan serta akustik secara komprehensi
Menggabungkan kedua aspek tersebut, ROG menghadirkan full-width heatsink dan Tri-Fan Technology. Sesuai dengan namanya, full-witdh heatsink merupakan heatsink dengan desain membentang di bagian belakang bodi laptop.
Sementara Tri-Fan Technology merupakan teknologi tiga kipas untuk mendinginkan seluruh komponen yang ada di dalam laptop ROG
Berikut ini daftar Asus ROG dengan prosesor Raptor Lake, alias Intel Core generasi ke-13 yang rilis di Indonesia.
– Asus ROG Strix SCAR
Dari daftar laptop tersebut, seri ROG Strix SCAR adalah varian yang speknya paling mewah. Dari seri ada ada dua varian, yaitu SCAR 16 dan SCAR 18 yang ditujukan untuk hardcore gamer.
– Asus ROG Zephyrus
Berbeda dengan Strix SCAR yang fokus pada performa, lini Zephyrus juga mengutamakan faktor tampilan laptop yang juga mesti stylish dan mudah dibawa-bawa. Jadi selain kencang, lini Zephyrus ini juga mempertahankan portabilitasnya. Ada dua tipe ROG Zephyrus, yakni seri M16 dan G16.
– Asus ROG Flow
Hadir juga Varian ROG Flow yang diwakilin seri Z13 versi baru. Asus ROG Flow Z13 versi baru, kini ditenagai prosesor 13th Gen Intel Core, sehingga lebih powerful, didukung oleh konektivitas paling canggih seperti Thunderbolt 4, desain detachable yang fleksibel, serta telah dibekali layar ROG Nebula.
-Asus ROG Strix
ROG Strix G Series merupakan seri laptop ROG paling populer. Tahun ini kembali hadir dengan desain dan fitur baru, serta tentunya performa yang lebih powerful.
Tampil dalam dua varian layar yaitu 16 dan 18-inci, ROG Strix G16 dan Strix G18 ditenagai oleh prosesor hingga Intel Core i9-13980HX serta chip grafis hingga NVIDIA GeForce RTX 4080.
– Asus TUF Gaming
Dijajaran laptop gaming afordable, ada varian Asus TUF Gaming F15, versi baru yang sudah dibekali prosesor hingga 13th Gen Intel Core i9-13900H serta chip grafis NVIDIA GeForce RTX 4000 Series.
Berbagai peningkatan juga dihadirkan di seri terbaru kali ini, salah satunya adalah adopsi layar hingga 144Hz, dengan color gamut 100% sRGB, serta dukungan NVIDIA G-Sync.