GadgetSquad – Penggemar Nokia di Amerika akan mendapatkan produk baru pada Senin, 9 November 2020 menurut pengumuman oleh Nokia Mobile. Informasi tersebut diumumkan melalui media sosial resminya Twitter.
“Berbagung bersama kami pada 9 November puluk 09.00 AM EST, akan ada pengumuman spesial di Amerika,” tulis akun @NokiaMobile, 7 November 2020.
Masih belum diketahui persis apa yang akan diumumkan HMD Global—pemegang merek Nokia—pada Senin besok. Namun, diharapkan peluncuran smartphone barunya, seperti dikutip Gizchina, kemarin.
Ada sejumlah ponsel yang sedang dalam proses dan diharapkan segera diluncurkan seperti Nokia 6.3; Nokia 7.3; dan Nokia 9.3 PureView. Ada juga ponsel klasik Nokia 6300 4G dan Nokia 8000 4G yang akan dibuat lebih modern.
Namun, ada kemungkinan peluncuran ini untuk ponsel yang eksklusif untuk pasar Amerika. Spekulasi lainnya adalah jika dilihat tanggal dan waktu, seperti memberikan petunjuk peluncuran untuk ponsel andalan Nokia 9.3 yang baru.
Dasar spekulasi itu adalah pada September lalu, HMD Global dikabarkan akan mengumumkan Nokia 9.3 pada November dan tanggal 9 November tampaknya merupakan tanggal yang tepat untuk dipilih dalam peluncuran tersebut.
Nokia 9.3 PureView diharapkan hadir dengan prosesor Snapdragon 865, RAM hingga 8 GB dan penyimpanan 256 GB, kamera yang ditingkatkan, layar OLED, baterai 4.500 mAh, dan dukungan untuk pengisian nirkabel.
Namun, kabar lainnya juga menyebutkan bahwa HMD Global akan meluncurkan Nokia C1 Plus yang spesifikasinya bocor dalam daftar EEC dengan nomor model TA-1312. C1 Plus akan mempertahankan ukuran layar dari model C1 biasa yakni 5,45 inci dengan resolusi HD + dan kamera selfie 5 MP, dan kamera utama juga seharusnya memakai 5 MP.
Perangkat itu diharapkan memasang CPU octa-core dengan clock 1.4GHz bersama dengan RAM 1 GB dan penyimpanan 16 GB. Baterainya dikatakan akan datang dengan daya 2.500 mAh. Dari segi dimensi, C1 Plus diperkirakan memiliki ukran 149,1 mm x 71,2 mm x 8,75 mm dengan lekukan di setiap sisinya, dan hadir dalam warna merah dan biru.