Gadgetsquad.id – Beberapa hari yang lalu, menunjukkan bahwa OPPO F11 Pro akan segera hadir dengan sensor kamera 48 megepiksel. Bocoran terbaru menunjukkan bentuk kamera depannya dalam unggahan video singkat melalui akun Twitter OPPO, Jumat, 14 Februari 2019.
Sebelumnya video dengan durasi enam detik yang juga diunggah melalui akun Twitter OPPO pada 13 Februari, memperlihatkan lengkungan sudut smartphone dan sebuah tombol di bagian sisi lainnya, serta tertulis seri OPPO F11 Pro dan 48 MP.
“Mereka mengatakan gambar ini memiliki ribuan kata. Kami mengatakan #BrilliantPortrait bahkan lebih berharga. RT jika Anda menginginkan #OPPOF11Pro baru, launching soon,” tulisan keterangan video itu.
Baca juga:Â Compare Hp Samsung Galaxy M20 vs Huawei Y7 Pro 2019 – Hp Terbaru Harga Dua JutaanÂ
Namun, video terbaru menunjukkan bahwa kamera depan OPPO F11 Pro yang muncul di bagian atas layar. Sebelum video terbaru, informasi beredar bahwa OPPO F11 Pro tidak akan dipasang kamera depan, tapi menurut laman klgadgetguy, ponsel akan dipasang dengan kamera depan bersensor 32 MP.
Smartphone tersebut kemungkinan akan dimotori dengan chipset MediaTek Helio P80, yang didampingi dengan kapasitas RAM 6 gigabita (GB) dan memori internal 128 GB, serta daya baterai 4.500 mAh.
Menurut laman gsm arena, ponsel pintar baru dari OPPO itu diharapkan memiliki kamera depan yang bisa muncul dari atas, tapi bentuknya tidak seperti vivo NEX S, mekanismenya akan dipusatkan dan sejajar dengan pengaturan kamera belakang, mirip vivo V15 Pro yang juga dikabarkan akan dirilis.
Baca juga:Â Beli Hp OPPO A7 Sekarang Bisa Dapat Cashback Rp300 Ribu
Dengan kamera pembidik 48 MP, artinya ponsel pintar itu kemungkinan akan memiliki sensor besutan Samsung ISOCELL GM1 atau Sony IMX586.
Sampai berita ini ditemayangkan, OPPO belum memberikan konfirmasi kapan waktu pasti peluncurannya atau informasi lain tentang spesifikasi OPPO F11 Pro. Namun, jika melihat perkembangan setiap peluncuran seri F, biasanya OPPO memperbarui dua kali per tahun.