android-lokal

gadgetsquad.id – Suatu keniscayaan jika di era ketatnya persaingan para pemain atau produsen smartphone berlomba-lomba menyuguhkan produk terbaik dengan harga menarik agar dilirik para konsumen. Hal tersebut begitu masif terlihat dilakukan oleh vendor lokal, mereka ramai-ramai menyuguhkan produk terbaik mereka, bahkan harga bisa dibilang sangat bersaing, selain terjangkau tentunya.

Dari sekian banyak smartphone keluaran vendor local yang bertebaran, Mediatren akan merangkum enam smartphone murah yang menarik untuk dilirik. Apa saja? Yuk kita lihat.

Mito A330 Fantasy Selfie 2
A330 merupakan smartphone dengan bentang  layar 4 inchi yang memiliki dimensi 130 x 65 x 10 mm. Smartphone ini tampil dengan desain membulat di setiap sudut dipadu dengan list warna silver  yang mengelilingi seluruh bagian tengah bodi. Sementara pada bagian kanan bodi terdapat tombol power dan volume, sedangkan posisi kamera rotating berada di bagian atas bodi yang tampilannya tidak hanya sebatas fungsi namun menambah  kesan lebih lifestyle. Adapun  earphone jack dan port charger berada di bagian bawah bodi.

Mito A330 Fantasy Selfie 2

Kelebihan yang begitu menonjol dari A330 terdapat pada fitur kamera 8 megapiksel yang bisa diputar. Alhasil depan belakang resolusi dan kualitasnya  sama besar dan sama baiknya. Begitupun dengan  scane mode yang dimilki, A330 terbilang komplit, seperti mode auto, normal, night, sunset, portrait, landscape, dan sports. Begitupun dengan color effect Anda bisa men-setting-nya dengan efek mono, sepia, negative, sepia blue.  Sehingga obyek yang dihasilkan bisa lebih berwarna.

Sementara pada bagian dapur pacu, prosesor  1.3GHz Dual-Core tertanam dengan sempurna diitambah dengan RAM 1 GB yang membuat kinerja smartphone ini kian handal. Tak berlebihan jika Mito A330   diklaim sebagai smartphone yang memberikan benefit lebih dengan performa luar biasa. Mito A330 sudah dapat dibeli di pasar dengan dengan harga Rp899.000.

Imo Light
Beralih ke IMO Light. Smartphone yang mengusung sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dibekali layar berukuran 4 inchi (480 x 800 piksel).
IMO Light ditenagai oleh prosesor dual-core berkecepatan 1.2 GHz yang ditandem dengan memori RAM 512MB serta memori internal 4GB yang masih bisa diperluas via kartu microSD.

imo-light

Belum cukup sampai di situ, IMO Light juga datang dengan membawa spesikasi lain, seperti kamera belakang 3 megapiksel dengan LED Flash dan kamera depan 0.3 megapiksel. Di sektor konektivitas IMO Light dibekali fitur, antara lain support jaringan 3G, Wi-Fi, DLNA, Bluetooth 4.0, serta GPS.

Smartphone berdimensi 125 x 63,8 x 12.0 mm dan bobot 108 gram ini ditawarkan dengan harga Rp699.000.

Evercoss A7E
Membidik segmen bawah, Evercoss mengeluarkan produk baru, A7E. Ditawarkan dengan harga di bawah satu juta, smartphone ini datang dengan spesifikasi menarik, seperti prosesor quad-core 1.3GHz, memori RAM 512 MB, dan internal memori 4GB.

evercoss-a7e

Masih dari daftar spesifikasi Evercoss A7E. Untuk mengakomodasi pengguna yang suka menjepret objek menarik, termasuk berfoto selfie, A7E, sudah menjawab kebutuhan untuk itu dengan menyuguhkan fitur kamera belakang 8 megapiksel dan kamera depan 2.0 megapiksel.

Berselancar di dunia maya? Tenang, smartphone ini juga sudah menjawab kebutuhan untuk itu dengan jaringan 3.5G dan fitur Wi-Fi.
Evercoss A7E memiliki layar seluas 4.0 inchi (480 x 800 piksel) dengan dimensi 126mm x 62.7mm x 9.1mm. Tertarik dengan smartphone ini, siapkan saja kocek sebesar Rp900 ribu-an.

Asiafone Leopard
Asiafone belum lama ini merilis dua smartphone baru, salah satunya yang sedang kita bicarakan saat ini, yakni Leopard.

asiafone-leopard

Dibanderol Rp800 ribu-an, smartphone ini menawarkan spesifikasi layar 4.5 inchi IPS FWVGA. Guna menopang kinerjanya, smartphone ini dijejali prosesor dual-core 1.2GHz serta ditopang pula dengan memori RAM 512 MB dan ROM 4GB.

Dengan fitur kamera belakang 8 megapiksel dan kamera depan 2 megapiksel, pengguna pun sudah dapat menggunakan ponsel ini untuk sekedar berselfie ria. Asiafone Leopard mengandalkan Android 4.2.2 Jelly Bean sebagai sistem operasinya.

SPC S12 Razor
Mengarungi pasar, smartphone ini dijajakan dengan harga Rp699.000. Dengan harga yang ditawarkan, smartphone ini bisa dibilang cukup murah meriah.

Dikemas dengan desain unik di mana smartphone ini memiliki bagian sisi atas dan bawah yang sedikit agak menipis dengan sudut membulat. Di sektor display, smartphone ini memiliki panel layar berukuran 4 inchi berjenis IPS dengan resolusi 480 x 800 piksel.

spc-razor

Kinerja smartphone ini didukung oleh dapur pacu dual-core berkecepatan 1GHz serta memiliki RAM 512MB dan memori internal 4GB yang bisa diperluas via slot kartu microSD hingga 32GB.

SPC S12 Razor menjalankan Android 4.4 KitKat. Selain sudah mengadopsi jaringan 3G/HSDPA untuk berinternet, pengguna smartphone ini juga disuguhkan konektivitas alternatif lain, yakni Wi-Fi. Untuk bertukar data, fitur berguna seperti Bluetooth dan port micro USB juga sudah tercakup di smartphone ini.  [Joe]