Hp Samsung Galaxy S21GadgetSquad.ID – Buat kamu yang menunggu perihal kelanjutan Samsung Galaxy S21 FE, ada kabar baik nih gaes. Yup, bocoran seputar Samsung Galaxy S21 FE, kembali mencuat kepermukaan.

Dikutip dari GSM Arena, bocoran kali ini datang dari analis industri, Ross Young. Dalam kicauannya di Twiiter, Ross menuliskan produksi massal Galaxy S21 akan dimulai Juli tahun ini.

Ross juga mengungkapkan varian warna smartphone ini adalah gray, light green, light violet, dan white. Kendati demikian, informasi ini belum dapat dipastikan, mengingat Samsung belum memberikan konfirmasi soal kehadiran Galaxy S21 FE.

Di sisi lain, beberapa waktu lalu sempat beredar prediksi spesifikasi Galaxy S21 FE. Salah satunya adalah smartphone ini akan memiliki layar AMOLED dengan desain punch-hole berukuran 6,4 inci.

Soal dapur pacu Galaxy S21 FE dikabarkan akan menggunakan chipset Exynos 2100 atau Snapdragon 888.

Soal kamera belakang, hape ini akan mengadopsi tiga lensa yang masing-masing berkemampuan 12MP wide-angle, 12MP super wide-angle, dan 8MP telephoto dengan kemampuan zoom 3x.

Hape ini kabarnya akan tersemat baterai 4500mAh. Menariknya, laporan juga menyebut Samsung akan meluncurkan Galaxy S21 FE versi 4G. Model ini akan hadir dengan prosesor Exynos 990, dan dijual dengan harga lebih rendah dari versi 5G.

Benar atau tidak Galaxy S21 FE akan rilis Juli tahun ini, kita tunggu saja tanggal mainnya