ASUS Zenbook DUO (UX8406)

GadgetSquad.id – ASUS kembali akan menghadirkan jajaran laptop terbarunya di Indonesia. Kali ini lewat lini Zenbook DUO (UX8406), laptop dua layar touchscreen ASUS Lumina OLED beresolusi 3K 120Hz .

Zenbook DUO (UX8406) ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ Ultra 7 155H yang di dalamnya sudah dibekali Intel® AI Boost NPU dan chip grafis Intel® Arc™, sehingga perangkat ini juga tampil sebagai AI-powered laptop. Zenbook DUO (UX8406) juga merupakan laptop Intel® Evo™ Edition, sehingga dipastikan telah memenuhi semua persyaratan untuk tampil sebagai laptop premium terbaik.

Zenbook DUO (UX8406) hadir dengan dua layar penuh. Layar tersebut berukuran 14-inci, berteknologi ASUS Lumina OLED 3K (2880×1800) 120Hz ditambah dengan tingkat kecerahan hingga 500-nits, rasio layar 16:10 untuk memaksimalkan produktivitas, serta bezel ultra-tipis dengan screen-to-body ratio 91%. Kedua layar Zenbook DUO (UX8406) didukung fitur touchscreen dan kompatibel dengan stylus ASUS Pen 2.0 yang sudah termasuk di dalam paket penjualannya.

Zenbook DUO (UX8406) didesain untuk memaksimalkan produktivitas yang mengedepankan fleksibilitas. Tidak tanggung-tanggung, laptop ini dapat digunakan dalam lima skenario penggunaan, yaitu Laptop Mode, Laptop Mode + Virtual Keyboard, Dual Screen Mode + Keyboard, Desktop Mode, dan Sharing Mode.

ASUS juga menghadirkan ScreenExpert, yaitu sistem software yang sangat intuitif untuk mempermudah pengguna Zenbook DUO (UX8406). Melalui ScreenExpert, pengguna dapat menggunakan berbagai gesture untuk menampilkan vitual keyboard, mengganti mode layar, hingga menjalankan banyak aplikasi lewat satu kali sentuhan. ScreenExpert juga memungkinkan pengguna untuk mengatur posisi tampilan setiap aplikasi secara lebih mudah. Semua itu dapat dilakukan bahkan tanpa bantuan mouse ataupun touchpad.

Zenbook DUO (UX8406) merupakan laptop dua layar yang sangat ringkas dan ringan dengan ketebalan hanya 14,6 mm, dan memiliki bobot 1,35 kg. Meski memiliki desain yang sangat ringkas dan ringan, Zenbook DUO (UX8406) menyediakan berbagai port I/O modern, mulai dari dua port Thunderbolt 4, USB 3.2 Gen 1 Type-A, HDMI 2.1, hingga jack audio 3.5 mm.

Baca Juga: Asus ExpertBook B9 OLED, Laptop Bisnis 14 Inci Paling Tangguh dan Ringan di Dunia !

Zenbook DUO (UX8406) merupakan laptop dua layar Intel® Evo™ Edition yang dibekali prosesor bertenaga AI, Intel® Core™ Ultra 7 155H terbaru. Prosesor Intel® Core™ Ultra dilengkapi NPU atau Neural Processing Unit yang hadir secara spesifik untuk memproses aplikasi yang menggunakan AI. Semua aplikasi dan fitur yang bekerja menggunakan AI dapat dijalankan secara lebih baik tanpa menguras daya secara berlebihan.

Selain itu, prosesor Intel® Core™ Ultra 7 155H juga dibekali chip grafis Intel® Arc™ yang mampu menghadirkan performa hingga dua kali lipat dibandingkan dengan chip grafis terintegrasi di prosesor Intel® generasi sebelumnya. Chip grafis Intel® Arc™ juga sudah didukung berbagai teknologi grafis modern seperti real-time ray tracing, Xᵉ Super Sampling, hingga DX 12 Ultimate dan Advanced Media Engine. Di Zenbook DUO (UX8406), Intel® Arc™ tidak hanya dapat mengakselerasi pemrosesan grafis, tetapi juga video encoding yang tentunya sangat penting untuk para konten kreator.

Zenbook DUO (UX8406) akan hadir di Indonesia pada awal bulan Maret 2024. Sesi pre-order sudah dibuka dan tersedia secara eksklusif di dua channel penjualan online ASUS yaitu, ASUS Online Store (pre order mulai dari 21 Februari – 6 Maret 2024) dan E-Commerce via BliBli (pre-order mulai dari 1 – 6 Maret 2024)

Pelanggan yang membeli lewat sesi pre-order akan mendapatkan exclusive CORKCICLE Canteen Water Bottle serta bundling menarik lainnya.